scholarly journals PEMBELAJARAN 3 BAHASA DI MADRASAH DINIYAH TAKMILIYAH (DTA) KELURAHAN CIPADUNG -KOTAMADYA BANDUNG

Metahumaniora ◽  
2020 ◽  
Vol 10 (3) ◽  
pp. 403
Author(s):  
Puspa Mirani Kadir

Madrasah yang sedang kami bina dalam pembelajaran bahasa Asing ini, merupakan madrasah diniyah-awaliyah,  yang tidak menutup kemungkinan siswa-siswa kami akan melanjutkan ke tingkat yang lebih tinggi baik itu masuk madrasah Tsanawiyah maupun madrasah Aliyah. Pengenalan bahasa asing diperkenalkan sejak dini adalah yang paling terbaik. Metode yang mudah yang akan dapat difahami dengan kemampuan empat kecakapan berbahasa yang sesuai dengan yang disebutkan di dalam Permenag, bertujuan (1) mengembangkan kemampuan berkomunikasi dalam bahasa Arab yang mencakup empat kecakapan menyimak (istima’), berbicara (kalam), membaca (qira’ah), dan menulis (kitabah).Pendekatan kontekstual dalam pembelajaran conversation sebagai keterampilan berbahasa asing termasuk penggunaaan berbagi media pembelajaran seperti video, audio, LCD, daftar kosa kata, bahan percakapan yang diambil dari sumber buku bahasa asing lainnya atau dibuat oleh pengajar sesuai dengan topik atau materi pelajaran, dan media dibuat oleh siswa. Komponen model bahan ajar ini juga mencakup penilaian teknik atau tes yang tidak hanya bentuk lisan tetapi juga tes tertulis. Pengajaran ini materi juga harus berisi teks dan latihan individu atau bahkan kelompok atau pasangan dan dilengkapi dengan bimbingan pengajar, sedangkan untuk siswa diberikan bahan ajar sebagai panduan saat belajar serta memperkuat keterampilan sesuai dengan pembelajaran bahasa asing tersebut.

Sign in / Sign up

Export Citation Format

Share Document