scholarly journals Manfaat Dan Kemudahan E-SPT Terhadap Penggunaan Fasilitas E-SPT Oleh Wajib Pajak Pribadi

2019 ◽  
Vol 2 (1) ◽  
pp. 32-42
Author(s):  
Okti Duwi Lestari

Upaya untuk meningkatkan pelaporan dan perhitungan pajak maka Direktorat Jenderal Pajak menyediakan E-SPT untuk mempermudah WP dalam memenuhi pelaporan SPT. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah manfaat dan kemudahan E-SPT berpengaruh signifikan terhadap penggunaan fasilitas E-SPT di KPP Pratama Surakarta.Populasi dalam penelitian ini adalah sebanyak 35 orang wajib pajak orang pribadi pada KPP Pratama Surakarta.Analisis data menggunakan analisis regresi berganda.Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara serentak atas manfaat dan kemudahan berpengaruh signifikan terhadap penggunaan fasilitas E-SPT. Manfaat dari penelitian ini adalah diharapkan dapat meningkatkan kualitas pelayanan kepada wajib pajak melalui penerapan E-SPT Dan secara parsial juga manfaat berpengaruh signifikan terhadap penggunaan fasilitas E-SPT, kemudahan berpengaruh signifikan terhadap penggunaan fasilitas E-SPT di KPP Pratama Surakarta.

Sign in / Sign up

Export Citation Format

Share Document