scholarly journals Pelatihan Perakitan Komputer Pada Yayasan Yatim Piatu dan Dhuafa Al-Ikhlas Bekasi

2021 ◽  
Vol 1 (1) ◽  
pp. 85-94
Author(s):  
Muhammad Khaerudin ◽  
Mayadi ◽  
Rasim ◽  
Mugiarso

Indonesia telah membuat peraturan tentang kesejahteraan dan perlindungan anak dengan memberikan berbagai program dan kebijakan sesuai dengan amanat UUD 1945, dimana anak terlantar dan fakir miskin dipelihara oleh Negara.Anak anak yatim  membutuhkan perhatian, bantuan baik material maupun spiritual untuk berkembang demi menggapai cita-citanya. Berdasarkan data dari pihak pengelola yayasan terdapat 72 anak yang masih miskin  dan  yatim  piatu  di  Yayasan  Yatim  dan  Dhu'afa  “Al-Ikhlas” perlu  diberikan  ketrampilan  merakit komputer untuk meningkatkan atau  membangun kemampuan mereka dalam menguasainya. dan kemudian mereka bisa mendapatkan pekerjaan atau menjadi kreatif sesuai dengan misi atau menciptakan lapangan kerja. Tujuan dari pengabdian masyarakat ini adalah untuk memberikan pelatihan perakitan komputer agar dapat merakit komputer dengan baik dan juga memberikan kontribusi pendidikan bagi dosen. Untuk mencapai tujuan tersebut digunakan metode ceramah dan metode praktek lapangan. Hasil dari pelatihan ini adalah peserta dapat merakit komputer dan menggunakan komputer dengan baik, mulai dari merakit perangkat keras, menyalakan komputer, hingga menginstal sistem operasi dan aplikasi standar

Sign in / Sign up

Export Citation Format

Share Document