scholarly journals Pengaruh Kecerdasan Emosional dan Adversity Quotient terhadap Kemampuan Pemecahan Masalah Matematika Siswa SDIT IQRA’1 Kota Bengkulu

2019 ◽  
Vol 4 (1) ◽  
pp. 29-35 ◽  
Author(s):  
Merianah Merianah

Penelitian ini  bertujuan untuk  mengetahui pengaruh langsung dan tidak langsung  antara kecerdasan emosional, adversity quotient terhadap kemampuan pemecahan masalah matematika.Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode survey dengan pendekatan kuantitatif yang  dilakukan di SDIT IQRA’ 1 Kota Bengkulu  tahun pelajaran 2017/2018 di kelas IV. Pengumpulan data  dilakukan melalui dokumentasi dan instrument berupa kuesioner dan tes pemecahan masalah. Data hasil tes dianalisis menggunakan uji analisis jalur dengan taraf signifikansi 5%. Hasil penelitian menunjukkan ada pengaruh langsung positif secara signifikan antara  kecerdasan emosi, Adversity quotient, kecerdasan emosional, serta kecerdasan emosi terhadap  Adversity quotient.  

Sign in / Sign up

Export Citation Format

Share Document