scholarly journals Kepemimpinan yang Visioner dari Perspektif Kristiani

2022 ◽  
Vol 7 (1) ◽  
pp. 676
Author(s):  
Herbie P. Pelealu

Model kepemimpinan yang visioner saat ini digaungkan karena perkembangan  IPTEK yang tidak dapat diabaikan, dewasa ini diskusi tentang kepemimpinan di identikan dengan model kepemimpinan negara dan pelayanan gereja. Kepemimpinan adalah salah satu kesuksesan dalam satu tugas atau kerja. Pemimpin yang sangat di perlukan dalam organisasi, negara atau gereja adalah pemimpin yang visioner, pemimpin yang visioner adalah pemimpin yang mampu menciptakan visi dan tujuan yang jelas dan berkenan dengan pemahaman untuk meraih peluang dimasa depan, pemimpin yang visioner adalah pemimpin yang mahir dalam merealisasikan berbagai upaya meningkatkan mutu dan kualitas yang lebih terarah dalam perspektif kristiani kepemimpinan  harus tercermin dalam perilaku kristiani yang mampu menjalankan tujuan dari visi dari pemimpin dan kepemimpinan tersebut yaitu sebagai  motor penggerak, dinamisator, motivator serta mampu memberi inspirasi bagi organisasi atau gereja. Kepemimpinan yang Visioner dari perspektif kristen adalah pola kepemimpinan yang Alkitabiah yang melayani penuh dengan kerendahan hati.Penelitian ini bertujuan untuk menemukan kepemimpinan yang Visioner dari perspektif kristiani. Penelitian ini menggunakan metode Kualitatif deskriptif, metode ini digunakan untuk penelitian yang bersifat sosial dan humaniora serta dapat juga dalam penelitian studi teologi. Dari hasil penelitian ini menunjukan bahwa kepemimpinan visioner dari perspektif kristiani sangat dibutuhkan oleh lembaga pemerintahan dan gereja

Sign in / Sign up

Export Citation Format

Share Document