scholarly journals HUBUNGAN PENGETAHUAN DAN SIKAP MAHASISWA UNIVERSITAS BHAKTI KENCANA GARUT DENGAN PROMOSI KESEHATAN DIMASA PANDEMIC COVID-19

2021 ◽  
Vol 5 (2) ◽  
pp. 32
Author(s):  
Ridwan Riadul Jinan ◽  
Winasari Dewi

Mahasiswa dituntut untuk menjadi promotor dibidang kesehatan khususnya dalam rangka pencegahan dan penanggulangan COVID-19. Pada penelitian ini akan di ukur pengetahuan dan sikap mahasiswa UBK Garut dan di teliti hubungannya dengan perilaku mahasiswa tersebut apakah dia melakukan promosi kesehatan khususnya tentang COVID-19 ini atau tidak, Desain penelitian korelasional dengan Crosssectional yaitu hubungan pengetahuan dengan perilaku dan sikap dengan perilaku. Penelitian ini bertujuan Untuk Mengetahui hubungan pengetahuan dan sikap mahasiswa Universitas Bhakti Kencana Garut dengan promosi kesehatan dimasa pandemic covid-19. Penelitian ini bersifat deskriptif analitik dengan pendekatan kuantitatif. Jumlah responden dalam penelitian ini 234 orang dengan teknik pengambilan sampel yaitu total sampel. Penyajian data dilakukan dengan menggunakan tabel distribusi frekuensi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengetahuan responden tergolong baik (94%), sikap negatif (55,6%), dan perilaku terbesar (64,5%) yaitu melaksanakan promosi kesehatan. Dari analisa bivariat tidak ada hubungan pengetahuan tentang promosi kesehatan terhadap perilaku promosi kesehatan mahasiswa pada saat pandemi (p=0,241), dan tidak ada hubungan sikap tentang tentang promosi kesehatan terhadap perilaku promosi kesehatan mahasiswa pada saat pandemi (p=0, 0,562). Untuk Mahasiswa disarankan lebih giat membantu program pemerintah khususnya melakukan promosi kesehatan pada saat pandemi covid 19.

Sign in / Sign up

Export Citation Format

Share Document