scholarly journals Sun Power Implementation for Public Parking Area in Perum Villa Mutiara Serpong, Tangerang Selatan, Banten

2021 ◽  
Vol 5 (2) ◽  
pp. 258-268
Author(s):  
Muchamad Nur Qosim ◽  
Isworo Pujotomo ◽  
Aas Wasri Hasanah ◽  
Rinna Hariyati

Keberadaan penerangan jalan dan atau fasilitas umum adalah salah satu hal yang sangat penting demi kenyamanan warga khususnya di area parkir mobil malam hari. Tetapi, tidak semuanya telah terpasang penerangan seperti halnya di area lapangan tanah, blok B/C tahap 1, Villa Mutiara Serpong, Pondok Jagung, Tangerang Selatan. Area ini merupakan lahan Fasum yang areanya masih tanah, dan sebagian besar belum terpasang lampu untuk penerangan seluruh areanya, karena parkir mobil juga membutuhkan pencahayaan yang cukup penting untuk memantau hal yang tidak diinginkan, oleh karena itu diperlukan pemasangan penerangan fasilitas umum tersebut dan jalan dalam hal ini berupa lampu tenaga surya sebagai alternatif efektif untuk solusi dalam penerangan dan pengurangan biaya pemakaian energi listrik dari PLN. Lampu tenaga surya di pasang di titik strategis yaitu di area yang sedikit pencahayaannya. Lampu yang digunakan adalah lampu daya 60-90 watt guna lebih terang lebih bagus. Selain untuk penerangan jalan dan fasilitas umum, analisis ekonomi juga dilakukan pada kegiatan ini dengan cara membandingkan total biaya yang diperlukan antara penerangan lampu pijar dengan tenaga surya. Dimana didapat selisih nominal dalam rupiah Rp 2.607.455 lebih efisien dari PJU lampu pijar, dan lampu tenaga surya tidak dipengaruhi oleh TDL (tarif dasar listrik).

Sign in / Sign up

Export Citation Format

Share Document