scholarly journals PENERAPAN PENDEKATAN KONTEKSTUAL UNTUK MENINGKATKAN PROSES PEMBELAJARAN IPA DI KELAS V SDN 03 ANDURING PADANG

Curricula ◽  
2019 ◽  
Vol 4 (1) ◽  
pp. 20
Author(s):  
Dini Maielfi

<p align="justify">Masalah dalam penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya proses pembelajaran IPA di kelas V SDN 03 Anduring Padang. Hal ini disebabkan proses pembelajaran IPA masih berpusat kepada guru, siswa belum dilibatkan aktif dalam pembelajaran, dan guru belum mengaitkan materi pembelajaran dengan dunia nyata siswa. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan bagaimanakah penerapan pendekatan kontekstual untuk meningkatkan proses pembelajaran IPA di kelas V SDN 03 Anduring Padang.</p><p align="justify">Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas terdiri dari dua siklus meliputi empat tahap tindakan yaitu perencanaan, tindakan, observasi, dan refleksi. Adapun subjek penelitian ini adalah guru dan siswa kelas V SDN 03 Anduring Padang. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, tes, dan dokumentasi. Instrumen penelitian berupa lembar observasi, lembar tes, dan dokumen.</p><p align="justify">Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa perencanaan pembelajaran dengan menggunakan pendekatan kontekstual pada siklus I dengan persentase 76,8 meningkat pada siklus II dengan persentase 92,85. Pelaksanaan aktivitas guru dengan pendekatan kontekstual pada siklus I dengan persentase 82,1 meningkat pada siklus II dengan persentase 96,4 sedangkan Pelaksanaan aktivitas siswa dengan pendekatan kontekstual pada siklus I dengan persentase 76,8 meningkat pada siklus II dengan persentase 92,8. Proses pembelajaran dengan menggunakan pendekatan kontekstual dapat meningkatkan hasil belajar IPA khususnya materi sifat-sifat cahaya. Persentase hasil belajar siswa pada siklus I yaitu 77,4 meningkat pada siklus II yaitu dengan persentase 91,7. Sehingga dapat disimpulkan bahwa Penerapan pendekatan kontekstual dapat meningkatkan proses pembelajaran IPA di kelas V SDN 03 Anduring Padang”.</p>

Sign in / Sign up

Export Citation Format

Share Document