scholarly journals Fenomena Narsistik di Media Sosial Sebagai Bentuk Pengakuan Diri

2020 ◽  
Vol 2 (1) ◽  
pp. 34
Author(s):  
Umul Sakinah ◽  
M Fahli Zatrahadi ◽  
Darmawati Darmawati

Penelitian ini bertujuan untuk memaparkan fenomena narsistik yang kerap terlihat di media sosial. narsistik merupakan gangguan kepribadian yang ditandai dengan rasa  bangga terhadap dirinya sendiri, haus akan pujian dan pengakuan dari orang lain. Tidak hanya itu, seorang narsistik senang merendahkan dan meremehkan orang lain. Dan penggunaan media sosial menjadi wadah bagi mereka untuk menunjukkan kehebatan-kehebatan yang ada pada dirinya yang kadang tidak sesuai dengan kehidupan nyatanya.  Namun begitu, tidak semua orang yang eksis di media sosial adalah orang yang mengalami narsistik. Dalam penelitian ini dijelaskan seperti apa gejala, penyebab, konsekuensi serta perspektif Islam terhadap narsistik.

Sign in / Sign up

Export Citation Format

Share Document