scholarly journals Meningkatkan Konsep Diri Akademik Siswa Dengan Teknik Miracle Question Pada Siswa Kelas VIII Di SMP Negeri 2 Sumberrejo

Author(s):  
Susilawati Susilawati

Salah satu unsur pembentuk identitas diri siswa dibidang akademik yakni konsep diri akademik. Beberapa kasus siswa yang belum tercapai hasil belajarnya atau belum adanya pemahaman dalam pelajaran tertentu itu akibat karena belum memahami konsep diri akademik mereka itu sendiri. Bimbinganonseling di Sekolah sebagai wadah dalam memberikan layanan kepada peserta didik sangat diperlukan dalam memberikan layanan konseling. Salah satu layanan yang diberikan adalah konseling kelompok..Adapun teknik yang diberikan dalam layanan konseling kelompok dalam penelitian ini adalah teknik miracle question, melalui teknik ini siswa akan berkolabrasi dengan konselor dalam layanan konseling kelompok dalam mencari solusi sehingga dapat melakukan perubahan pada diri individu sehingga dapat meningkatkan konsep diri akademik yang positif. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan konsep diri akademik siswa dan menggunakan penelitian tindakan kelas dengan 2 siklus yakni siklus 1 dan 2. Hasil perubahan siklus 1 dan 2 yakni ada peningkatan 10% ke arah kategori sangat tinggi, dan 7% subyek menjadi kategori tinggi.  

Sign in / Sign up

Export Citation Format

Share Document