scholarly journals Penerapan Asuhan Keperawatan Pada Pasien Dalam Gastritis Dalam Pemenuhan Kebutuhan Nutrisi

2020 ◽  
Vol 2 (2) ◽  
pp. 99-102
Author(s):  
Harmawati

Latar Belakang :Gastritis atau secara umum dikenal dengan istilah sakit “maag” atau ulu hati adalah peradangan pada dinding lambung terutama pada selaput lendir lambung. Penyakit ini sering dijumpai dengan rasa mual dan muntah, nyeri, perdarahan, rasa lemah, nafsu makan menurun atau sakit kepala. Tujuan : Menerapkan Asuhan Keperawatan Pada Pasien Nn. M dengan Gastritis dalam pemenuhan kebutuhan Nutrisi. Metode yang digunakan : Menggunakan tehnik wawancara, observasi dan pengamatan. Hasil : Setelah dilakukan tindakan keperawatan selama 3 hari pada pasien Nn.M dengan masalah perubahan nutrisi kurang dari kebutuhan yang berhubungan dengan intake oral yang tidak adekuat telah teratasi. Kesimpulan :Berdasarkan dari hasil tindakan yang dilakukan pada Nn. M dapat disimpulkan bahwa masalah perubahan nutrisi kurang dari kebutuhan yang berhubungan dengan intake oral yang tidak adekuat dapat teratasi dengan baik Saran : Diharapkan kepada perawat agar kiranya melakukan asuhan keperawatan sesuai keluhan klien

Sign in / Sign up

Export Citation Format

Share Document