scholarly journals Membran Nanofiltrasi untuk Aplikasi Pemisah Zat

2019 ◽  
Vol 2 (1) ◽  
pp. 27-29
Author(s):  
Yohana Ivana Kedang

Mekanisme pemisahan nanofiltrasi sebagian besar didasarkan pada ukuran dan perbedaan tingkat difusi untuk molekul organik dan efek elektrostatik untuk ion. Namun, karena molekul yang tidak bermuatan lebih banyak, mekanisme berdasarkan ukuran molekul lebih banyak digunakan. Membran nanofiltrasi beroperasi tanpa perubahan fasa dan biasanya memiliki penolakan tinggi terhadap garam anorganik multivalen dan molekul organik kecil pada tekanan sedang. Hal ini membuat proses pemisahan sangat kompetitif dalam hal selektifitas dan biaya bila dibandingkan dengan perpisahan tradisional. Membran nanofiltrasi telah diaplikasikan di berbagai sektor industri yaitu pengolahan air limbah, proses farmasi dan bioteknologi, serta rekayasa pangan. Artikel ini diharapkan dapat memberikan ide dan rekomendasi mengenai inovasi pembuatan membran nanofiltrasi untuk pemisah limbah zat warna. 

Sign in / Sign up

Export Citation Format

Share Document