ANALISIS STABILITAS LERENG TAMBANG BATUBARA TERBUKA DI BANKO TENGAH SUBAN JERIJI

2021 ◽  
Vol 9 (1) ◽  
pp. 38-48
Author(s):  
Ori Patinsyah ◽  
Muhammad Yusa ◽  
Gunawan Wibisono

Batubara merupakan salah satu bahan bakar yang sangat penting untuk keberlangsungan mesin bertenaga uap, baik itu pembangkit listrik maupun mesin industri. Selain itu, aktivitas penambangan yang aman sangat penting dalam proses penambangan, sehubung dengan pentingnya hal tersebut maka perlu dilakukan analisis stabilitas lereng dengan tujuan untuk mendapatkan lereng yang aman pada penambang agar kegiatan penambangan dapat berjalan dengan lancar. Metode analisis yang digunakan adalah dengan dibantu program Geoslope 2018 dimana pada analisis stabilitas akan dilakukan pada 3 lereng yaitu, lereng tunggal, lereng inter-ramp dan lereng keseluruhan. Hasil analisis stabilitas yang dilakukan pada lereng tunggal diperoleh, angka keamanan pada lapisan overburden D 1.606, untuk lapisan  seam D angka keamanan yang diperoleh adalah 2.045, pada lapisan interburden D-E perolehan angka keamanan sebesar 1.397,  pada lapisan seam E dari hasil analisis diperoleh angka keamanan 1.333, dan untuk lapisan underburden E hasil analisis lereng tunggal yang telah dilakukan diperoleh angka keamanan 1,396. Untuk analisi stabilitas lereng inter-ramp, angka keamanan pada lereng ramp 1 sebesar 2,194, pada lereng ramp 2 sebesar 1,260 dan pada lereng ramp 3 sebesar 1,191. Sehingga, dari analisis stabilitas lereng tunggal dan lereng inter-ramp dapat didesain dan dianalisis stabilitas lereng keseluruhan dan diperoleh angka keamanan sebesar 1.124 dengan kemiringan lereng tersebut adalah 15o  pada kedalaman 200 m.

Sign in / Sign up

Export Citation Format

Share Document