scholarly journals PENGARUH PEMBELAJARAN KONTEKSTUAL MENGGUNAKAN KOMPONEN UTAMA MASYARAKAT BELAJAR TERHADAP HASIL BELAJAR GEOGRAFI DI KELAS XI

2020 ◽  
Vol 8 (1) ◽  
pp. 63-69
Author(s):  
Yurdayanti ◽  
Nurjanah

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penerapan pembelajaran CTL menggunakan komponen utama masyarakat belajar terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran geografi di kelas XI SMA Negeri 11 Palembang. Dalam penelitian ini peneliti menggunakan metode penelitian eksperimen. Populasi yang digunakan dua kelas, yakni kelas XI IPS 2 sebagai kelas eksperimen yang diberikan perlakuan pembelajaran menggunakan pendekatan CTL, dan kelas XI IPS 4 sebagai kelas kontrol yang diberikan pembelajaran konvensional. Dimana kelas XI IPS 2 yang berjumlah 39 siswa (kelas eksperimen) dan XI IPS 4 yang juga berjumlah 39 siswa (kelas kontrol), lalu kedua kelas tersebut dikenakan pengukuran yang sama. Pengukuran yang diberikan berupa tes tertulis. Dari teknik analisis data yang dilakukan peneliti didapat nilai rata - rata eksperimen sebesar 71,41 dan nilai rata - rata kelas kontrol yaitu sebesar 56,92. Sehingga didapat  = 8,70 dan  = 1,66. Dengan taraf signifikan 5 untuk kriteria pengujian hipotesis bila  (8,701,66) berarti Ha diterima dan H0 ditolak. Maka dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh penerapan pembelajaran CTL menggunakan komponen utama masyarakat belajar terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran geografi di kelas XI SMA Negeri 11 Palembang.

Sign in / Sign up

Export Citation Format

Share Document