scholarly journals Kreativitas Siswa dalam Menyelesaikan Soal Cerita Matematika di Masa Pandemi Pada Materi Persamaan Linear Dua Variabel

2021 ◽  
Vol 6 (2) ◽  
pp. 74-84
Author(s):  
Arum Dwi Rahmawati

Penelitian ini  bertujuan mengetahui kreativitas siswa SMP dalam menyelesaikan soal cerita   berkaitan dengan  sistem persamaan  linear dua variabel, yang meliputi langkah memahami masalah, merencanakan pemecahan, menyelesaikan masalah sesuai langkah kedua dan memeriksa kembali hasil dari yang diperoleh. Subyek penelitian adalah enam siswa kelas VIIIB SMP Negeri 3 Ngrambe. Pengambilan subyek berdasarkan tingkat prestasi belajar matematika siswa yaitu dua siswa berkemampuan tinggi, dua siswa berkemampuan sedang dan dua siswa berkemampuan rendah. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan metode tes dan wawancara. Hasil penelitian ini adalah (1) Siswa kriteria tinggi menunjukkan bahwa siswa tersebut berkecenderungan memiliki profil kreativitas yang baik dalam menguraikan jawaban secara terperinci sesuai prosedur yang runtut, tepat dan benar dalam menyelesaikan soal cerita, (2) Siswa kriteria sedang menunjukkan bahwa siswa tersebut berkecenderungan memiliki profil kreativitas yang cukup dalam menguraikan jawaban secara terperinci yaitu menyelesaikan soal cerita dengan prosedur yang runtut tetapi kurang tepat, (3) Siswa kriteria rendah menunjukkan bahwa siswa tersebut berkecenderungan memiliki profil kreativitas yang kurang yaitu tidak dapat menyelesaikan soal cerita dengan prosedur yang benar sesuai langkah-langkah penyelesaian masalah.

Sign in / Sign up

Export Citation Format

Share Document