scholarly journals Pembelajaran PAI dengan Pendekatan Integratif pada Masa Pandemi Covid-19 di SD PTQ Annida Salatiga

2021 ◽  
Vol 5 (1) ◽  
pp. 50-58
Author(s):  
Ahmad Fikri Sabiq

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana pelaksanaan pembelajaran Pendidikan Agama Islam yang terintegratif secara menyeluruh di satuan pendidikan. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan dengan pendekatan kualitatif. Penelitian dilaksanakan pada bulan Januari-Maret 2021 di SD Plus Tahfizhul Quran (PTQ) Annida, Salatiga. Teknik pengumpulan data dengan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data dilakukan dengan penyajian, reduksi, dan penarikan kesimpulan. Pelaksanaan pembelajaran PAI secara integratif ini meliputi program yang ada di sekolah dan kerjasama dengan orang tua di rumah. Aspek dari pembelajaran PAI secara integratif langsung di SD Plus Tahfizhul Quran (PTQ) ANNIDA Al-Qur’an, fiqih dan akhlak. Materi Al-Qur’an meliputi pembiasaan Baca Tulis Al-Quran dan menghafalkan Al-Quran. Materi fiqih meliputi shalat dhuha, shalat dzuhur dan ashar secara berjamaah. Sedangkan materi akhlak adalah pembiasaan toleransi, bersimpati, hormat kepada orang tua, hormat kepada guru, dan tolong menolong. Hasil dari pembelajaran PAI integratif ini adalah lebih dari 75% anak-anak melaksanakan shalat dengan tertib, pembiasaan shalat sunah dan berjama’ah, kemampuan mengaji dan hafalan Al-Qur’an, pembiasaan positif di rumah, serta sikap empati dan simpati dari anak-anak. Kendala yang muncul adalah guru tidak bisa memantau secara penuh karena siswa tidak berangkat ke sekolah, siswa kurang semangat, dan komunikasi yang kurang maksimal. Solusi yang dihadirkan adalah menyederhanakan instruksi pembelajaran oleh guru,  menjalin komunikasi sebaik mungkin, dan pemberian apresiasi kepada siswa agar tambah semangat.

Sign in / Sign up

Export Citation Format

Share Document