scholarly journals Peningkatan hasil belajar PPKn melalui metode make a match kelas XII SMA Muhammadiyah 2 Yogyakarta

Author(s):  
Eny Widyastuti

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar siswa dengan penerapan metode pembelajaran Make A Match pada siswa kelas XII IPS 2 di SMA Muhammadiyah 2 Yogyakarta. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas yang terdiri atas 2 siklus, dimana setiap siklus terdapat dua kali pertemuan. Subjek penelitian adalah siswa kelas XII IPS 2 yang berjumlah 20 siswa. Pemilihan subjek penelitian dilakukan karena nilai rata-rata kelas tersebut yang paling dibandingkan dengan kelas-kelas yang lain. Teknik pengumpulan data mrnggunakan tes, observasi, wawancara, catatan lapangan. Berdasarkan hasil data yang sudah dianalisis metode pembelajaran Make A Match dapat meningkatkan hasil belajar siswa. Peningkatan hasil belajar siswa terlihat dari nilai rata-rata kelas siklus I adalah 78,15 dan terdapat 55% siswa sudah mencapai KKM, pada siklus II nilai rata-rata kelas adalah 83,15 dan terdapat 75 % siswa yang sudah mencapai KKM sehingga indikator keberhasilan individu dan kelas telah terpenuhi pada akhir siklus kedua. Berdasarkan hasil analisis dapat dijelaskan bahwa penerapan pembelajaran dengan metode Make A Match dapat meningkatkan kemampuan hasil belajar.

Sign in / Sign up

Export Citation Format

Share Document