Jurnal ILMU KOMUNIKASI
Latest Publications


TOTAL DOCUMENTS

240
(FIVE YEARS 32)

H-INDEX

2
(FIVE YEARS 0)

Published By Universitas Atma Jaya Yogyakarta

2548-8643, 1829-6564

2020 ◽  
Vol 17 (2) ◽  
pp. 267
Author(s):  
Shinta Nasution

Upaya pencegahan DBD (Demam Berdarah Dengue) dilakukan dengan memberdayakan Sismantik (Siswa Pemantau Jentik) melalui promosi kesehatan bermedia. Studi ini bertujuan untuk meneliti faktor-faktor lain di luar media visual (manga dan infografis) yang diduga berpengaruh terhadap pemahaman informasi, persepsi risiko dan sikap Sismantik terhadap pencegahan DBD. Data dianalisis menggunakan analisis deskriptif dan regresi berganda untuk mengetahui pengaruh faktor internal dan eksternal terhadap ketiga variabel tersebut. Hasil penelitian menunjukkan kemampuan berhitung, pengalaman, status sosial ekonomi berpengaruh terhadap pemahaman informasi, sedangkan minat, lingkungan sosial budaya dan kemampuan berhitung berpengaruh terhadap persepsi risiko tentang penyakit DBD.


2020 ◽  
Vol 17 (2) ◽  
pp. 167
Author(s):  
Rachmat Kriyantono ◽  
Arini Ameliyah
Keyword(s):  

Penelitian ini mendeskripsikan perencanaan darurat krisis oleh humas pemerintahan Indonesia. Penelitian terdahulu menunjukkan perencanaan krisis penting untuk meminimalkan dan membatasi dampak krisis. Contingency plan merupakan bentuk perencanaan darurat krisis yang efektif di era keterbukaan informasi. Peneliti melakukan wawancara kualitatif terhadap 16 informan praktisi humas pemerintah yang masuk peringkat keterbukaan informasi publik. Penelitian ini menghasilkan lima proposisi: posisi struktural humas memengaruhi peran manajemen krisis, konstruksi humas tentang krisis memengaruhi strategi perencanaan krisis, humas pemerintah belum memiliki contingency plan, tim manajemen krisis bukan bagian strategi humas lembaga pemerintah dalam manajemen krisis, dan konstruksi humas terkait krisis memengaruhi strategi manajemen krisis dan hambatannya.


2020 ◽  
Vol 17 (2) ◽  
pp. 217
Author(s):  
Satrya Wibawa

Artikel ini menyajikan hasil riset tentang karakter tokoh anak-anak dalam film Jermal (2009). Film ini mengeksplorasi pekerja anak di sebuah jermal, platform pencarian dan pengolahan hasil laut yang berlokasi di tengah laut. Riset ini menggunakan pendekatan analisis naratif dan tekstual untuk mengeksplorasi penggambaran tokoh anak-anak melalui elemen-elemen sinema. Hasil riset menunjukkan bahwa anak-anak dikonstruksi sebagai pihak penurut dalam relasi anak dan orang dewasa. Pekerja anak tereksploitasi oleh industri yang dijalankan orang dewasa. Anak juga harus menerima kondisi dalam keluarga di bawah kendali orang tua. Hasil riset ini juga menunjukkan dominasi laki-laki karena tokoh perempuan hanya dimunculkan melalui narasi.


2020 ◽  
Vol 17 (2) ◽  
pp. 185
Author(s):  
Morissan Morissan
Keyword(s):  

Penelitian ini bertujuan untuk mengukur hubungan antara variabel demografis dan sikap terhadap selebritas yang menjadi endorser iklan produk dan menentukan atribut selebritas paling berpengaruh terhadap keputusan pembelian. Penarikan sampel dilakukan di Jakarta dengan teknik convenience sampling melalui kuesioner online dan diperoleh 436 responden. Temuan menunjukkan bahwa usia dan jenis kelamin memiliki pengaruh signifikan terhadap sikap konsumen untuk mendukung, netral, atau menolak selebritas endorser, sementara pendidikan dan pendapatan tidak memberikan pengaruh signifikan. Tiga atribut endorser menunjukkan pengaruh signifikan terhadap niat pembelian dan kepercayaan menunjukkan pengaruh terkuat, diikuti keahlian dan kesamaan.


2020 ◽  
Vol 17 (2) ◽  
pp. 203
Author(s):  
Julianti Cendrawan ◽  
Clara R. P. Ajisuksmo

Penggunaan media sosial memberikan kemudahan pada individu dalam berbagai aspek kehidupan. Hal ini berdampak pada peningkatan jumlah pengguna media sosial di Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang memengaruhi keinginan individu dalam menggunakan media sosial. Penelitian dilakukan di salah satu perguruan tinggi swasta di Jakarta dengan responden penelitian sebanyak 137 mahasiswa strata satu (S1). Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif dengan menggunakan kuesioner. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh perilaku pencarian informasi, perilaku hedonik, dan rasa kekomunitasan terhadap keinginan individu untuk menggunakan media sosial.


2020 ◽  
Vol 17 (2) ◽  
pp. 249
Author(s):  
Wulan Suciska ◽  
Wulan Suciska

Tulisan ini bertujuan untuk mengetahui pola konsumsi berita di Bandar Lampung sekaligus melihat jenis media massa serta berita yang dipercaya dan paling banyak dikonsumsi oleh masyarakat. Penelitian ini adalah penelitian deskriptif kuantitatif menggunakan metode survei. Indikator penelitian berupa akses dan terpaan media serta motif keaktifan khalayak. Hasil penelitian menunjukkan bahwa para digital natives dan digital immigrants memiliki ketertarikan dan pola konsumsi tinggi terhadap berita karena kemampuan mereka dalam menggunakan teknologi digital dan internet. Hal ini berbeda dengan digital settlers yang tingkat ketertarikan dan pola konsumsi beritanya rendah.


2020 ◽  
Vol 17 (2) ◽  
pp. 145
Author(s):  
Yuliana Rakhmawati

Kaum muda Indonesia telah memprakarsai filantropi strategis dengan mendirikan perusahaan rintisan. Ini menggabungkan potensi filantropi dan TIK. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis TIK dari dua startup yang terlibat dalam filantropi kaum muda. Subjek penelitian adalah dokumen media online dari Kitabisa.com dan GandengTangan.co.id. Hasil penelitianmenunjukkan bahwa TIK dan filantropi pemuda berkontribusi untuk memperkuat kapasitas kaum muda, membangun kolaborasi kaum muda-dewasa, memperkuat keterampilan dan pengetahuan kaum muda, membangun jaringan, dan mempertahankan program. Temuan ini dianalisis menggunakan konsep TIK dan pendekatan filantropi pemuda. Penelitian di masa depan dapat dilakukan dengan mengembangkan pemetaan pola filantropi pemuda di Indonesia.


2020 ◽  
Vol 17 (2) ◽  
pp. 233
Author(s):  
Nobertus Ribut Santoso ◽  
Michelle Anne Noble Sto. Tomas ◽  
Ailyn Joy Taguding Peralta

Penelitian ini menganalisis 119 artikel berita online di The Jakarta Post dari Januari hingga April 2019, terkait pemilu nasional 2019, menggunakan analisis isi berdasarkan pada isu-isu yang dibahas dalam debat nasional yang diselenggarakan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Indonesia. Selain itu, penelitian ini menambahkan segmen kategori yang merangkum isuisu yang diekspos dari tinjauan studi terkait. Uji reliabilitas antarpengkode mendapatkan nilai yang sangat baik (pengkode 1 dan 3: k = 0.83; pengkode 1 dan 2: k = 0.84; pengkode 2 dan 3: k = 0.94). Hasil penelitian menunjukkan bahwa kedua kandidat mendapatkan kesempatan yang sama untuk dibingkai secara objektif dalam pemberitaan.


2020 ◽  
Vol 17 (1) ◽  
pp. 123
Author(s):  
Ahmad Khairul Nuzuli

Perubahan dalam proses produksi dilakukan agar sejalan dengan pendekatan ekonomi politik dan pasar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui praktik ekonomi politik, khususnya spasialisasi di Sony Music Entertainment Indonesia. Tipe penelitian ini adalah deskriptif kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Sumber data primer diperoleh melalui wawancara, sedangkan sumber data sekunder diperoleh dari dokumentasi, studi pustaka, dan media. Hasilnya menunjukkan bahwa Sony Music Entertainment Indonesia melakukan praktik spasialisasi yang didukung oleh digitalisasi, sehingga hal tersebut mempermudah integrasi perusahaan secara horizontal dan vertikal agar produk musiknya mendominasi pasar Indonesia.


2020 ◽  
Vol 17 (1) ◽  
pp. 57
Author(s):  
Mario Antonius Birowo

Sering kali masyarakat di tingkat akar rumput sulit mendapatkan akses ke ruangpublik karena akses yang terbatas bagi partisipasi masyarakat bawah. Komunikasi partisipatifmenempatkan masyarakat sebagai subjek dalam proses komunikasi. Penelitian ini menggunakan metode studi kasus dengan tujuan memahami komunikasi partisipatif dengan menggunakan photovoice yang bernama Panda CLICK!. WWF Kalimantan Barat memberdayakan masyarakat Bunut Hilir, Kabupaten Kapuas Hulu, dengan photovoice. Kabupaten Kapuas Hulu dikenal sebagai wilayah konservasi lingkungan. Photovoice bertujuan agar masyarakat memiliki akses untuk menyatakan gagasan atau pikirannya, khususnya tentang isu lingkungan. Masyarakat difasilitasi kamera saku digital sederhana untuk berekspresi.


Sign in / Sign up

Export Citation Format

Share Document