Jurnal Matematika UNAND
Latest Publications


TOTAL DOCUMENTS

597
(FIVE YEARS 277)

H-INDEX

1
(FIVE YEARS 0)

Published By Perpustakaan Universitas Andalas

2721-9410, 2303-291x

2021 ◽  
Vol 10 (4) ◽  
pp. 449
Author(s):  
DEBY CINTYA RIZAL ◽  
MAIYASTRI MAIYASTRI ◽  
YUDIANTRI ASDI

Analisis faktor adalah teknik analisis multivariat yang digunakan untuk mengelompokkan variabel-variabel yang berkorelasi ke dalam kelompok variabel yang disebut faktor dimana antara satu faktor dengan faktor lainnya tidak saling berkorelasi. Faktor-faktor yang terbentuk ini dapat menerangkan sebagian besar informasi yang terkandung pada variabel. Pada penelitian ini dilakukan analisis faktor untuk menentukan faktor-faktor kepuasan konsumen di Restoran Sederhana Padang. Analisis yang digunakan adalah analisis faktor eksploratori dengan metode pendugaan Principal Component Analysis (PCA). Metode rotasi faktor yang digunakan adalah rotasi varimax. Data yang digunakan merupakan data primer yang diperoleh melalui penyebaran kuesioner kepada seratus orang konsumen Restoran Sederhana Padang. Dari penelitian ini diperoleh bahwa terdapat tiga faktor yang menjadi faktor-faktor kepuasan konsumen Restoran Sederhana Padang. Ketiga faktor tersebut yaitu faktor produk dan pelayanan, faktor harga produk, dan faktor emosional konsumen.Kata Kunci: Analisis faktor, Kepuasan Konsumen, Principal Component Analysis (PCA)


2021 ◽  
Vol 10 (4) ◽  
pp. 510
Author(s):  
BERLIANA NUR RAHMAH ◽  
SAMSUL MAARIF

Penelitian ini memiliki tujuan untuk mengetahui sebuah hambatan epistimologi siswa sekolah menengah pertama pada materi statistika (penyajian data). Penelitian ini menggunakan tiga indikator, yaitu hambatan konseptual, hambatan prosedural, dan hambatan teknik operasional. Penelitian bersifat deskriptif dengan pendekatan penelitian kualitatif. Pengumpulan data dilakukan dengan tes dan wawancara. Pada penelitian ini subjek yang digunakan adalah siswa kelas VII SMPIT AT-TAUFIQ sebanyak 30 siswa yang telah mempelajari materi Statistika. Penelitian menggunakan teknik analisis yang mengidentifikasi hasil jawaban siswa. Ditemukan 6 siswa mengalami hambatan epistimologi yang serupa, sehingga bisa dijadikan sebagai dasar bagi guru untuk memperbaiki.Kata Kunci: Hambatan konsep, Hambatan prosedur, Hambatan teknik, Statistika


2021 ◽  
Vol 10 (4) ◽  
pp. 432
Author(s):  
HESTIA SEFSRIANISA ◽  
AHMAD IQBAL BAQI

Makalah ini membahas solusi sistem persamaan diferensial linier homogen fractional orde α dengan turunan Caputo. Bentuk umum solusi diberikan dalam beberapa teorema dan beberapa contoh.Kata Kunci: Persamaan diferensial linier homogen fractional, Caputo, Mittag-Leffler.


2021 ◽  
Vol 10 (4) ◽  
pp. 489
Author(s):  
MIFTAHUL JANNAH HB ◽  
HAZMIRA YOZZA ◽  
FERRA YANUAR

PT Indonesia Power UPJP Priok merupakan salah satu anak perusahaan PT PLN (Persero) yang bergerak pada sektor pembangkitan listrik. PT Indonesia Power UPJP Priok menggunakan bahan bakar gas Neraca Regas (NR) dan Perusahaan Gas Negara (PGN) untuk menjalankan generator yang akan menghasilkan listrik. Dalam proses pembangkitan dilakukan monitoring dan perencanaan terhadap pemakaian bahan bakar gas, agar menghasilkan energi listrik sesuai yang ditargetkan oleh perusahaan. Oleh karena itu perlu dilakukannya pengendalian terhadap pemakaian gas dengan menggunakan peta kendali. Pada penelitian ini menggunakan peta kendali ARMAST karena proses pemakaian gas di PT Indonesia Power UPJP Priok berlangsung setiap hari, sehingga data pemakaian bahan bakar gas termasuk jenis data runtun waktu. Hasil penelitian menunjukkan bahwa proses pemakaian bahan bakar gas PGN belum terkendali secara statistik, karena terdapat data yang berada diluar batas kendali.Kata Kunci: Data Runtun Waktu, Pengendalian, Peta Kendali ARMAST


2021 ◽  
Vol 10 (4) ◽  
pp. 456
Author(s):  
WINDA ASFI LASIF ◽  
SUSILA BAHRI ◽  
RIRI LESTARI

Dalam penelitian ini, dikonstruksi suatu model hampir eksponensial untuk total penderita Covid-19 di Sumatera Barat. Model dikonstruksi dengan melakukan pencocokan kurva terhadap data total penderita Covid-19 tersebut melalui beberapa tahapan pemodelan yaitu memplot data, pencocokan data dengan model eksponensial, linierisasi model eksponensial y = Arx, penentuan nilai awal dan rasio dari model hampir eksponensial. Dari proses pemodelan diperoleh model matematika yb = 38, 0216(1, 0257)x yang menunjukkan bahwa data penderita Covid-19 pada tanggal 26 Maret 2021 hingga 17 Oktober 2021 di Sumatera Barat itu tertutup terhadap model hampir eksponensial.Kata Kunci: Pencocokan Kurva, Model Regresi, Linierisasi, Model Hampir Eksponensial.


2021 ◽  
Vol 10 (4) ◽  
pp. 464
Author(s):  
AMALIA DWI PUTRI ◽  
DODI DEVIANTO ◽  
FERRA YANUAR
Keyword(s):  

Kematian bayi merupakan salah satu indikator dalam menentukan tingkat kesehatan masyarakat. Salah satu upaya untuk mengurangi jumlah kematian bayi adalah dengan mengkaji faktor-faktor penyebabnya. Banyaknya kasus kematian bayi yang berupa data diskrit dan faktor-faktor yang mempengaruhinya dapat dimodelkan menggunakan regresi Poisson. Namun, dalam analisis regresi Poisson sering ditemukan kondisi overdispersi yakni nilai varians dari variabel respon lebih besar dari nilai mean. Overdispersi dapat terjadi karena terlalu banyaknya nilai nol (excess zeros) pada variabel respon. Model regresi Zero-Inflated Poisson merupakan salah satu metode yang dapat mengatasi masalah overdispersi. Pada penelitian ini, data kasus jumlah kematian bayi memiliki terlalu banyak nilai nol, sehingga regresi Zero-Inflated Poisson lebih tepat digunakan untuk memodelkan jumlah kematian bayi dan faktor-faktor yang mempengaruhinya di Kota Bandung Tahun 2019. Hasil analisis menunjukkan bahwa faktor-faktor yang berpengaruh secara signifikan terhadap kasus jumlah kematian bayi adalah persentase berat badan bayi lahir rendah (BBLR), persentase kunjungan neonatal selama 3× dan persentase bayi yang diberikan ASI eksklusif.Kata Kunci: Excess Zeros, Overdispersi, Regresi Poisson, Regresi Zero-Inflated Poisson


2021 ◽  
Vol 10 (4) ◽  
pp. 441
Author(s):  
GHEA RATU ANNISA ◽  
MAHDHIVAN SYAFWAN ◽  
RIRI LESTARI

Penelitian ini menjelaskan tentang penurunan model penyebaran pengguna narkoba yang dirumuskan oleh White-Comiskey. Dari model tersebut dilakukan analisis kestabilan titik-titik kesetimbangan endemik. Hasil yang diperoleh menunjukkan bahwa kasus pengguna narkoba, dengan kriteria tertentu, akan tetap ada dengan jumlah yang cenderung konstan.Kata Kunci: Model White-Comiskey, Titik Kesetimbangan Endemik, Analisis Kestabilan.


2021 ◽  
Vol 10 (4) ◽  
pp. 499
Author(s):  
SAHRUL AHMAD ◽  
YUDI ARI ADI

Kanker nasofaring (KNF) merupakan kanker yang berasal dari sel epitel nasofaring yang berada di rongga belakang hidung dan di belakang langit-langit rongga mulut. Karsinoma nasofaring sangat erat kaitannya dengan infeksi Epstein Barr Virus (EBV). Pengobatan kanker nasofaring dapat ditempuh memlaui berbagai cara, seperti operasi atau pembedahan, radioterapi, kemoterapi, terapi hormon, dan imunoterapi. Pada makalah ini disusun model matematika perkembangan sel nasofaring akibat infeksi virus EBV dengan intervensi kemoterapi. Model berbentuk sistem persamaan diferensial biasa berdimensi empat yang mendeskripsikan interaksi sel sehat, virus, sel terinfeksi, dan sel karsinoma invasif. Selanjutnya dibahas eksistensi dan analisis kestabilan lokal dari titik ekuilibrium yang menunjukkan bahwa tingkat infeksi dan intervensi pengobatan merupakan faktor penting dalam perkembangan kanker nasofaring. Simulasi numerik diberikan untuk memverifikasi teorema yang diperoleh.Kata Kunci: Kanker nasofaring, model matematika, kestabilan lokal


2021 ◽  
Vol 10 (4) ◽  
pp. 476
Author(s):  
ILMA PUTERI ◽  
MAHDHIVAN SYAFWAN ◽  
AHMAD IQBAL BAQI

Penelitian ini dilakukan untuk menentukan total panjang lintasan terpendek jaringan kabel internet yang ada pada gedung-gedung di lingkungan Universitas Andalas. Metode yang digunakan merupakan implementasi dari pohon pembangun minimum (minimum spanning tree) dengan mengembangkan algoritma Prim yang programnya dijalankan pada MATLAB. Data yang digunakan adalah gedung-gedung (sebagai titik pada graf), jalan antar gedung (sebagai sisi pada graf) dan jarak antar gedung (sebagai bobot pada graf). Berdasarkan hasil komputasi, diperoleh total panjang lintasan terpendek jaringan kabel internet di Universitas Andalas sebesar 3.606 meter. Hasil ini lebih efisien 1.472 meter atau 28,98% lebih optimal dibandingkan data observasi jaringan yang sudah ada, yaitu 5.078 meter.Kata Kunci: pohon pembangun minimum, algoritma Prim, lintasan terpendek, Universitas Andalas


2021 ◽  
Vol 10 (4) ◽  
pp. 527
Author(s):  
RISNAWITA RISNAWITA ◽  
DELSI KARIMAN ◽  
INTAN MUCHTADI-ALAMSYAH

Misalkan K suatu lapangan, A = KE adalah suatu aljabar lintasan yang bersesuaian dengan suatu graf berarah E. Aljabar lintasan A disebut Nakayama jika aljabar bersifat basic dan terhubung dari graf (graf berarah) EA, dimana setiap titik menjadi sumber dan target paling banyak satu panah. Tulisan ini membahas modul prima dan modul herediter atas aljabar Nakayama tertentu. Modul prima atas aljabar Nakayama dari graf tipe An hanyalah modul sederhana. Selanjutnya, untuk aljabar Nakayama dengan graf berbentuk garis, semua modul projektifnya merupakan modul herediter, sedangkan untuk aljabar Nakayama self-injective, semua modul projektifnya bukan modul herediter.Kata Kunci: Graf, Aljabar Lintasan, Aljabar Nakayama, Modul Prima, Modul Herediter


Sign in / Sign up

Export Citation Format

Share Document