JURNAL PENDIDIKAN VOKASIONAL TEKNIK ELEKTRONIKA (JVoTE)
Latest Publications


TOTAL DOCUMENTS

30
(FIVE YEARS 0)

H-INDEX

0
(FIVE YEARS 0)

Published By Universitas Negeri Jakarta

2622-7029

2020 ◽  
Vol 3 (2) ◽  
pp. 67-72
Author(s):  
Nur Fajriati ◽  
Efri Sandi ◽  
Baso Maruddani

Abstrak. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kinerja Wi-Fi channel 1, 3, 6, dan 11 dalam bandwidth (channel width) 20 MHz dan 40 MHz yang sesuai dengan protokol IEEE 802.11n. Penelitian ini menggunakan metode penelitian eksperimen dengan desain eksperimen Pre-Experimental. Pengukuran yang dilakukan dengan melihat parameter Quality of Service yaitu delay, throughput dan packet loss dengan mempertimbangkan hasil dari pengamatan Spurious Emission. Dengan melakukan transmisi data menggunakan Iperf3 dan perintah Ping (CMD). Berdasarkan hasil akhir dari analisis dapat disimpulkan bahwa pada bandwidth (channel width) 20 MHz, channel yang bagus untuk digunakan adalah channel 1, 6, dan 11. Sedangkan untuk bandwidth (channel width) 40 MHz, channel yang bagus untuk digunakan adalah channel 3 dan 11. Spurious Emission yang dihasilkan juga masih termasuk sesuai dengan yang direkomendasikan oleh Rec. ITU-R SM.329-7 Spurious Emissions.



2020 ◽  
Vol 3 (2) ◽  
pp. 52-58
Author(s):  
Bagaskara Ramadhan ◽  
Jusuf Bintoro ◽  
Muhammad Yusro
Keyword(s):  

Abstrak Tujuan dari penelitian ini adalah merancang dan membuatsistem pemantau pada burung merpati balap berbasis IoT sehingga dapatmelihat keberadaan lokasi burung merpati balap dan meminimalisir faktorkehilangan burung merpati balap. Penelitian ini dilakukan dengan metoderekayasa teknik yang meliputi ,perancangan sistem, identifikasi subsistem,perancangan perangka keras, perancangan perangkat lunak, pengujianperangkat keras dan perangkat lunak, dan analisis pengujian. Hasil daripenelitian menunjukkan bahwa alat pemantau lokasi pada burung merpatibalap yang dapat memeberi informasi lokasi burung merpati balapdidapatkan rata-rata hasil selisih jarak erorr sekitar 2,853 meter denganrata-rata waktu pengiriman pemberitahuan lokasi burung merpati balapselama 10 detik.



2020 ◽  
Vol 3 (2) ◽  
pp. 45-51
Author(s):  
Rosita Fitri Nur ◽  
Jusuf Bintoro ◽  
Pitoyo Yuliatmojo

Abstrak. Penelitian ini merupakan jenis penelitian Research and Development (R&D) yang bertujuan untuk mengembangkan trainer dengan LCD layar sentuh menggunakan Arduino Mega 2560 sebagai media pembelajaran pada mata kuliah Elektronika Digital yang meliputi; 1) Potensi dan masalah, 2) Pengumpulan data, 3)Desain produk, 4) Validasi desain, 5) Revisi Desain, 6) Ujicoba Produk, 7) Revisi Produk, 8) Ujicoba Pemakaian. Objek penelitian ini adalah trainer yang dilengkapi dengan modul praktikum elektronika digital. Metode yang digunakan dalam pengumpulan data pada penelitian ini meliputi pengujian dan pengamatan terhadap unjuk kerja trainer dengan LCD layar sentuh serta pengujian yang dilakukan dengan memberikan angket kepada 38 mahasiswa Pendidikan Teknik Elektronika Universitas Negeri Jakarta. Uji kelayakan media pembelajaran di uji oleh ahli materi dan ahli media. Hasil pengembangan media terdiri dari trainer dengan LCD layar sentuh yang berisi 3 modul rangkaian digital yaitu modul gerbang logika, modul flip-flop dan modul rangkaian kombinasional. Hasil penelitian menunjukan persentase kelayakan media diperoleh sebesar 94,64% dari ahli materi, 96,96% dari ahli media, dan 84,5% dari hasil ujicoba terhadap mahasiswa. Dari ketiga perolehan tersebut, media pembelajaran ini masuk dalam kategori sangat layak untuk digunakan sebagai media pembelajaran pada mata kuliah Elektronika Digital di program studi Pendidikan Teknik Elektronika Universitas Negeri Jakarta.



2020 ◽  
Vol 3 (2) ◽  
pp. 35-44
Author(s):  
Jaka Pangestu ◽  
Muhammad Yusro ◽  
Wisnu Djatmiko
Keyword(s):  

Tujuan pembuatan alat pada penelitian ini adalah merancang,membuat, dan menguji dry box alat pengatur kelembaban otomatis sebagai penyimpan kamera dengan RFID berbasis Arduino At Mega 2560 untuk menjaga kelembaban kamera secara otomatis didalam dry box agar tidak muncul jamur pada kamera karena akan mengurangi kualitas pada kamera tersebut untuk dipergunakan. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode rekayasa teknik dengan tahapan yang meliputi desain sistem, identifikasi subsistem, desain perangkat keras, desain perangkat lunak, pengujian perangkat keras, pengujian perangkat lunak, dan analisis pengujian Sensor yang digunakan untuk mendeteksi nilai dari kelembaban dan suhu adalah sensor DHT22. RFID dan keypad sebagai pengaman sistem yang dirancang dengan kode keamanan dan pembaca keberadaan kamera menggunakan sensor tekan limit switch. Sistem yang dibuat dapat digunakan dalam membaca kelembaban dan suhu. Pemanas peltier yang digunakan untuk menurunkan kelembaban jika sensor membaca kelembaban melebihi 65 % maka pemanas peltier akan menyala. Hasil dari pembacaan oleh sistem berjalan dengan baik dan juga pembacaan kartu RFID dan kode keamanan pada sistem bekerja dengan baik.



2020 ◽  
Vol 3 (2) ◽  
pp. 59-66
Author(s):  
Afif Orifansyah ◽  
Wisnu Djatmiko ◽  
Baso Maruddani

Abstrak. Penelitian ini bertujuan untuk merancang, menguji bandpass filter mikrostrip dengan metode hairpin pada frekuensi (2,3 GHz sampai dengan 2,4 GHz), dengan bandwidth 100MHz. Penelitian dilaksanakan di Laboratorium Telekomunikasi Lantai 4 (Gedung L1) Universitas Negeri Jakarta, pada bulan Maret – Oktober 2016.Bandpass mikrostrip metode hairpin merupakan pengembangan bandpass mikrostrip edge coupled, Konsep Haipin filter memiliki panjang resonator λ/2 yang terkopel secara paralel dan bentuk resonatornya seperti huruf ‘U’. Teknik ini merupakan pengembangan dari parallel couple dimana saluran couple line λ/4 dilipat sebesar L atau ((λ/4)-b), b adalah panjang saluran yang tidak mengalami kopling.Dari hasil penelitian bandpass filter hairpin dibuat dan diuji secara simulasi dengan hasil perhitungan kemudian simulasi menggunakan hasil fabrikasi dan pengukuran. Sehingga dapat disimpulkan bahwa bandpass filter hairpin ini berhasil didesain pada perangkat lunak CST Microwave Studio, difabrikasi, dan diuji menggunakan alat ukur network Analyzer dengan hasil parameter frekuensi cut off 2,355 GHz, bandwidth sebesar 106 MHz.



2020 ◽  
Vol 3 (1) ◽  
pp. 6-12
Author(s):  
Asyah Tri Astiningsih ◽  
Baso Maruddani ◽  
Arum Setyowati

Penelitian  dan  penulisan  skripsi  ini  bertujuan  untuk  menganalisis     jalur kotingensi mana yang paling baik dalam upaya menyelamatkan data saat jalur tranmisi yang mengalami gangguan, berdasarkan perhitungan dan analisis link budget. Penelitian ini akan mengukur total loss yang terjadi pada core di setiap link yang telah ditentukan. Kemudian akan dilakukan perhitungan total loss dan power link budget menggunakan yang dipengaruhi oleh panjang fiber optik yang digunakan, jenis fiber optik yang digunakan serta jumlah konektor dan jumlah splice yang digunakan. Lalu hasil pengukuran dan perhitungan akan dibandingkan dengan spesifikasi SFP/XFP 10Gb. Berdasarkan pengukuran dan perhitungan yang dilakukan pada ketiga link yang diteliti, link yang paling baik untuk dijadikan jalur kontingensi adalah link KT2 – KT1.



2020 ◽  
Vol 3 (1) ◽  
pp. 21-27
Author(s):  
Dimas Setiaji ◽  
Efri Sandi
Keyword(s):  

Perangkat Ceragon FibeAir® IP-MAX2 (G) adalah perangkat radio Point to Point berkapasitas tinggi yang memungkinkan untuk men-deliver data dengan kapasitas besar. Sebuah penyedia jasa jaringan dituntut untuk meningkatkan layanan dalam kualitas suara dan data. Untuk memberikan pelayanan yang semakin baik, maka perlu dioptimalkan layanan yang sudah ada maupun layanan yang akan dibuat. Makalah komprehensif ini bertujuan untuk mengintalasi radio point to point mikrotik tipe Ceragon FibeAir 1500P untuk membackup jaringan dan meningkatkan kualitas layanan data di PT. Citra Sari Makmur. Dalam menginstal radio point to point harus sesuai dengan tahapan dan memperhatikan frekuensi kerja agar dapat mempertimbangkan noise dan daya yang diterima serta melakukan pointing antenna supaya parameter yang didapat sesuai dengan yang diinginkan.



2020 ◽  
Vol 3 (1) ◽  
pp. 28-34
Author(s):  
Dini Anggraini ◽  
Efri Sandi ◽  
Arum Setyowati

Teknologi XG-PON merupakan pengembangan dari teknologi G-PON. Perbedaan XG- PON dengan G-PON adalah bitrate nya. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis perancangan dari sistem WDM-PON pada teknologi XG-PON dengan menggunakan software optisystem. Pada perancangan penelitian memiliki beberapa parameter data yang diambil, antara lain Q-Factor, Bit Error Rate dan Power Link Budget. Rancang jaringan WDM-PON pada teknologi XG-PON menggunakan software optisystem melalui tahap simulasi dengan cara mengubah jarak 10-50 Km dan mengubah PTx sebesar 2-8 dBm pada software optisystem. Hasil yang didapatkan dari rancangan WDM-PON pada teknologi XG-PON adalah layak dengan memenuhi standar jaringan yang ada dengan Power Link Budget sebesar -27.54 dBm. Serta mendapatkan hasil dari penelitian Bit Error Rate terhadap jarak dimana semakin dekat jarak maka Bit Error Rate akan semakin bagus dan bila semakin jauh jarak maka Bit Error Rate akan semakin buruk.



2020 ◽  
Vol 3 (1) ◽  
pp. 1-5
Author(s):  
Dhery Saputra ◽  
Muhammad Yusro

Abstrak Perencanaan Pembelajaran Mata Pelajaran Kompetensi Kejuruan Teknik Elektronika Dasar Pada Kompetensi Dasar Menerapkan Macam-macam Gerbang Dasar Rangkaian Logika dengan Model Pembelajaran Talking Stick. Program Studi Pendidikan Teknik Elektronika, Fakultas Teknik Universitas Negeri Jakarta 2016. Makalah Komprehensif ini ditulis bertujuan untuk membuat Perencanaan Pembelajaran Mata Pelajaran Kompetensi Kejuruan Teknik Elektronika Dasar Pada Kompetensi Dasar Menerapkan Macam-macam Gerbang Dasar Rangkaian Logika Dengan Model Pembelajaran Talking Stick. Perencanaan Pembelajaran ini bertujuan untuk membantu memudahkan proses kegiatan belajar mengajar serta untuk meningkatkan minat dan hasil belajar siswa di SMK. Mata Pelajaran Kompetensi Kejuruan di SMK Jakarta merupakan mata pelajaran Kejuruan yang kompetensinya wajib dikuasai oleh peserta didik. Perencanaan pembelajaran menggunakan model pembelajaran Talking Stick diharapkan pada peserta didik akan lebih mudah memahami materi pelajaran dan menyelesaikan permasalahan dalam kegiatan pembelajaran, sehingga diharapkan dapat meningkatkan minat dan hasil belajar peserta didik.    



2020 ◽  
Vol 3 (1) ◽  
pp. 13-20
Author(s):  
Briyan priyo Saputro ◽  
Syufrijal ◽  
Pitoyo Yuliatmojo

Penelitian ini bertujuan untuk membuat pengembangan modul pembelajaran robot humanoid menggunakan robot Nao pada pembelajaran Robotika di Universitas Negeri Jakarta. Dalam penelitian ini membuat modul pembelajaran robot humanoid dengan menggunakan robot Nao . Dengan adanya modul pembelajaran robot ini, robot Nao  dapat difungsikan untuk mengeluarkan suara, berjalan, menggunakan sensor sentuhan yang ada di kepala dan kaki, menari, mendeteksi wajah dan mendeteksi benda. Metode yang digunakan pada pada penelitian ini adalah Research and Development. Tahap pengembangan meliputi  1). Studi identifikasi dan masalah, 2). Desain 1 buah modul, 3). Validasi, 4). Revisi dan 5). Evaluasi. Metode yang digunakan dalam pengumpulan data meliputi 1). Pengujian unjuk kerja, 2). Angket penelitian. Validasi media pembelajaran melibatkan ahli materi dan ahli media pembelajaran. Ujicoba pemakaian dilakukan oleh 15 mahasiswa. Hasil penelitian menunjukkan persentase kelayakan modul diperoleh sebesar 88,33% dari ahli materi, 89,20% dari ahli media, dan 85,13% dari hasil ujicoba terhadap mahasiswa. Dari ketiga data perolehan tersebut, modul pembelajaran ini masuk dalam kategori sangat layak untuk digunakan pada mata kuliah robotika di program studi Pendidikan Teknik Elektronika Universitas Negeri Jakarta.



Sign in / Sign up

Export Citation Format

Share Document