Jurnal Mitra Manajemen
Latest Publications


TOTAL DOCUMENTS

309
(FIVE YEARS 245)

H-INDEX

0
(FIVE YEARS 0)

Published By LDP Kresna Bina Insan Prima

2599-087x, 2614-0365

2022 ◽  
Vol 5 (8) ◽  
pp. 502-514
Author(s):  
A. Yudo Tri Artanto ◽  
Adhi Dharma Suriyanto
Keyword(s):  

Penelitian ini mengenai proses dufusi inovasi dan adopsi dalam penggunaan aplikasi PeduliLindungi bagi calon penumpang KRL di stasiun Klaten, Purwosari, dan Solo Balapan. Penerapan penunggunaan aplikasi PeduliLindungi diberlakukan sebagai syarat bagi masyarakat dalam melakukan aktivitas perjalanan darat, laut, dan udara. Kebijakan PPKM (Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat) yang diberlakukan pemerintah kepada masyarakat merupakan upaya pemerintah dalam pencegahan penularan wabah pandemi Covid-19. Penggunaan aplikasi PeduliLindungi yang di-instal melalui Google Play Store dan App Store - termasuk syarat untuk memasuki area pusat perbelanjaan dan destinasi wisata – diterapkan secara ketat bagi para calon penumpang Kereta Rel Listrik (KRL). Aplikasi PedulLindungi merupakan sertifikat vaksinasi – baik yang sudah di vaksin dosis pertama maupun dosis kedua tetap diperkenankan - yang berguna sebagai syarat atau izin dalam melakukan perjalanan menggunakan KRL. Dalam penelitian ini, penulis menggunakan teori Difusi Inovasi yang digagas oleh Everett M. Rogers.  


2022 ◽  
Vol 5 (8) ◽  
pp. 561-567
Author(s):  
Etty Widawati ◽  
Andrik Gastri

                Upaya membendung penyebaran virus corona (Covid-19) gencar dilakukan pemerintah. Mulai dari penerapan physical distancing dan protokol kesehatan hingga ketahanan pangan. Sentra pengembangan UMKM industri kecil tahu salah satunya di desa Sepande mulai dari tahun 1999 sampai sekarang industri tahu berkembang dari satu industri tahu menjadi enam industri karena berdirinya industri tahu yang baru. Industri tahu di Desa Sepande terus berlanjut karena bahan bakar kayu tersedia, bahan bakar merupakan salah satu faktor produksi tahu di Desa Spande. Rata-rata lama pengalaman dalam membudidayakan tahu adalah 15 tahun. telah lama berkecimpung dalam usaha mengetahui karena usaha ini merupakan usaha yang dirintis sejak awal sehingga sudah diketahui bagaimana mereka akan mengambil keputusan ketika kondisi tidak menguntungkan seperti kenaikan harga kedelai, bahan-bahan lain dan pesaing. Desa Sepande terletak di sebelah selatan kota Sidoarjo, Jawa Timur. Kota yang hanya berjarak 20 km atau satu jam perjalanan dari Surabaya ini menyimpan beragam sejarah, salah satunya tahu dan tempe. Desa sepande merupakan sentra tahu dan tempe. Sidoarjo. Industri kecil tahu di desa Sepande berdiri sejak tahun 1999 dan prospek pengembangan industri tahu cukup baik, hal ini dibuktikan dengan industri tahu yang masih berjalan sampai sekarang. Namun perkembangan industri kecil tahu di desa Sepande sampai saat ini belum maksimal, karena industri tahu berjalan atau tidak dibarengi dengan peningkatan kuantitas produksi sehingga produksi tidak bertambah. kualitas bahan baku, bahan bakar yang tersedia dan teknologi harus lebih signifikan dalam pengembangan industri kecil. Penelitian ini Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui strategi pengembangan diferensiasi industri kecil tahu di Desa Sepande Kecamatan Candi Kabupaten Sidoarjo  


2021 ◽  
Vol 5 (7) ◽  
pp. 424-437
Author(s):  
Martinus Wahyu Purnomo

Keberhasilan kinerja pegawai dalam diharapkan dapat berjalan dengan baik, sehingga pencapaian tujuan organisasi sesuai target yang diharapkan. Namun dalam realisasinya, kinerja pegawai belum menunjukkan hasil optimal. Permasalahan tersebut didasari pada faktor-faktor yang berpengaruh, seperti motivasi pegawai. Penelitian ini bertujuan: (1) Untuk mengetahui tentang motivasi dan kinerja pegawai. (2) Untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh motivasi terhadap kinerja pegawai. Penelitian ini dilaksanakan melalui penelitian lapangan dan kepustakaan. Subjek penelitian adalah seluruh pegawai pada Kantor KPUD Kabupaten Lampung Tengah berjumlah 30 pegawai, dengan sampel penelitian 30 responden. Pengumpulan data dilakukan dengan observasi, penyebaran kuesioner dan dokumentasi. Data yang terkumpul kemudian dianalisis menggunakan analisa regresi linier ganda. Hasil penelitian didapatkan: (1) motivasi masuk dalam kategori sangat baik. (3) kinerja guru masuk dalam kategori sangat baik. (2) motivasi berpengaruh terhadap kinerja pegawai, nilai thitung=3.370 dan sig.=0.002. Hasil tersebut memiliki makna, motivasi yang tinggi dapat meningkatkan kualitas kinerja pegawai dengan baik. (3) motivasi secara bersama-sama berpengaruh terhadap kinerja guru pada Kantor KPUD Kabupaten Lampung Tengah, nilai Fhitung=11.354 dan sig.=0.002. Hasil tersebut memiliki makna, motivasi yang tinggi dapat meningkatkan kualitas kinerja pegawai dengan baik.  


2021 ◽  
Vol 5 (4) ◽  
pp. 182-193
Author(s):  
Satrya Yudha Arrizky ◽  
Wasis Budiarto ◽  
Indra Prasetyo

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh disiplin kerja, etos kerja, pelatihan terhadap kinerja karyawan di PT. Brataco Cabang Surabaya. Penelitian ini termasuk penelitian kuantitatif. Sampel diambil dengan menggunakan teknik nonprobability sampling berjumlah 49 responden. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dari karyawan PT. Brataco Cabang Surabaya dan data sekunder yaitu data absensi karyawan PT. Brataco Cabang Surabaya. Teknik analisis menggunakan regresi linier berganda. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan didapatkan hasil bahwa Karyawan di PT. Brataco Cabang Surabaya memiliki disiplin kerja, etos kerja, pelatihan, dan kinerja yang tinggi. Disiplin kerja berpengaruh terhadap kinerja karyawan di PT. Brataco Cabang Surabaya. Etos kerja berpengaruh terhadap kinerja karyawan di PT. Brataco Cabang Surabaya. Pelatihan berpengaruh terhadap kinerja karyawan di PT. Brataco Cabang Surabaya.


2021 ◽  
Vol 5 (4) ◽  
pp. 277-289
Author(s):  
Hariyanto Hariyanto ◽  
Mei Indrawati ◽  
Muninghar Muninghar
Keyword(s):  

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan budaya organisasi, komitmen organisasi, motivasi kerja, kepuasan kerja dan kinerja karyawan di Rumah Sakit Asyiyah Bojonegoro. Untuk mengetahui pengaruh budaya organisasi, komitmen organisasi, dan motivasi kerja terhadap kepuasan kerja karyawan. Untuk mengetahui pengaruh budaya organisasi, komitmen organisasi, motivasi kerja dan kepuasan kerja terhadap kinerja karyawan. Untuk mengetahui pengaruh budaya organisasi komitmen organisasi, dan motivasi kerja secara tidak langsung terhadap kinerja karyawan melalui kepuasan kerja. Penelitian ini berjenis explanatory research dan Pendekatan dalam penelitian ini mengunakan pendekatan penelitian kuantitaif. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 100 orang. Sampel dalam penelitian ini adalah 100 orang. Metode Pengumpulan data yaitu Metode Angket dan Metode Dokumentasi. Teknik analisis data, pengolahan data dilakukan menggunakan analisis jalur (path analysis). Hasil penelitian ini adalah Kondisi budaya organisasi, komitmen organisasi, motivasi kerja, kepuasan kerja dan kinerja karyawan di Rumah Sakit Asyiyah Bojonegoro semuanya dalam kondisi baik. Budaya organisasi, Komitmen dan Motivasi kerja memiliki pengaruh terhadap kepuasan kerja karyawan. Budaya organisasi, Komitmen organisasi, dan Motivasi kerja dan Kepuasan kerja memiliki pengaruh terhadap kinerja karyawan. Budaya organisasi Komitmen dan Motivasi secara tidak langsung memiliki pengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan melalui kepuasan kerja di Rumah Sakit Asyiyah Bojonegoro.  


2021 ◽  
Vol 5 (4) ◽  
pp. 256-265
Author(s):  
Murtini ◽  
Nugroho Mardi W. ◽  
C. Sri Hartati

Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan kreativitas, inovasi dan perkembangan UMKM di Kecamatan Sugihwaras Kabupaten Bojonegoro, untuk menguji dan menganalisis pengaruh kreativitas terhadap perkembangan UMKM di Kecamatan Sugihwaras Kabupaten Bojonegoro, Untuk menguji dan menganalisis pengaruh inovasi terhadap perkembangan UMKM di Kecamatan Sugihwaras Kabupaten Bojonegoro. Jenis dari penelitian ini adalah eksplanasi, sedangkan pendekatan penelitian ini menggunakan Kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah UMKM Kecamatan Sugihwaras sebanyak 34 UMKM. Jumlah sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 34 UMKM yang ada di Kecamatan Sugihwaras. Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini diambil secara total atau menggunakan metode sensus sampling. Untuk mengetahui pengaruh antar variabel digunakan analisis dengan teknik Regresi Linier Berganda. Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan dapat diketahui variabel kreativitas dalam kategori baik, variabel inovasi dalam kategori baik, dan variabel pengembangan UMKM di Kecamatan Sugihwaras Kabupaten Bojonegoro juga dalam kategori baik. Kreativitas mempunyai pengaruh signifikan terhadap variabel pengembangan UMKM di Kecamatan Sugihwaras Kabupaten Bojonegoro. Inovasi mempunyai pengaruh signifikan positif terhadap variabel pengembangan UMKM di Kecamatan Sugihwaras Kabupaten Bojonegoro.  


2021 ◽  
Vol 5 (4) ◽  
pp. 194-206
Author(s):  
Usnan Usnan ◽  
Wasis Budiarto ◽  
Indra Prasetyo
Keyword(s):  

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh tingkat partisipasi, sikap dan perilaku, kondisi sosial ekonomi masyarakat terhadap pendapatan PBB di Kecamatan Benjeng Kabupaten Gresik. Penelitian ini termasuk penelitian kuantitatif. Sampel diambil dengan menggunakan teknik purposive sampling berjumlah 115 responden. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer yang diambil langsung dari petugas desa. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan didapatkan hasil bahwa tingkat partisipasi, sikap dan perilaku, kondisi sosial ekonomi masyarakat di Kecamatan Benjeng Kabupaten Gresik termasuk dalam kategori tinggi. Tingkat partisipasi petugas Desa berpengaruh signifikan terhadap Pendapatan PBB Desa di Kecamatan Benjeng Kabupaten Gresik. Sikap dan Perilaku Petugas Pajak berpengaruh signifikan terhadap Pendapatan PBB Desa di Kecamatan Benjeng Kabupaten Gresik. Kondisi Sosial Ekonomi Masyarakat berpengaruh signifikan terhadap Pendapatan PBB Desa di Kecamatan Benjeng Kabupaten Gresik.


2021 ◽  
Vol 5 (4) ◽  
pp. 266-276
Author(s):  
Syaikhu Syaikhu ◽  
C. Sri Hartati ◽  
Soenarmi Soenarmi

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan gaya kepemimpinan, kepuasan kerja, komitmen organisasi dan kinerja guru SMK Negeri 2 Bojonegoro. Untuk menguji dan menganalisis pengaruh gaya kepemimpinan, kepuasan kerja, dan komitmen organisasi secara simultan dan secara parsial terhadap kinerja guru SMK Negeri 2 Bojonegoro. Jenis penelitian ini explanatory menggunakan pendekatan kuantitatif. Populasi adalah seluruh guru SMK Negeri 2 Bojonegoro yang berjumlah 108 orang dan sampel juga sebanyak 108 orang. Teknik sampling yang digunakan dalam penelitian ini yaitu total sampling. Pengumpulan data menggunakankan kuesioner dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan regresi linier berganda. Dari hasil penelitian ini dapat diketahui variabel gaya kepemimpinan dalam kondisi sangat baik, variabel kepuasan kerja dalam kondisi baik, variabel komitmen organisasi dalam kondisi baik, variabel kinerja guru dalam kondisi baik. Gaya kepemimpinan, kepuasan kerja, dan komitmen organisasi secara simultan memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kinerja guru di SMKN 2 Bojonegoro. Gaya kepemimpinan dan komitmen organisasi secara parsial memiliki pengaruh yang signifikan terhadap Kinerja Guru di SMKN 2 Bojonegoro, sedangkan Kepuasan kerja tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kinerja guru di SMKN 2 Bojonegoro.  


2021 ◽  
Vol 5 (4) ◽  
pp. 245-255
Author(s):  
Luqman Luqman ◽  
Mei Indrawati ◽  
Woro Utari

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui peningkatan mutu pendidikan dan pelaksanaan manajemen tenaga pendidik di SMK Binaan Wilayah Barat Kabupaten Bojonegoro serta mengidentifikasi faktor pendukung dan faktor penghambat dalam meningkatkan mutu pendidikan manajemen tenaga pendidik di SMK Binaan Wilayah Barat Kabupaten Bojonegoro. Hasil penelitian didapatkan bahwa kepemimpinan kepala sekolah sudah memiliki visi dan program kerja yang baik, kemampuan dan kemauan yang tinggi dalam menyelesaikan pekerjaan. Pelayanan dan perapan kedisiplinan dari kepala sekolah sudah optimal. Keterlibatan guru dalam setiap kegiatan aktif dan terstruktur. Akan tetapi kompetensi guru masih belum memenuhi standar. Kurikulum tersusun dengan konsisten, dinamis, terpadu dan teradministrasi dengan baik. Perencanaan tenaga pendidik dari segi kualitas sudah terpenuhi, tetapi kualitasnya masih belum dan untuk pengadaan tenaga pendidik berdasarkan kebutuhan sekolah. Pembinaan dan pengembangan tenaga pendidik dilakukan secara internal maupun eksternal. Adanya promosi dan mutasi tenaga pendidik danpemberhentian tenaga pendidikan selama ini sebagian besar dikarenakan atas permohonan sendiri. Upaya yang dapat dilakukan dalam meningkatkan mutu pendidikan dari manajemen tenaga pendidik dengan meningkatkan skill dan kemampuan guru produktif, memberikan pelatihan dan workshop pada semua guru. Faktor pendukung dengan adanya komitmen meningkatkan mutu pendidikan, Faktor penghambat guru tidak mau untuk mengembangkan kemampuan diri, tidak adanya anggaran untuk melaksanakan program pelatihan dan magang guru.


2021 ◽  
Vol 5 (4) ◽  
pp. 301-311
Author(s):  
Mochamad Fauzi Hasanudin ◽  
Woro Utari ◽  
Nugroho Mardi Wibowo

Tujuan diadakannya penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan kondisi lingkungan kerja, kepuasan kerja, kepemimpinan, semangat kerja dan kinerja pegawai di BRI Cabang Bojonegoro. Untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh lingkungan kerja, kepuasan dan kepemimpinan terhadap semangat kerja pegawai. Pengaruh lingkungan kerja, kepuasan, kepemimpinan dan semangat kerja terhadap kinerja pegawai. Untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh lingkungan kerja, kepuasan dan kepemimpinan terhadap kinerja melalui semangat kerja pegawai. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh pegawai BRI Cabang Bojonegoro. Sampel sebanyaj 100 orang dengan menggunakan simple random sampling. Teknik analisis data menggunakan analisis jalur (path analysis). Berdasarkan hasil penelitian didapatkan bahwa lingkungan kerja, kepuasan kerja, kepemimpinan semangat kerja dan kinerja pegawai BRI Cabang Kabupaten Bojonegoro semuanya dalam kondisi baik. Lingkungan kerja dan kepuasan berpengaruh signifikan terhadap semangat kerja pegawai. Kepemimpinan tidak berpengaruh signifikan terhadap semangat kerja pegawai. Lingkungan kerja, kepuasan dan semanagat kerja berpengaruh signifikan terhadap kinerja pegawai. Kepemimpinan tidak berpengaruh signifikan terhadap kinerja pegawai. Lingkungan kerja dan kepuasan berpengaruh signifikan terhadap kinerja melalui semangat kerja pegawai. Kepemimpinan tidak berpengaruh signifikan terhadap kinerja melalui semangat kerja pegawai.  


Sign in / Sign up

Export Citation Format

Share Document