ADI Bisnis Digital Interdisiplin Jurnal
Latest Publications


TOTAL DOCUMENTS

31
(FIVE YEARS 31)

H-INDEX

0
(FIVE YEARS 0)

Published By Pandawan

2722-5739, 2722-6255

2021 ◽  
Vol 2 (2) ◽  
pp. 60-65
Author(s):  
Rudi Edi Santoso ◽  
Fitra Putri Oganda ◽  
Eka Purnama Harahap ◽  
Nur Ihsan Permadi ◽  
Agung

Hari-hari ini, semuanya untuk semua maksud dan tujuan tidak terpisahkan dari teknologi, dan juga menggabungkan sistem pemasaran yang sekarang menjadi canggih. Ada beberapa metodologi promosi tingkat lanjut, dan salah satunya adalah prosedur pemasaran hyperlocal. Iklan hyperlocal dapat membantu perusahaan baru untuk mendapatkan keuntungan dengan memanfaatkan wilayah yang mereka sadari terbaik untuk mendapatkan lebih banyak pelanggan. Promosi hyperlocal dapat menjangkau klien dengan hati-hati. Tinjauan ini bertujuan untuk menyelidiki apakah pemanfaatan hyperlocal showcase perusahaan baru makanan jalan di Tangerang kuat atau tidak. Pemeriksaan ini menggunakan strategi subyektif dengan memimpin pertemuan dengan 10 responden pemilik perusahaan baru roadfood di Tangerang, yang dipilih melalui pemeriksaan secara purposive. Penemuan eksplorasi ini untuk mengetahui tentang pemanfaatan hyperlocal advertising perusahaan baru roadfood dari pengusaha berpengalaman. Efek samping dari eksplorasi ini adalah pemanfaatan hyperlocal showcasing dapat mempengaruhi kesepakatan bisnis, juga berpengaruh terhadap semua perusahaan baru roadfood yang menjadi responden dalam pengujian ini. Perusahaan-perusahaan baru roadfood di Tangerang harus menggali wawasan mereka tentang penggunaan hyperlocal display, sehingga penggunaan hyperlocal advertising dapat bekerja jauh lebih unggul untuk mendapatkan lebih banyak klien dan dapat membangun kesepakatan.


2021 ◽  
Vol 2 (2) ◽  
pp. 45-51
Author(s):  
Ahmad Baihaqi ◽  
Weni Rachmawati ◽  
Miftahul Jannah ◽  
Ilham Fathahillah ◽  
Kumaratih

PT Pembangkitan Jawa Bali Muara Karang adalah salah satu perusahaan BUMN (badan usaha milik negara) yang menaungi pelayanan dari kebutuhan listrik masyarakat pulau Jawa sampai dengan Bali. Dalam penelitian ini peniliti menemukan masalah pada sistem berjalan terutama pada proses inputan sampai dengan pembuatan laporan ATK (alat tulis kantor) karena dalam sistem yang berjalan belum terkomputerisasi dengan baik dikarenakan masih mengandalkan Microsoft Excel sehingga banyak terjadi kendala. Maka dari latar belakang masalah diatas, diharapkan terdapat solusi dengan adanya perkembangan teknologi yang seharusnya membuat manusia berfikir untuk bekerja lebih efisien dan efektif, oleh karenanya peneliti menyimpulkan dari masalah yang dihadapi PT Pembangkitan Jawa Bali Unit Pembangkita Muara Karang membutuhkan aplikasi yang dapat memproses data inputan ATK masuk dan keluar sampai dengan pembuatan laporan ATK masuk dan keluar. Untuk itu peneliti akan merancang aplikasi berbasiskan WEB yang dapat dijadikan solusi dari masalah yang ada. Dalam penelitian ini peneliti menggunakan metode analisa SWOT, menggunakan UML (Unified Modeling Language) sebagai pemodelan sistem yang digunakan untuk menggambarkan sistem secara visualisasi, memakai bahasa pemrograman PHP, Mysql untuk pembuatan database, Sublime Text 3 untuk membuat desain atau tampilan, serta Xampp sebagai server penghubung bahasa pemrograman. yang dihasilkan dari dibuatnya sistem informasi inventory alat tulis kantor ini memberi kemudahan pada bagian terkait dalam proses pengolahan data inventory alat tulis kantor sampai dengan pembuatan laporan barang masuk dan keluar muka yang akurat, sehingga menciptakan kinerja yang efektif dan efisien, serta dapat menunjang evaluasi maupun pengendalian internal bagi pimpinan terhadap laporan yang ada, dan diharpakan pula tujuan dari penlitian ini tercapai sebagai mana tujuannya.


2021 ◽  
Vol 2 (2) ◽  
pp. 52-59
Author(s):  
Anggy Giri Prawiyogi ◽  
Aang Solahudin Anwar ◽  
Muhamad Yusup ◽  
Ninda Lutfiani ◽  
Tarisya Ramadhan
Keyword(s):  

Artikel ini menguraikan dan mencerminkan pengalaman tiga tahun mengajar kursus Perguruan Tinggi seluruh Indonesia "Perangkat Lunak Lean Startup" kepada mahasiswa teknologi komputer dan ekonomi. Tujuan kursus ini adalah untuk memberikan pengenalan kepada siswa tentang metode lean startup untuk ide/inovasi dan pengembangan produk dan perusahaan selanjutnya. Kursus ini akan mengajarkan siswa tentang industri perangkat lunak, kewirausahaan, kerja tim, dan metodologi lean startup. Artikel ini menyajikan detail yang cukup tentang desain pedagogis kursus dan implementasi praktis untuk dijadikan model bagaimana kewirausahaan dan masalah bisnis dapat diintegrasikan ke dalam program rekayasa perangkat lunak. Kursus dievaluasi menggunakan buku harian pembelajaran dan kuesioner, serta pembelajaran guru utama di masing-masing dari tiga contoh kursus. Kami juga memeriksa kursus dalam perspektif CDIO (Conceive Design Implement Operate), menunjukkan bagaimana hal itu sesuai dengan kerangka pendidikan teknik yang lebih luas. Akhirnya, kami membahas tantangan dan keuntungan dari menggabungkan siswa dari berbagai latar belakang ke dalam kursus perusahaan perangkat lunak kewirausahaan.


2021 ◽  
Vol 2 (2) ◽  
pp. 38-44
Author(s):  
Ratu Syiddah Ayu Az-Zahra ◽  
Achmad Jaelani ◽  
Mulyadi Nursi

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh antara pengendalian internal dan integritas karyawan terhadap pencegahan kecurangan (fraud) secara simultan maupun parsial. Penelitian dilakukan pada karyawan PT. Bank KEB Hana Indonesia Wilayah Jakarta dengan populasi sebesar 250 orang dan ditetapkan sampel dengan rumus slovin dengan batas toleransi kesalahan 10% sebanyak 71 orang sampel. Teknik pengambilan sampel dilakukan dengan metode probability sampling dengan teknik simple random sampling. Teknik pengambilan data dilakukan dengan menggunakan instrumen penelitian dalam bentuk kuesioner. Data yang terkumpul diolah dengan aplikasi IBM Statistics SPSS v.24 menggunakan metode statistik analisis regresi berganda. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa pengendalian internal, integritas dan pencegahan kecurangan (fraud) pada PT. Bank KEB Hana Indonesia wilayah Jakarta cukup baik ditunjukkan dengan hasil instrumen penelitian yang banyak jawaban setuju. Terdapat pengaruh yang signifikan antara pengendalian internal dan integritas karyawan terhadap pencegahan fraud. Secara simultan, terdapat pengaruh antara pengendalian internal dan integritas karyawan pada pencegahan fraud. Variabel independen yaitu pengendalian internal dan integritas karyawan menjelaskan variabel dependen atau pencegahan fraud sebanyak 87,7%, dan 12,3% dijelaskan oleh variabel lain diluar penelitian ini.


2021 ◽  
Vol 2 (2) ◽  
pp. 31-37
Author(s):  
Andi Abdilah ◽  
Wiwi Yulianti ◽  
Satria Sanggade ◽  
Anggi Emiliaty ◽  
Yulinda Destiany

Koperasi Syariah Benteng Mikro Indonesia merupakan perusahaan yang bergerak di bidang keuangan. Sebuah perusahaan tentu memiliki karyawan, di mana karyawan-karyawan tersebut memiliki jenis hak cuti setiap tahunnya bagi karyawan yang telah menjalani masa kerja selama satu tahun penuh. Dalam sistem yang berjalan proses pengajuan cuti masih secara manual menggunakan form kertas, kekurangan dari sistem yang berjalan ini membuat proses pengajuan cuti menjadi kurang efisien. Dengan permasalahan tersebut, sehingga harus dibuat Sistem Informasi Pengajuan Cuti Berbasis Web. Dengan berbasis web, sehingga proses pengolahan cuti dapat dilakukan oleh karyawan maupun atasan secara online yang lebih efektif dan efisien. Untuk metode penelitian data dianalisis dengan SWOT (Strength, Weakness, Opportunity, Threat) guna mengetahui kelemahan dan kelebihan perusahaan. Metode perancangan menggunakan UML (Unified Modeling Language) untuk menggambarkan rancangan sistem dan PHP (Hypertext Preprocessor) sebagai bahasa pemrograman dengan database MySQL. Untuk pengujian sistemnya menggunakan black box testing terhadap fungsional. Perancangan sistem informasi pengajuan cuti berbasis web ini dapat meminimalisir kekurangan sistem yang berjalan saat ini, dan dapat mempermudah para karyawan melakukan proses cuti.             Kata Kunci: Pengajuan Cuti, Karyawan, Web.


2021 ◽  
Vol 2 (2) ◽  
pp. 27-30
Author(s):  
Zulaikha Harahap

Pemerintah  melakukan  kegiatan  pendaftaran  tanah  dengan sistem yang sudah melembaga sebagaimana yang dilakukan dalam kegiatan pendaftaran selama ini, mulai dari permohonan seorang atau badan, diproses sampai    dikeluarkan    bukti    haknya (sertifikat)    dan    dipelihara    data pendaftarannya   dalam   buku   tanah. permasalahan dalam penelitian ini adalah mengenai kualitas  pelayanan publik yang kurang baik. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui cara atau strategi peningkatan pelayanan publik di Badan Pertanahan Kota x . Pelayanan publik adalah segala kegiatan dalam rangka pemenuhan kebutuhan dasar sesuai hak-hak dasar setiap warga negara dan penduduk atas suatu barang, jasa dan atau pelayanan administrasi yang disediakan oleh penyelenggara pelayanan yang terkait dengan kepentingan publik. Penyelenggara pelayanan publik adalah lembaga dan petugas pelayanan publik baik Pemerintah Daerah maupun Badan Usaha Milik Daerah yang menyelenggarakan pelayanan publik. Salah satu penyebab kualitas pelayanan publik masih kurang baik disebabkan oleh kurangnya  kesadaran pegawai dalam menjalankan tugasnya dan kurang kerja sama antara pihak badan pertanahan  dengan pihak pemohon dalam pendaftaran sertifikat Tanah. Jenis penelitian ini adalah penelitian yang bersifat menjelaskan kualitas pelayanan publik . teknik yang digunakan untuk melakukan penelitian ini adalah dengan meneliti secara langsung dan melakukan  wawancara. teknik analisis dalam penelitian ini adalah ini yaitu data kualitatif yang dilakukan selama dilapangan.


2021 ◽  
Vol 2 (2) ◽  
pp. 20-26
Author(s):  
Arief Junaedi ◽  
Danni Drajat ◽  
Rakha Ikbar Syihabuddin ◽  
Ullya' Maulida Damayanti ◽  
Muhammad Fathurrochman Wahyutama

Perkembangan dunia teknologi setiap tahunnya selalu mengalami peningkatan dan memudahkan kita melakukan hal apapun di bidangnya masing-masing. Salah satu perkembangan teknologi saat ini yang sangat penting bagi institusi pendidikan adalah teknologi sistem informasi. Sistem operasional perpustakaan yang berjalan saat ini pada SMAN 18 Kabupaten Tangerang masih bersifat manual, dalam bentuk fasilitas fisik didalam sebuah ruangan perpustakaan dengan strukur tata letak rak untuk buku-buku berbentuk fisik. Pada kondisi terkini terkait pandemi virus yang menerapkan protokol agar menghindari segala bentuk media fisik yang digunakan secara masal agar tidak menjadi media penularan virus lebih diutamakan. Hal tersebut belum dapat dipastikan sampai kapan metode pembelajaran jarak jauh (daring) dilaksanakan, untuk menyesuaikan dengan pembelajaran daring perlu juga untuk membuat sebuah perpustakaan yang dapat diakses secara online, dengan dibuatnya perancangan sistem perpustakaan digital berbasis web ini dapat mempermudah siswa/i dalam membaca dimanapun dan kapanpun tanpa perlu mendatangi perpustakaan sekolah secara langsung. Metode penelitian yang digunakan adalah pengumpulan data melalui : observasi, wawancara, dan literatur review (studi pustaka). Untuk metode analisis menggunakan metode analisa SWOT. Sistem ini dibuat dengan menggunakan perancangan model UML (Unified Modelling Language), menggunakan bahasa pemrograman PHP, menggunakan framework CI, Mysql untuk pembuatan database, Sublime Text 3 untuk membuat desain atau tampilan, Xampp sebagai server atau penghubung bahasa pemrograman dan metode pengujian yang digunakan yaitu metode Black Box Testing. Hasil yang didapat dari penelitian ini adalah sebuah perancangan perpustakaan digital berbasis website yang dapat membantu petugas pustakawan SMAN 18 Kabupaten Tangerang serta siswa/i dimasa pandemi ini.             Kata Kunci: Perpustakaan, SWOT, Digital.


2021 ◽  
Vol 2 (2) ◽  
pp. 13-19
Author(s):  
Aulia Asman
Keyword(s):  

Pneumonia adalah infeksi akut yang menyerang jaringan paru-paru (alveoli) yang disebabkan oleh bakteri, virus maupun jamur. Pneumonia masih merupakan bahaya potensial yang mengancam kehidupan dan merupakan penyebab kematian ke 6 dari semua penyebab kematian serta peringkat pertama sebagai penyebab kematian penyakit infeks Kasus pneumonia di Poliklinik Paru di RSUD Pariaman meningkat survey awal yang dilakukan peneliti di Poliklinik Paru RSUD Pariaman dengan mewawancarai 8 orang yang berkunjung ke Poli Paru dimana 62,9% orang dari mengatakan tidak mengetahui tentang pengertian pneumonia, penyebab tanda-tanda serta pencegahan dari pneumonia 3 dari mereka menderita pneumonia mereka tidak tamat SMP bahkan ada yang sampai SD, mereka juga mengatakan seorang perokok aktif. Sedangkan 37,1% orang lagi mengatakan mereka mengetahui tentang pneumonia bahkan pencegahannya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan kejadian pneumonia di PoliKlinik Paru RSUD Pariaman. Jenis penelitian ini adalah deskriptif analitik dengan pendekatan studi cross sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah semua pasien yang yang berkunjung di Poli Paru RSUD Pariaman saat penelitian. Teknik pengambilan sampel adalah secara accidental sampling. Hasil penelitian menunjukkan terdapat hubungan Terdapat hubungan yang bermakna antara pengetahuan dan sikap upaya pencegahan penyakit pneumonia di RSUD Pariaman. mutu pelayanan rumah sakit bisa lebih meningkat dengan memberikan penyuluhan pneumonia dan sebagai bahan referensi untuk penelitian selanjutnya yg berkaitan dengan pneumonia. Dan. Diharapkan Dinas kesehatan bekerja sama dengan pihak RSUD Pariaman yang berkoordinasi dengan unit penyuluhan kesehatan masyarakat rumah sakit (PKM-RS) melakukan penyuluhan dan promosi kesehatan mengenai penyakit pneumonia.


2021 ◽  
Vol 2 (2) ◽  
pp. 7-12
Author(s):  
Ahmad Ari Setiyawan ◽  
Nur Rahmat Hidayat ◽  
Nur Syamsi
Keyword(s):  

Manajemen operasi berkaitan dengan desain dan manajemen produk, proses, layanan, dan rantai pasokan. Integrasi rantai pasokan dan manajemen operasi manufaktur bisa mendapatkan keuntungan besar dari penggunaan web-berbasis teknologi dengan memastikan konektivitas dan interoperabilitas yang lancar antar komponen perangkat lunak, terutama secara real-time dengan memperkuat penggunaan multi-agen yang dikombinasikan dengan teknologi berbasis web service. Lebih akurat dan dinamis merupakan update informasi dalam suatu perusahaan, semakin banyak peningkatan proses pengambilan keputusan manufaktur akan atas kinerja perusahaan secara keseluruhan. Selain itu, teknologi berbasis web dikombinasikan dengan multi-agen memberikan keuntungan dalam kelincahan dan fleksibilitas untuk membangun sistem manajemen rantai pasokan serbaguna. Oleh karena itu, tujuan dari makalah ini adalah untuk mempresentasikan dan mengusulkan kerangka kerja berbasis web terintegrasi untuk mencakup persyaratan integrasi dari sudut pandang sistem, ini dalam bagian utama tujuan mendukung manajemen rantai pasokan dan operasi dalam pasokan lingkungan rantai. Untuk tujuan ini, industri rantai pasokan otomotif adalah dipertimbangkan untuk menggambarkan penerapan kerangka kerja yang diusulkan ini.


2021 ◽  
Vol 2 (2) ◽  
pp. 1-6
Author(s):  
Awan Bagus Setiawan ◽  
Weni Rachmawati ◽  
Arief Taufiq Arrahman ◽  
Nabilla Natasyah ◽  
Fadil Nur Syeha Fadil
Keyword(s):  

Intermetal Indo Mekanika merupakan salah satu perusahaan yang bergerak dibidang pembelian, penjualan, dan persediaan barang dagang yang dimana mempunyai banyak pelanggan, sehingga setiap transaksi–transaksi penjualan, pembelian dan persediaan yang terjadi akan diproses untuk dilaporkan kepada pihak manajemen. Namun saat ini dalam perhitungan dan pelaporan stok barang di PT. Intermetal Indo Mekanika masih menggunakan sistem manual ke gudang. Sehingga sering terjadinya kesalahan dalam perhitungan stok barang dan pembuatan laporan waktu lama. Tujuan penelitian ini, ialah menganalisa monitoring stok barang dan merancang sebuah sistem monitoring stok barang yang dapat membantu pencapaian tujuan perusahaan. Metode penelitian yang digunakan adalah metode analisis perancangan, metode perancangan perangkat lunak dan metode pengujian perangkat lunak. Metode analisis perancangan yang digunakan adalah analisis PIECES, metode perancangan yang digunakan adalah konsep perancangan dengan menggunakan diagram UML, metode pengujian perangkat lunak menggunakan konsep Black Box. Hasil yang dicapai adalah suatu aplikasi monitoring aplikasi stok barang yang dapat digunakan oleh admin gudang, sales, purchasing dan manager untuk memantau ketersediaan stok barang menjadi akurat. Simpulan dari penelitian ini adalah aplikasi monitoring stok barang masuk dan barang keluar yang telah dibuat dapat membantu bagian gudang dan sales memantau persediaan stok barang dan kinerja penjualan perusahaan. Aplikasi monitoring stok barang ini menyediakan informasi dengan cepat, mudah da akurat yang didalamnya berisi data-data barang masuk atau keluar,peringatan ketersediaan stok barang jika sudah menipis, nama-nama suplier dan customer serta laporan stok barang, barang masuk dan barang keluar.                                                                            Kata kunci : Aplikasi, monitoring, stok barang  


Sign in / Sign up

Export Citation Format

Share Document