scholarly journals Pengembangan Sistem E-Skripsi Fakultas Ilmu Komputer Universitas Klabat

2018 ◽  
Vol 4 (1) ◽  
pp. 72
Author(s):  
Reymon Rotikan
Keyword(s):  

Mekanisme pengumpulan hasil skripsi mahasiswa di fakultas ilmu komputer Universitas Klabat saat ini menggunakan media DVD. Adapun penggunaan media DVD cukup efektif namun masih memberikan beberapa kendala dan permasalahan seperti data yang dapat rusak, DVD yang hilang, akses ke media DVD yang disimpan di kantor cukup sulit bagi orang lain khususnya mahasiswa tingkat I – III, dan beberapa masalah lainnya. Oleh karena itu dibutuhkan sebuah cara atau media lain yang dapat mengatasi permasalahan tersebut. Dalam penelitian ini telah dibuat sebuah sistem pengumpulan skripsi dalam bentuk sebuah aplikasi Web yang dapat digunakan dengan mudah oleh mahasiswa dan pihak lain yang terlibat dalam proses pengumpulan skripsi. Dengan adanya aplikasi berbasis Web ini, permasalahan  sebelumnya yang ada dapat diatasi, dimana data skripsi disimpan dalam database server, sehingga data tidak akan rusak atau hilang. Selain itu, akses ke skripsi mahasiswa dapat diperluas, dimana mahasiswa tingkat I – III ataupun pengguna lainnya dapat dengan mudah mengakses aplikasi Web e-skripsi FIK UNKLAB untuk melihat dan melakukan pencarian skripsi. Aplikasi Web e-skripsi dibuat menggunakan Bahasa pemrograman PHP dengan framework CodeIgniter, dengan web server apache, dan database server MariaDB. Keywords : Sistem Informasi, Skripsi, Aplikasi Web, Fik Unklab

2011 ◽  
Vol 328-330 ◽  
pp. 775-778
Author(s):  
Yong Hui Tang ◽  
Hong Ying Zhang ◽  
Guo Xiang Lin

This paper studies on the design methods and key technologies of the system of rolling mill equipments management based on Web, in accordance with the the practical needs. This system adopted B/S as its structure, while developing software for rolling mill equipments management on the platform of Microsoft Visual Studio.NET. The system uses a three-tier hierarchical structure: User layer, Web Server layer and Database server layer. User layer refers to the user through the browser to complete the system remote services and information sharing. Web server layer is the link to contact the browser and the database, and used to store system function modular and application program. Database server layer is mainly used to store various data required for the system after being put into practice for a period, the efficiency of maintenance and management of rolling mill equipments has been increased obviously, thus the method can be used in the maintenance of rolling mill equipments.


2018 ◽  
Vol 5 (1) ◽  
pp. 1
Author(s):  
Satrio Agung Wicaksono ◽  
Raden Arief Setyawan ◽  
Issa Arwani ◽  
Admaja Dwi Herlambang

<span>Data valid tentang popularitas dan elektabilitas yang</span><span lang="IN"> bersumber</span><span lang="IN">secara </span><span>langsung dari masyarakat menjadi </span><span lang="IN">faktor</span><span> penting dalam analisis kader partai untuk diusung menjadi calon legislatif</span><span lang="IN"> dalam kegiatan pemilihan kepala daerah (Pilkada)</span><span>. Perancangan sistem E2OV (<em>Electronic - Election Observation and Voting</em>) menggunakan SMS </span><span lang="IN">(<em>Short Message Service</em>) </span><span>akan mempermudah dalam mendapatkan data </span><span lang="IN">tersebut</span><span>.</span><span lang="IN"> Penelitian bertujuan untuk merancangan sistem observasi dan perolehan suara pemilihan secara elektronik berbasis SMS, melakukan transformasi data dari format SMS yang dikirim dengan struktur table dalam database, dan melakukan ujicoba dari sistem yang dirancang sehingga diperoleh data yang valid untuk proses analisa lebih lanjut. Metode penelitian yang digunakan adalah R&amp;D (<em>research and development</em>) yang terdiri dari tahap pra penelitian, identifikasi masalah, analisis, desain sistem, implementasi, dan pengujian. Hasil penenlitian menunjukkan bahwa: (1) hasil rancangan</span><span>sistem E2OV</span><span lang="IN"> terdiri dari beberapa elemen, yaitu <em>cellular operator cloud</em>, <em>SMS gateway</em>, <em>modem</em>, <em>database server</em>, <em>web server</em>, dan <em>internet cloud</em>; (2) transformasi data menghasilkan data dengan beberapa karakteristik, yaitu data yang dikirimkan oleh pengirim formatnya telah terstandar, tiap <em>gateway</em> memiliki kemampuan untuk menerima SMS sebanyak dua SMS per menit, dan diperkirakan dapat menerima 1000 SMS dalam waktu bersamaan; (3) hasil pengujian menunjukkan bahwa seluruh data sebanyak 1200 data dapat diselesaikan dalam waktu 6 jam dengan menggunakan enam buah modem.</span>


Author(s):  
Hidayat Hidayat ◽  
Tri Pamungkas ◽  
Wendi Zarman
Keyword(s):  

Paper ini membahas tentang implementasi algoritma kompresi LZW untuk mengkompresi data yang tersimpan dalam web server. Hal ini dilakukan untuk memperkecil ukuran data yang akan disimpan di web server. Algoritma LZW yang dirancang menggunakan bahasa pemrograman PHP dan sistem manajemen basis data MySQL. Proses kompresi dilakukan pada saat data (artikel) yang disimpan pada web server dan didekompresi setiap artikel tersebut akan dibaca.Algoritma LZW yang merupakan dictionary based compression sangat efektif mengkompresi data teks yang memiliki banyak pola huruf, kata ataupun kalimat yang berulang, semakin banyak pembendaharaan gabungan string dalam dictionary tambahan pada suatu plaintext maka semakin baik hasil kompresi plaintext tersebut. Hasil implementasi algoritma LZW pada web server penyimpanan artikel menjadi bertambah banyak, terlihat dari nilai persentase penghematan penyimpanan setiap artikel berkisar antara 11,6656% sampai dengan 16,6656% untuk perhitungan nilai rata-rata persentase penghematan 200 sampai dengan 1.000 karakter pertama dari sepuluh buah artikel acak.


JURNAL IT ◽  
2020 ◽  
Vol 10 (2) ◽  
pp. 171-184
Author(s):  
Ita Arfyanti ◽  
Heny Pratiwi ◽  
Rahmadiansyah Zain Lamsi

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk dapat membantu dan memudahkan pihak pimpinan dalam menentukan keputusan bagi pegawai yang berprestasi dan mengurangi masalah yang dihadapi pada saat proses penilaian kinerja seperti masalah banyaknya kriteria yang digunakan pada Badan Narkotika Nasional Provinsi Kalimantan Timur. Sistem ini dibuat dengan menggunakan bahasa pemrograman PHP (Hypertext Preprocessor), Xampp sebagai local server, MySQL sebagai database server, dan Apache sebagai web server. Alat bantu pengembangan sistem menggunakan flowchart dan UML (Unified Modeling Language). Hasil dari penelitian ini adalah berupa hasil penilaian metode MOORA yang memperlihatkan urutan peringkat dari masing-masing pegawai dan bisa menjadi dasar pertimbangan untuk pihak pimpinan dalam mengambil keputusan dalam memilih pegawai yang terbaik untuk pemberian penghargaan seperti kenaikan pangkat, kenaikan gaji atau tunjangan prestasi kerja, dan promosi atau kompensasi


Author(s):  
Mr. J. Bino ◽  
Dharani V

Internet of Things (IoT) plays a pivotal role in easing the work of people. Internet of Things is a system of interrelated computing devices, mechanical and digital machines, objects, animals, or people that are provided with unique identifiers (UIDs) and the ability to transfer data over a network without requiring human-to-human or human-to-computer interaction. The unique identifiers mentioned above are RF transmitters, which use electromagnetic fields to automatically identify and track tags attached to objects. Using RF technology, we will decrease manually achieved workloads considerably and RF technology is universal, useful, and efficient. The microcontroller is used to extract information from the RF transmitter and send it to the system with the help of a Wi-Fi module. By incorporating these technologies, it helps us in tracking the bicycles and do the required analysis. This project is primarily designed to monitor bicycles in a bicycle club. It is used to identify the location of bicycles that are used within a particular area. The hardware architecture consists of a transmitter, RF receiver, microcontroller, Wi-Fi module, Web server, and database server. The web server and database server are located in the master station. The RF transmitters are distributed around an open area. They are programmed with a unique ID for each bicycle. The communication between the tag reader and the webserver is done via microcontroller and Wi-Fi modules.


2017 ◽  
Vol 3 (2) ◽  
pp. 241-248
Author(s):  
Alam Rahmatulloh ◽  
Firmansyah MSN

Saat ini Universitas Siliwangi memiliki populasi pengguna Sistem Informasi Akademik sebesar 12829 orang yang terdiri dari mahasiswa, karyawan dan dosen. Dengan arsitektur server tunggal saat ini, sering terjadi overload jika banyak request user secara bersamaan seperti pada kegiatan pengisian kartu rencana studi mahasiswa. Hal ini menimbulkan kondisi server down karena matinya aplikasi web server dan database server sehingga banyak user yang tidak dapat dilayani dengan kondisi server tunggal. Arsitektur multi server dengan memanfaatkan load balancing web server merupakan salah satu solusi yang dianggap efektif dan efisien untuk mengatasi permasalahan tersebut. Konsep load balancing web server dengan high availability memungkinkan proses request pada Sistem Informasi Akademik dibagi secara merata ke beberapa server. Hasil penelitian yang didapatkan yaitu load balancing dapat bekerja dengan baik ketika request datang dari client telah berhasil didistribusikan balancer secara merata kepada setiap node cluster. Sehingga server tidak mengalami overload dan kemampuan web server bisa melayani 10.000 request dengan tidak mengalami error request. Selain itu, penerapan sinkronisasi file bekerja dengan baik dimana file yang diupload pada node 1 akan disinkron ke setiap node 2 dan node 3 pada cluster, begitu juga sebaliknya karena sinkronisasi file ini bersifat dua arah.


IJAcc ◽  
2021 ◽  
Vol 2 (2) ◽  
pp. 156-165
Author(s):  
Veronika Adelia Jelita ◽  
Hendriyati Haryani ◽  
Tri Cahyo Nugroho

Penggunaan kemajuan teknologi di bidang teknologi informasi sangat strategis untuk membantu menyelesaikan masalah perusahaan, namun di PT Master Print masih belum menggunakan penerapan berbasis web, dalam pembayaran utang sehingga mengalami kesulitan dalam membedakan hutang yang sudah dan yang akan jatuh tempo. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk mempermudah perusahaan dan staff A.P (Account Payable) yang bekerja di dalamnya untuk dapat memonitoring pembayaran hutang kepada supplier. Penelitian ini dilakukan dengan metode analisa SWOT, perancangan sistem dengan menggunakan UML (Unified Modelling Language) untuk menggambarkan secara visualisasi. Untuk bahasa pemrograman yang dipakai adalah PHP (Hypertext Preprocessor), database server dengan MySQL, sublime text 2, framework Codeigniter dan web server dengan XAMPP. Dengan sudah adanya sistem informasi pembayaran hutang ini akan memudahkan para staf divisi Purchasing dan Accounting untuk melihat dan memantau alur pembayaran utang dalam perusahaan dan juga memudahkan dalam membuat laporan hutang dagang pembelian serta juga menghasilkan laporan yang cepat dan akurat.


2018 ◽  
Vol 3 (01) ◽  
Author(s):  
Muhammad Makmun Effendi ◽  
Mochammad Rahmat Faisal
Keyword(s):  

<strong><em>Pada penelitian ini dilakukan pembuatan website administrasi pengelolaan sampah dengan menggunakan database server MySQL, pada web server Apache, dan perancangan scripting programming yang menggunakan bahasa scripting PHP yang berjalan di sistem operasi Windows. Website ini dipergunakan untuk melakukan transaksi antara pemilik rumah dan pengelola perumahan. Fasilitas-fasilitas untuk user yang diberikan pada system informasi ini antara lain adalah informasi awal sebagai cara untuk menggunakan aplikasi, data pemilik masing-masing pemilik rumah, pemasukan atau pembayaran yang dilakukan oleh pemilik rumah kepada pengelola, pengeluaran dana yang dilakukan pengelola. Aplikasi sistem ini dijalankan pada server lokal yang artinya tidak dilakukan hosting terhadap aplikasi web ini.</em></strong>


2019 ◽  
Vol 4 (1) ◽  
pp. 18-26
Author(s):  
Mulia Rahmayu ◽  
Rosi Kusuma Serli ◽  
Sagati Abdi Hanawi

Dalam era globalisasi sekarang ini, teknologi informasi melaju dengan cepatnya. Dalam mengelola informasi dibutuhkan teknologi yang baik karena informasi mempunyai nilai yang besar bagi suatu perusahaan. Apartemen Permata Surya 1 Jakarta merupakan lembaga formal yang memprioritaskan kebutuhan informasi bagi pengguna. Namun penyediaan sarana prasarana yang ada masih bersifat manual dalam menyampaikan tagihan invoice. Oleh sebab itu dibangun sebuah sistem berbasis web yang disebut Sistem Pelayanan  E-Invoicing Bulanan pada Apartemen Permata Surya 1. Sistem ini dirancang dengan tujuan utama yaitu untuk memudahkan pengguna untuk melihat rincian invoice dan konfirmasi pembayaran via bank secara mudah. Aplikasi ini dirancang dengan menggunakan beberapa software pendukung diantaranya yaitu sistem operasi windows, database server (MySQL), bahasa pemrograman terstruktur PHP dan HTML, web editor (Adobe Dreamweaver CS6), web server (xampp) dan web browser (Google Chrome dan Mozilla Firefox). Metode yang digunakan untuk merancang aplikasi ini menggunakan metode waterfall. Aplikasi berbasis website ini sangat berdampak besar terhadap proses berjalannya kegiatan pembayaran, selain sebagai media penyampaian informasi, aplikasi ini juga sebagai contoh dalam penerapan teknologi yang semakin canggih.  


Sign in / Sign up

Export Citation Format

Share Document