Lingua Rima: Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Latest Publications


TOTAL DOCUMENTS

85
(FIVE YEARS 43)

H-INDEX

0
(FIVE YEARS 0)

Published By Universitas Muhammadiyah Tangerang

2621-1033, 2301-9875

Author(s):  
Intan Kumala Dyah Hapsari ◽  
Riska Warni Harahap ◽  
Alviansyah Bonde ◽  
Ibnu Adnan Cahya
Keyword(s):  

Surat kabar atau koran digital merupakan media informasi dalam format elektronik yang dapat dibaca dan diakses melalui komputer atau gawai oleh masyarakat. Dalam surat kabar, kesalahan penggunaan bahasa Indonesia masih banyak ditemukan, terutama kesalahan pada tataran sintaksis bidang frasa. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kesalahan bidang frasa pada teks berita Covid-19 di koran digital GoRiau.com edisi Mei. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif dengan menggunakan metode deskriptif. Subjek penelitian ini adalah berita Covid-19 di koran digital GoRiau.com edisi Mei, sedangkan objek penelitian ini adalah kesalahan bidang frasa. Metode pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan teknik simak dan catat. Metode analisis data menggunakan metode padan ekstralingual. Instrumen penelitian yang digunakan berupa teks berita Covid-19 di koran digital GoRiau.com edisi Mei. Hasil penelitian ini sebagai berikut. (1) adanya pengaruh bahasa daerah, (2) penggunaan preposisi yang tidak tepat, (3) penggunaan unsur yang berlebihan, (4) penggunaan bentuk superlatif yang berlebihan, dan (5) penjamakan ganda. Kata Kunci: sintaksis, kesalahan bidang frasa, GoRiau.com. 


Author(s):  
Shifa Fauziah ◽  
Trie Utari Dewi

Dwilogi Novel Sepasang yang Melawan karya Jazuli Imam menceritakan tokoh yang memiliki jiwa sosial tinggi baik terhadap sesama manusia maupun alam semesta. Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan nilai-nilai sosial yang terdapat dalam Dwilogi Novel Sepasang yang Melawan karya Jazuli Imam. Penelitian ini menggunakan pendekatan sosiologi sastra. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif deskriptif. Objek penelitian ini adalah nilai-nilai sosial dalam Dwilogi Novel Sepasang yang Melawan karya Jazuli Imam yang diterbitkan oleh penerbit Djelajah Pustaka tahun 2014 dan 2017. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah teknik simak dan catat. Teknik analisis menggunakan metode deskriptif analisis. Hasil temuan dalam analisis nilai-nilai sosial dalam Dwilogi Novel Sepasang yang Melawan yaitu pengabdian, tolong-menolong, kekeluargaan, kesetiaan, kepedulian, nilai rasa memiliki, disiplin, empati, nilai keadilan, toleransi, kerjasama, dan demokrasi. Pada Dwilogi Novel Sepasang yang Melawan karya Jazuli Imam nilai sosial yang dominan yaitu nilai kepedulian. Kata kunci: Nilai sosial, Dwilogi, Sosiologi Sastra


Author(s):  
Haerudin Haerudin ◽  
Soleh Ibrahim

Penelitian ini bertujuan untuk untuk mengetahui pengaruh metode karyawisata terhadap keterampilan menulis teks hasil laporan observasi siswa kelas VII SMPN 2 Mekarbaru Kabupaten Tangerang. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode Quasi Experimental Design dengan melakukan pretes dan postes pada dua kelompok. Desain penelitian ini menggunakan Nonequivalent Control Group Design. Nonequivalent Control Group Design Data yang diperoleh dari hasil pengisian tes dideskripsikan dengan menggunakan instrumen-instrumen yang dikembangkan. Selanjutnya, data disajikan dalam bentuk tabel distribusi frekuensi, histogram, ogive, poligon. Hasil penelitian pretes dengan uji hipotesis menunjukan hasil thitung(0,21) < ttabel (1,66) ini menunjukkan bahwa tidak terdapat perbedaan yang signifikan terhadap kemampuan menulis teks prosedur antara kelas eksperimen dan kelas kontrol. Analisis postes dengan uji hipotesis menunjukan hasil thitung (6,73) > ttabel (1,66) ini menunjukkan bahwa perbedaan terlihat signifikan terhadap kemampuan menulis teks prosedur sangat berpengaruh pada kemampuan menulis siswa. Kata Kunci: laporan hasil observasi, metode karyawisata


Author(s):  
Fenti Rustiana ◽  
Denik Wirawati

Bahasa gaul diciptakan oleh kalangan remaja untuk meningkatkan keakraban dan eksistensi kelompok masyarakat. Bahasa gaul menjadi salah satu bahasa yang menarik dan dapat dikaji menggunakan berbagai bahan kajian salah satunya dalam tataran leksikon. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana bentuk leksikon ragam bahasa gaul dalam film “Generasi Micin”. Penelitian ini merupakan jenis penelitian deskrptif kualitatif dengan metode analisis data ialah teknik padan dan lanjutan adalah teknik bagi unsur (BUL). Data penelitian ini berupa film “Generasi Micin” yang banyak terdapat ragam bahasa gaul. Teknik pengumpulan data dalampenelitian ini menggunakan teknik simak, dan catat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa bentuk leksikon ragam bahasa gaul dalam film “Generasi Micin” terdapat 3 bagian yaitu bentuk kata normal, reduksi kata, dan penyingkatan kata. Ditemukan 9 kata bentuk normal/biasa,  3 kata reduksi, dan 3 kata penyingkatan. Kata Kunci: Ragam Bahasa gaul, bentuk leksikon, film


Author(s):  
Winda Dwi Hudhana ◽  
Irpa Anggraini Wiharja ◽  
Hamdah Siti Hamsanah Fitriani
Keyword(s):  

Kesalahan berbahasa dalam karya ilmiah BIPA yang ditulis oleh mahasiswa BIPA menunjukkan kemampuan penguasaan Bahasa Indonesia mahasiswa BIPA. Kesalahan berbahasa dipengaruhi berbagai faktor khususnya faktor penguasaan bahasa pertama. Kesalahan berbahasa yang terjadi tidak hanya dalam ragam lisan, tetapi juga dalam ragam tulisan. Kesalahan yang dilakukan dalam ragam tulisan dapat diteliti dalam karya tulisan ilmiah mahasiswa BIPA. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui bentuk kesalahan berbahasa terutama dalam penulisan kalimat pada karya ilmiah mahasiswa BIPA Thailand di Universitas Muhammadiyah Tangerang. Metode penelitian ini yaitu penelitian kualitatif. Data yang digunakan dalam penelitian berupa kutipan kesalahan kalimat dalam karya ilmiah mahasiswa BIPA Thailand. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu teknik baca dan catat. Teknik analisis data yang digunakan yaitu reduksi data, penyajian data dan penyimpulan data. Hasil penelitian yaitu temuan kesalahan kalimat dalam karya ilmiah mahasiswa BIPA Thailand yaitu 1) unsur kalimat tidak lengkap, 2) kalimat tidak logis, 3) penggunaan unsur kalimat yang berlebihan, 4) Penggunaan konjungsi yang tidak tepat, dan (5) kalimat ambigu.Kata Kunci: Kesalahan Kalimat, Karya Ilmiah, BIPA


Author(s):  
Asih Rosnaningsih
Keyword(s):  

Bahasa tulis merupakan suatu bentuk komunikasi yang digunakan dengan menggunakan media tertulis yang sangat luas cakupannya.  Suatu struktur yang lengkap dalam penulisan, kosakata dan juga dalam usaha memahaminya sangat diperlukan yang terdapat bentuk komunikasi dalam novel My Lecturer My Husband. Pengarang berusaha menciptakan komunikasi dengan menggunakan kata-kata atau ungkapan yang berfungsi sebagai penunjukan atau diberi nama deiksis. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis penggunaan deiksis dalam Novel My Lecturer My Husband. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif menggunakan metode analisis deskriptif. Data dalam penelitian ini yaitu teks novel novel Novel My Lecturer My Husband  yang mengandung deiksis Sumber data penelitian ini adalah novel Novel My Lecturer My Husband yang dibagi menjadi tiga jenis deiksis yaitu: (1) deiksis persona, (2) deiksis spatial, dan (3) deiksis temporal. Teknik pengumpulan data yaitu dengan studi dokumen. Teknik analisis data menggunakan tiga langkah yaitu pengumpulan data oleh Miles and Huberman yaitu: data reduksi, data display dan menarik kesimpulan. Hasil dari analisis data dalam penelitian ini ditemukan bahwa: (1) deiksis persona orang pertama sebanyak 5 kata, persona orang kedua sebanyak 3 kata, dan persona orang ketiga sebanyak 6 kata, (2) deiksis spatial proximal sebanyak 2 kata, dan deiksis distal terms sebanyak 2 kata, (3) deiksis temporal masa lalu sebanyak 6 kata, sekarang sebanyak 4 kata, dan masa depan sebanyak 7 kata. Berdasarkan dari hasil penelitian yang telah ditemukan, maka sangat penting sekali untuk mempelajari deiksis agar suatu pesan yang ingin disampaikan pengaran dapat dipahami dengan baik oleh pembacanya agar terjadi komunikasi yang efektif dan kata-kata yang disampaikan dapat memiliki makna yang jelas Kata Kunci: deiksis, novel, penelitian kualitatif


Author(s):  
Dede Endang Mascita

Bahan ajar teks cerpen yang berorientasi pendidikan karakter mempersyaratkan adanya materi dan contoh serta kegiatan pembelajaran yang dapat memberikan informasi dan dapat ditanamkan pada siswa untuk penguatan karakter yang diharapkan dalam kurikulum.  Penelitian ini bertujuan untuk mendesain bahan ajar teks cerpen yang dapat menginternalisasi nilai karakter kepada diri siswa. Internalisasi nilai karakter adalah upaya penanaman nilai-nilai karakter  kepada para siswa yang meliputi nilai agama, nilai budaya, nilai moral, dan nilai sosial. Bahan ajar teks cerpen untuk siswa SMA ini dirancang dengan karakteristik ulasan materi, pemilihan materi, kegiatan pembelajaran, dan latihan-latihan yang ada dalam buku semuanya berorientasi pada pendidikan karakter misalnya karakter keingintahuan untuk memperoleh pngetahuan, jujur, bekerja sama, dan tanggung jawab. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Model 4 D (Define, Design, Develop, Disseminate). Hasil validasi dari aspek penyajian, bahasa, dan seni grafika serta hasil implementasi bahan ajar teks cerpen memperoleh nilai rata-rata 87.75%. Angka tersebut ada pada interval 85 % -100%  yang menunjukkan kriteria sangat valid.  Hal tersebut menunjukkan bahwa bahan ajar teks cerpen sudah valid dan layak untuk digunakan di sekolah.  Kata kunci : bahan ajar teks cerpen, nilai karkater, internalisasi nilai


Author(s):  
Selvi Rosianingsih ◽  
Sudaryanto Sudaryanto

Adjektiva bertaraf banyak ditemukan dalam berita utama harian Suara Merdeka. Peneliti memilih adjektiva bertaraf untuk diteliti karena data yang ditemukan lebih memadai dibandingkan adjektiva jenis lain. Selain itu adjektiva bertaraf juga memiliki makna yang unik dalam jenis-jenisnya. Berdasarkan hal tersebut tujuan penelitian ini adalah: (1) mendeskripsikan jenis-jenis adjektiva bertaraf dalam berita utama di harian Suara Merdeka edisi Januari 2021, (2) mendeskripsikan makna dari jenis-jenis adjektiva dalam berita utama di harian Suara Merdeka edisi Januari 2021. Jenis penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Sumber data penelitian ini adalah berita utama harian Suara Merdeka. Data penelitian ini adalah adjektiva bertaraf. Metode pengumpulan data menggunakan metode simak dengan teknik dasar sadap dan teknik lanjutan simak bebas libat cakap dan catat. Penelitian ini menggunakan kartu data dan tabulasi data sebagai alat bantu. Metode yang digunakan untuk menganalisis bentuk kata adalah metode agih dengan teknik bagi unsur langsung. Hasil penelitian dari jenis dan makna adjektiva bertaraf adalah: adjektiva bertaraf pemeri sifat sebanyak 64 data, bentuk adjektiva ukuran sebanyak 52 data, bentuk adjektiva warna sebanyak 6 data, adjektiva bentuk sebanyak 10 data, bentuk adjektiva waktu sebanyak 21 data, bentuk adjektiva jarak sebanyak 5 data, bentuk adjektiva sikap batin sebanyak 18 data, bentuk adjektiva cerapan sebanyak 9 data. Kata kunci : adjektiva bertaraf, berita, Suara Merdeka 


Author(s):  
Ariyana Ariyana ◽  
Nori Anggraini
Keyword(s):  

Kemampuan berbahasa terutama berbicara harus sesuai dengan konteks dan situasi pada saat berkomuniasi dua arah atau lebih. Pada forum diskusi, penggunaan bahasa baku digunakan dalam menyampaikan pendapat. Penggunaan bahasa baku dapat digunakan sebagai tolak ukur untuk mengetahui kemampuan kebahasaan sesorang terutama mengenai kata baku, diksi dan pelafalan. Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan kesalahan kata tidak baku, kesalahan diksi dan kesalahan lafal dalam diskusi mahasiswa S-1 program studi bahasa Inggris FKIP Universitas Muhammadiyah Tangerang. Metode yang digunakan adalah metode deskriptif yang bertujuan mendeskripsikan dan menganalisi kesalahan berbahasa Indonesia dalam diskusi mahasiswa S-1 program studi bahasa Inggris FKIP UMT. Sumber data penelitian ini adalah mahasiswa semester satu program ttudi bahasa Inggris. Data dalam penelitian ini adalah kesalahan kata tidak baku, diksi dan lafal bahasa diskusi mahasiswa. Pengumpukan data yang dalam penelitian ini menggunakan metode observasi dan catatan. Data yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukan bahwa ditemukan 97 kesalahan. Adapun jumlah keseluruhan kesalaahan pada masing-masing aspek yang diteliti, yaitu (1) kesalahan kata tidak baku sebanyak 36 kesalahan, (2) kesalahan diksi (pilihan kata) sebanyak 26 kesalahan, (3) kesaalahan lafal sebanyak 35 kesalahan. Hasil penelitian ini diharapkan menjadi pedoman untuk selalu menggunakan bahasa Indonesia dengan baik dan benar.Kata kunci :  kesalahan bahasa Indonesia, kata tidak baku, diksi dan lafal.


Author(s):  
Blewuk Setyo Nugroho
Keyword(s):  

Tujuan yang penelitian ini untuk mengetahui pengaruh model Discovery Learning terhadap keterampilan menulis Teks Ulasan siswa kelas VIII di Negeri 2 Mekarbaru. Metode penelitian ini menggunakan metode Quasi Eksperimental dengan jenis Nonequivalent Control Grup Desaign. Metode eksperimen digunakan untuk mengetahui kemampuan menulis dengan menggunakan model Discovery Learning pada siswa kelas VIII SMP Negeri 2 Mekarbaru Kabupaten Tangerang. Peneliti menggunakan dua kelompok yang terdiri atas kelompok eksperimen dan kelompok kontrol. Pemilihan kelompok eksperimen maupun kelompok kontrol tidak dipilih secara acak (random). Dalam penelitian ini, data yang diperoleh dari pretes dan postes memberikan gambaran mengenai keterampilan menulis teks ulasan. Data yang diperoleh dari hasil tes dideskripsikan dengan menggunakan instrumen-instrumen yang dikembangkan. Data disajikan ke dalam bentuk tabel distribusi frekuensi, histogram, ogive, poligon. Penelitian ini diharapkan dapat menambah pengetahuan dan wawasan bagi peserta didik, khususnya dalam menulis Teks Ulasan. hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat perbedaan keterampilan menulis teks ulasan yang diajarkan dengan menggunakan model discovery learning dengan yang tidak menggunakan model discovery learning. Kata kunci : menulis teks ulasan, discovery learning


Sign in / Sign up

Export Citation Format

Share Document