scholarly journals PENGARUHMODELPROBLEM BASED LEARNING TERHADAP HASILBELAJAR SISWA PADA MATERI POKOK SUHU DAN KALOR DI KELAS X SEMESTER IISMA NEGERI1SIANTAR NARUMONDA T.P 2015/2016

2016 ◽  
Vol 4 (4) ◽  
Author(s):  
Eka Inomiaty Panjaitan ◽  
Sehat Simatupang

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model problem based learning terhadap hasil belajar siswa pada materi pokok suhu dan kalor di kelas X Semester II SMA Negeri 1 Siantar Narumonda T.P 2015/2016. Jenis penelitian ini adalah quasi experiment. Populasi dalam penelitian  adalah seluruh siswa kelas X Semester II SMA Negeri 1 Siantar Narumonda T.P 2015/2016 yang terdiri dari 8 kelas berjumlah 280 siswa. Pengambilan sampel dilakukan dengan cara cluster random sampling dengan mengambil 2 kelas dari 8 kelas secara acak yaitu kelas X-7 sebagai kelas dan kelas X-8 sebagai kelas kontrol yang masing-masing berjumlah 35 orang. Instrumen yang digunakan untuk mengetahui hasil belajar siswa adalah tes hasil belajar dalam bentuk pilihan berganda dengan jumlah 20 soal dan aktivitas siswa dengan menggunakan lembar observasi yang dilakukan oleh dua observer. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada pengaruh model problem based learning terhadap hasil belajar siswa di kelas X Semester II SMA Negeri 1 Siantar Narumonda T.P 2015/2016. Kata Kunci : problem based learning, hasil belajar, suhu dan kalor

2016 ◽  
Vol 4 (4) ◽  
Author(s):  
Taufik Mawardi Sinaga ◽  
Rahmatsyah .

ABSTRAK Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hasil belajar siswa yang diajarkan menggunakan model  problem based learning terhadap hasil belajar siswa pada materi cahaya di kelas VIII SMP Negeri 2 Perbaungan T.P. 2015/2016.Populasi dalam penelitian ini adalah  siswa kelas VIII SMP Negeri 2 Perbaungan. Jenis penelitian ini adalah quasi experiment dengan pretest-posttest control group design. Pengambilan sampel dilakukan dengan cara cluster random sampling dengan sampel terdiri dari dua kelas yaitu kelas VIII-4 (sebagai kelas eksperimen) dan kelas VIII-1 (sebagai kelas kontrol) yang masing-masing berjumlah 32 siswa. Instrumen bentuk tes essay jumlah soal 10 item. Hasil uji hipotesis menggunakan uji beda diperoleh bahwa ada pengaruh model problem based learning terhadap hasil belajar siswa pada materi cahaya di kelas VIII SMP Negeri 2 Perbaungan.   Kata Kunci: Problem Based Learning, hasil belajar, cahaya  


2016 ◽  
Vol 4 (3) ◽  
Author(s):  
Afyka Sari Sinulingga ◽  
Rita Juliani

ABSTRAK Penelitian dilakukan bertujuan untuk mengetahui pengaruh model problem based learning berbantu teknik peta pikiran (mind map) terhadap hasil belajar siswa pada materi Fluida Dinamis di kelas XI semester II SMA Negeri 1 Sunggal T.P 2015/2016. Jenis penelitian adalah quasi experiment. Populasi penelitian adalah seluruh siswa kelas XI yang berjumlah enam kelas. Sampel dipilih dengan teknik cluster random sampling kelas XI MIA-1 sebagai kelas kontrol dan MIA-2 sebagai kelas eksperimen dengan masing-masing kelas berjumlah 31 orang. Instrumen yang digunakan berupa soal essay tes sebanyak 10 soal yang telah divalidasi untuk mengukur hasil belajar. Hasil penelitian menunjukkan rata-rata nilai pretes kelas eksperimen 40,48 dan kelas kontrol 42,58. Pengujian normalitas dan homogenitas kedua kelas diperoleh data berdistribusi normal dan homogen. Kemudian diberi perlakuan yaitu kelas eksperimen dengan model problem based learning berbantu teknik peta pikiran (mind map) dan kelas kontrol dengan pembelajaran konvensional serta diberikan postes dengan hasil nilai rata-rata kelas eksperimen 75,16 dan kelas kontrol 66,13. Pengujian normalitas dan homogenitas diperoleh data postes berdistribusi normal dan varians homogen. Hasil uji beda thitung> ttabel maka Ha diterima yang berarti ada pengaruh yang signifikan penerapan model problem based learning berbantu teknik peta pikiran (mind map) pada materi Fluida Dinamis di kelas XI semester II SMA Negeri 1 Sunggal T.P 2015/2016.   Kata kunci : Problem Based Learning, Mind Map, Hasil Belajar


2016 ◽  
Vol 4 (4) ◽  
Author(s):  
Tri Desti Batubara ◽  
Sahyar .

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk (1) mengetahui efek menggunakan model problem based learning terhadap hasil belajar siswa (2) mengetahui efek menggunakan model pembelajaran konvensional terhadap hasil belajar siswa(3) menganalisis efek menggunakan model pembelajaran  problem based learning terhadap hasil belajar siswa lebih baik dari pada pembelajaran konvensional pada materi pokok suhu dan kalor di kelas X semester  II SMA N 20 Medan T.A  2014/2015. Jenis penelitian ini adalah quasi experiment dengan populasi dalam penelitian  adalah seluruh siswa kelas X yang terdiri dari 6 kelas. Pengambilan sampel dilakukan dengan cara cluster random sampling dengan mengambil 2 kelas yaitu kelas X-1  dengan menggunakan model problem based learning yang berjumlah 33 orang dan kelas X-2 dengan pembelajaran konvensional  yang berjumlah 33 orang. Instrumen yang digunakan untuk mengetahui hasil belajar siswa adalah tes hasil belajar yang berbentuk essay test dengan jumlah 10 soal yang telah dinyatakan valid oleh para ahli.Analisa data menunjukkan nilai rata-rata pretes kelas eksperimen 43,696 dan kelas kontrol 42,781. Hasil analisis data pretes menunjukkan bahwa sampel berasal dari populasi yang berdistribusi normal, varians kedua sampel homogen, dan kedua sampel memiliki kemampuan awal yang sama. Setelah dilakukan perlakuan diperoleh nilai rata-rata postes pada kelas eksperimen dan kelas kontrol masing masing 75,060 dan 67,818. Sehingga dapat disimpulkan hasil penelitian akibat efek model problem based based learning lebih baik dari pada pembelajaran konvensional pada materi pokok suhu dan kalor di kelas X SMA Negeri 20 T.A 2014/2015.   Kata Kunci : problem based learning,hasil belajar, Suhu dan Kalor


2016 ◽  
Vol 4 (2) ◽  
Author(s):  
A Wahyu Kristiani N. Zebua ◽  
Ida Wahyuni

ABSTRAK   Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model problem based learning terhadap hasil belajar siswa kelas X Semester I pada materi pokok Gerak Lurus di Kelas X SMAN Unggul Subulussalam T.P 2015/ 2016. Jenis penelitian ini adalah quasi experiment. Populasi dalam penelitian  adalah seluruh siswa kelas X Semester I yang terdiri dari 3 kelas berjumlah 111 orang. Pengambilan sampel dilakukan dengan cara cluster random sampling yaitu kelas X-1 sebagai kelas eksperimen yang berjumlah 37 orang dan kelas X-2 sebagai kelas kontrol yang berjumlah 37 orang. Instrumen dalam penelitian ini ada 2 yaitu tes hasil belajar dalam bentuk essay tes dengan jumlah 10 soal dan lembar observasi untuk melihat aktivitas siswa. Melalui hasil penelitian diperoleh nilai rata-rata pretes kelas eksperimen 43,81 dan nilai rata-rata pretes kelas kontrol adalah 44,05. Berdasarkan hasil postes, diperoleh nilai rata-rata postes kelas eksperimen 80,05 dan nilai rata-rata postes kelas kontrol adalah 68,81. Rata-rata nilai keseluruhan nilai aktivitas belajar siswa adalah 72,03% termasuk dalam kategori aktif. Hasil uji t menunjukkan bahwa ada pengaruh yang signifikan model pembelajaran problem based learning terhadap hasil belajar siswa pada materi pokok gerak lurus di kelas X SMAN Unggul Subulussalam T.P 2015/2016.   Kata kunci :         Model Problem Based Learning, Hasil Belajar Fisika, Gerak Lurus


2016 ◽  
Vol 4 (3) ◽  
Author(s):  
Dina Juni A Sinaga ◽  
Pintor Simamora

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah hasil belajar siswa dengan menggunakan model problem based learning dengan pendekatan saintifik lebih baik daripada pembelajaran konvensional pada materi pokok Suhu dan Kalor kelas X semester II SMA Negeri 5 Medan T.P 2015/2016. Jenis penelitian ini adalah quasi experiment. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X Semester genap SMA Negeri 5 Medan terdiri dari lima kelas. Sampel penelitian ini diambil dua kelas yaitu kelas X-2 (sebagai kelas eksperimen) berjumlah 31 siswa dan kelas X-1 (sebagai kelas kontrol) berjumlah 31 siswa ditentukan dengan teknik cluster random sampling. Kelas eksperimen dengan model problem based learning dan kelas kontrol dengan pembelajaran konvensional. Untuk memperoleh data yang diperlukan dalam penelitian ini digunakan tes essay dengan jumlah 8 item yang telah divalidasi sesuai dengan standar soal yang baik. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh nilai rata-rata pretes kelas eksperimen adalah 35,22 dengan standar deviasi sebesar 12,74 dan nilai rata-rata kelas kontrol adalah 35,16 dengan standar deviasi sebesar 10,54. Setelah dilakukan uji normalitas dan uji homogenitas, data nilai pretes dari kelas eksperimen dan kontrol dinyatakan berdistribusi normal dan homogen. Melalui pengujian statistik diperoleh hasil yang signifikan bahwa kemampuan awal kedua kelas adalah setara. Kemudian diberikan perlakuan yang berbeda, kelas eksperimen dengan model problem based learning dan kelas kontrol dengan pembelajaran konvensional. Data postes yang diperoleh yaitu hasil rata-rata kelas eksperimen 72,87 dengan standar deviasi 10,62 dan kelas kontrol 68,38 dengan standar deviasi 10,48. Melalui pengujian statistik menggunakan uji-t satu pihak dapat diperoleh peningkatan hasil belajar sebesar 6,64% , maka dapat disimpulkan bahwa menggunakan model problem based learning dengan pendekatan saintifik mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap hasil belajar Siswa pada materi pokok Suhu dan Kalor di kelas X Semester II SMA Negeri 5 Medan T.P 2015/2016.   Kata Kunci : Model promblem based learning, pembelajaran konvensional, hasil belajar siswa


2016 ◽  
Vol 4 (4) ◽  
Author(s):  
Pretty Silaban ◽  
Abd. Hakim S

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh hasil belajar yang menggunakan model PBL dengan pembelajaran konvensinal pada materi suhu dan kalor di kelas X semester II SMA Negeri 1 Pagaran T.P. 2015/2016. Jenis penelitian ini adalah quasi experiment dengan desain control group pretest-posttest. Pengambilan sampel dilakukan dengan cara cluster random sampling dengan mengambil dua kelas dari enam kelas yaitu kelas X-3 sebagai kelas eksperimen dan kelas X-5 sebagai kelas kontrol yang masing-masing berjumlah 32 orang. Instrumen yang digunakan berupa tes hasil belajar dalam aspek pengetahuan berbentuk uraian yang terdiri dari 8 soal yang sudah divalidasi dan digunakan juga lembar observasi digunakan untuk mengukur aktivitas, sikap dan keterampilan. Berdasarkan analisis data untuk kelas eksperimen yang diajarkan menggunakan model PBL diperoleh rata-rata pretes 28,22 dan nilai rata-rata postes 74,22. Kelas kontrol yang diajarkan dengan pembelajaran konvensional diperoleh rata-rata pretes 26,95 dan  rata-rata postes 66,41. Berdasarkan hasil uji hipotesis (uji-t) yang digunakan untuk melihat pengaruh hasil belajar menggunakan model PBL diperoleh kesimpulan bahwa ada pengaruh hasil belajar yang signifikan terhadap hasil belajar menggunakan model PBL pada materi suhu dan kalor di kelas X semester II SMA Negeri 1 Pagaran T.P. 2015/2016. Berdasarkan hasil analisis regresi linear yang digunakan untuk melihat pengaruh aktivitas terhadap hasil belajar diperoleh kesimpulan bahwa ada pengaruh aktivitas terhadap hasil belajar.   Kata kunci : model PBL, hasil belajar, aktivitas.


2018 ◽  
Vol 6 (2) ◽  
Author(s):  
Linsanita Nababan ◽  
Sondang R. Manurung

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya pengaruh model pembelajaran problem based learning (PBL) terhadap hasil belajar siswa pada materi usaha dan energi di kelas X semester genap SMAN 2 Medan T.P 2016/2017. Jenis penelitian ini adalah quasi experiment dengan populasi seluruh siswa kelas X SMAN 2 Medan yang berjumlah 14 kelas dan desain penelitian yang digunakan adalah two group pretest-posttest. Sampel penelitian terdiri dari 2 kelas yang ditentukan dengan teknik cluster random sampling, yaitu kelas X MIPA-1 sebagai kelas eksperimen dengan menggunakan model pembelajaran PBL dan kelas X MIPA-4 sebagai kelas kontrol dengan menggunakan pembelajaran konvensional. Hasil penelitian diperoleh nilai rata-rata pretes kelas eksperimen 28,67 dan pada kelas kontrol sebesar 28,73. Nilai rata-rata postes pada kelas eksperimen sebesar 76,17 dan pada kelas kontrol sebesar 54,23. Hasil pengujian hipotesis menggunakan uji beda menunjukkan ada pengaruh yang signifikan model PBL terhadap hasil belajar siswa pada materi usaha dan energi di kelas X semester genap SMAN 2 Medan T.P. 2016/2017.Kata Kunci : model problem based learning, usaha dan energi, hasil belajar


Author(s):  
Afni Nirwana ◽  
Insih Wilujeng

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh dan mengatahui besarnya pengaruh pada penerapan pembelajaran IPA dengan problem based learning berbantuan diagram Vee terhadap kemampuan berpikir kritis peserta didik. Penelitian ini merupakan penelitian quasi experiment dengan desain nonequivalent control group. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas VII SMP Negeri 7 Yogyakarta. Sampel dalam penelitian ini diambil dengan teknik cluster random sampling atau pengambilan secara acak sehingga didapatkan kelas VII D sebagai kelas eksperimen dan kelas VII E sebagai kelas kontrol. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah lembar keterlaksanaan pembelajaran, lembar observasi berpikir kritis, dan lembar soal pretest-posttest keterampilan berpikir kritis. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan Perhitungan N-Gain, Uji Independent Sample T-Test, dan Perhitungan Effect Size. Hasil penelitian menunjukkan adanya pengaruh yang signifikan pada model problem based learning terhadap keterampilan berpikir kritis dengan besar pengaruh sebesar 1,91 atau dalam kategori tinggi.


Author(s):  
Yunda Auliana ◽  
Ni Made Pujani ◽  
Putu Prima Juniartina

Penelitian ini bertujuan menganalisis perbedaan keterampilan berpikir kritis antara siswa yang dibelajarkan dengan model problem based learning (PBL) dan siswa yang dibelajarkan dengan model kooperatif tipe student team achievement division (STAD). Penelitian ini termasuk penelitian eksperimen semu (quasi experiment) dengan rancangan non-equivalent pretest-posttest control group design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VII SMP Negeri 3 Singaraja semester genap tahun pelajaran 2018/2019 yang berjumlah 367 siswa. Sampel penelitian dipilih dengan teknik cluster random sampling. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini tersebar dalam 2 kelas dengan berjumlah 64 siswa, yaitu kelas eksperimen yang dibelajarkan dengan model PBL dan kelas kontrol yang dibelajarkan dengan model kooperatif tipe STAD. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah tes uraian keterampilan berpikir kritis. Data dianalisis menggunakan statistik deskriptif dan anakova satu jalur dengan taraf signifikansi 5%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) terdapat perbedaan keterampilan berpikir kritis antara siswa yang dibelajarkan dengan model PBL dan siswa yang dibelajarkan dengan model kooperatif tipe STAD dengan angka taraf signifikan diperoleh lebih kecil dari 0,05 (sig.<0,05). Siswa yang belajar dengan model PBL secara signifikan memiliki keterampilan berpiki kritis yang lebih tinggi dibandingkan dengan model kooperatif tipe STAD (│μ1-μ2│= 16,000> LSD= 1,9994), 2) gain score ternormalisasi keterampilan berpikir kritis siswa yang belajar dengan model PBL berkualifikasi sedang (<g>= 0,41), sedangkan gain score ternormalisasi keterampilan berpikir kritis siswa yang belajar dengan model kooperatif tipe STAD berkualifikasi rendah (<g>= 0,08).


2016 ◽  
Vol 4 (3) ◽  
Author(s):  
Sondang Elfrida Hutapea ◽  
Sondang R. Manurung

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh signifikan modelproblem based learning menggunakan media animasi untuk meningkatkan hasil belajar fisika siswa pada materi Fluida Statis di kelas XI SMA Swasta Bintang Timur 1 Balige T.P 2015/2016. Jenis penelitian ini adalah quasi experiment dengan desain two group pretest-postest. Populasi dalam penelitian adalah seluruh siswa kelas XI-IA SMA Swasta Bintang Timur 1 Balige. Pengambilan sampel dilakukan dengan cara cluster random sampling dengan mengambil 2 kelas yaitu kelas XI-IA 1 sebagai kelas kontrol dan kelas XI-IA 2 sebagai kelas eksperimen dengan masing-masing berjumlah 42 dan 40 orang. Hasil uji hipotesis menggunakan uji beda (uji t) diperoleh ada pengaruh yang signifikan akibat penerapan model problem based learning menggunakan media animasiterhadap hasil belajar siswapada materi fluida statis di kelas XI semester II SMA Swasta Bintang Timur 1 Balige T.P 2015/2016.   Kata kunci : Problem Based Learning, Hasil Belajar, Media Animasi


Sign in / Sign up

Export Citation Format

Share Document