Jurnal Pendidikan Teknologi Informasi (JUKANTI)
Latest Publications


TOTAL DOCUMENTS

35
(FIVE YEARS 17)

H-INDEX

0
(FIVE YEARS 0)

Published By Universitas Citra Bangsa

2621-1467

2021 ◽  
Vol 4 (1) ◽  
pp. 27-34
Author(s):  
Lidya Lexeltri Dias ◽  
Jhon Enstein ◽  
Gerlan Apriandy Manu

Perkembangan teknologi informasi pada saat ini meningkat dengan pesat. Pemanfaatan teknologi informasi tidak hanya pada sektor bisnis saja, tetapi juga pada sektor publik. Salah satu instansi sektor publik yang memanfaatkan teknologi informasi adalah Lembaga Pendidikan Sekolah Dasar. Dalam dunia pendidikan sudah terdapat banyak aplikasi multimedia pembelajaran baik dalam bentuk aplikasi maupun game edukasi yang dapat membantu daya ingat atau daya tangkap yang baik untuk anak-anak maupun orang dewasa. Pada penelitian ini dibahas mengenai pembuatan Media Pembelajaran berupa Game Edukasi Sejarah Kemerdekaan Indonesia berbasis Android menggunakan Aplikasi Construct 2. Penerapan Media Pembelajaran berbasis game edukasi ini diterapkan di Sekolah Dasar GMIT Kuanino 3 - Kota Kupang. Pengembangan perangkat lunak menggunakan Metode MDLC - Multimedia Development Life Cycle. Media sebelum digunakan diuji oleh Ahli Media dan memperoleh hasil 89,67% Sangat Baik. Dan hasil uji penggunaan oleh siswa SD memperoleh hasil 88.04% Sangat Baik.


2021 ◽  
Vol 4 (1) ◽  
pp. 1-9
Author(s):  
Agung Alan

Kabupaten sukabumi memiliki berbagai perusahaan industri atau garment yang tersebar di beberapa wilayah. Salah satunya adalah PT. Yongjin Javasuka Garment yang terletak di kecamatan cicurug dapat menopang laju perekonomian warga sekitar dengan membuka lapangan pekerjaan sebagai karyawan buruh. Dalam dunia garment ternyata banyak organisasi yang aktif di setiap bidangnya. Adapun CAD merupakan divisi yang bekerja sebagai peran pendukung untuk melancarkan proses produksi dari awal sampai akhir. Untuk pekerjaanya CAD memiliki beberapa bagian yang berbeda-beda yaitu seorang pattern maker, marker, plot pattern dan plot marker. Ketika bekerja semuanya saling berinteraksi dan berhubungan. Dengan melalui jaringan internet semua komputer dapat mengakses data satu sama lain. Namun pada praktek lapangannya kini masih terdapat kendala yang seharusnya di evaluasi. Data yang diberikan dari pihak karyawan satu ke karyawan yang lain masih ada yang bersifat manual. Hal ini menyebabkan pekerjaan menjadi lambat sehingga tidak maksimal. Pada kasus diatas maka dibutuhkan suatu sistem yang dapat menampung sebuah data dengan layanan internet untuk memaksimalkan fasilitas perusahaan tersebut. Oleh karena itu pada penelitian ini digunakan metode waterfall untuk memberikan kemudahan bagi karyawan dalam mengakses data.


2021 ◽  
Vol 4 (1) ◽  
pp. 10-16
Author(s):  
Rizqiyatul Khoiriyah

PT. Pos Indonesia has a postal payment service (postpay) or System Online Payment Point (SOPP). Postpay services that are already running must be continuously improved so that they can develop properly. This makes it important to analyze the business processes that run on the postpay service at PT. Pos Indonesia Malang City Area so that later it can be known and identified opportunities for better business process improvement. The purpose of this study is to analyze the business processes that run on payment services (postpay) and identify opportunities to improve the payment service business process (postpay) at PT. Pos Indonesia Malang City. Based on the analysis of ongoing business processes, it was found that the payment service business process (postpay) of PT. Pos Indonesia in the Malang City area has been running according to existing procedures but has limitations on the queuing system, namely customers who will send goods and postpay payments still use a one-way queue. From these weaknesses and limitations, a business process with a two-lane queuing system was proposed, but it could also run flexibly with the previous one-line queuing system. The proposed two-lane queuing system, it can save time and increase the number of customers that can be served by PT. Pos Indonesia in Malang City area.


2021 ◽  
Vol 4 (1) ◽  
pp. 35-44
Author(s):  
Jhon Enstein ◽  
Yonly Adrianus Benufinit

Prestasi belajar merupakan penentu hasil akhir rangkaian pembelajaran di sekolah dalam periode waktu tertentu. Setiap sekolah menerapkan penentuan prestasi belajar dengan berbagai cara dan kriterianya masing-masing. Penentuan prestasi belajar di SMA Kristen Citra Bangsa Mandiri Mandiri menggunakan multi kriteria seperti  nilai raport, yaitu nilai pengetahuan, nilai keterampilan dan nilai sikap (spiritual dan sosial), namun nilai sikap (spiritual dan sosial), absensi, ekstarakurikuler, dan prestasi lomba tidak dimasukkan dalam penghitungan nilai akhir. Dengan adanya Pandemi Covid-19 membuat perubahan drastis serta terjadi anomali yang cukup besar pada sistem pembelajaran di Sekolah, Adapun anomali yang terjadi membuat perubahan/ketimpangan pada hasil akhir pembelajaran/prestasi belajar Siswa. Berdasarkan hasil survey pada sekolah SMA Kristen Citra Bangsa Mandiri, beberapa siswa berprestasi mendapatkan hasil yang kurang maksimal dikarenakan gagal dalam pemebelajaran daring. Berdasarkan permasalahan diatas maka diperlukan formula baru untuk menghitung prestasi belajar siswa, sehingga Tujuan dari penelitian ini adalah merancang sistem pendukung keputusan pemilihan siswa berprestasi menggunakan Metode Perbandingan Eksponensial (MPE). Hasil penelitian menunjukkan bahwa perancangan sistem penentuan siswa berprestasi berdasarkan perankingan dapat ditentukan berdasarkan penetapan nilai kriteria yang dapat berubah pada periode waktu tertentu. Hasil perankingan ini dapat membantu guru dalam pengambilan keputusan siswa berprestasi.  


2021 ◽  
Vol 4 (1) ◽  
pp. 17-26
Author(s):  
Gerlan Apriandy Manu

Perkembangan teknologi yang berkembang saat ini sangat mendukung dalam proses pengawasan (monitoring) mahasiswa Praktek Pengalaman Lapangan (PPL). Monitoring Program PPL pada Universitas Citra Bangsa dilakukan oleh Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) dilaksanakan masih dalam bentuk konvensional. Mahasiswa belum terkontrol secara langsung oleh Dosen Pembimbingnya. Sebagian besar mahasiswa yang ditempatkan di sekolah mitra dikontrol dan diawasi oleh Guru Pamong secara rutin. Dosen Pembimbing hanya sewaktu-waktu melakukan pengontrolan ke sekolah mitra. Oleh karena itu peneliti merasa perlu untuk mengembangkan sistem informasi yang dapat mengontrol dan mengawasi proses bisnis Praktek Pengalaman Lapangan yang disebut Student Intership Monitoring Application (SIMA). Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian deskriptif dan metode pengumpulan data dengan teknik observasi dan wawancara. Metode pengembangan sistem menggunakan metode prototype. Desain perancangan sistem menggunakan Unified Modelling Language (UML) berupa Use Case Diagram. Hasil penelitian menunjukkan bahwa SIMA dapat melakukan pengontrolan dan pengawasan proses bisnis Praktek Pengalaman Lapangan di FKIP Universitas Citra Bangsa. Dengan SIMA dapat membagi Dosen Pembimbing dan Guru Pamong per mahasiswa PPL. Mahasiswa PPL dapat melaporkan kegiatan rutin ke sistem untuk diawasi dan dikontrol oleh para Dosen Pembimbing maupun Guru Pamong. Manajemen PPL dapat berlangsung dengan baik yang melibat interaksi antara mahasiswa, guru pamong, dosen pembimbing, bag keuangan, pimpinan program studi dan pimpinan fakultas.


2020 ◽  
Vol 3 (2) ◽  
pp. 27-32
Author(s):  
Lusy Angelina
Keyword(s):  

Ditengah mewabahnya virus corona COVID-19 diseluruh dunia telah memaksa kegiatan atau pekerjaan manusia dari rumah menggunakan virtual meeting. Yang dimaksud vitual meeting disini adalah Softwere zoom. Tujuan penelitian untuk memberi informasi kepada pengguna bagaimana strategi mengelola zoom meeting dalam proses pembelajaran dan bekerja dari rumah di masa pandemi. Metode penelitian ini dilaksanakan melalui metode deskriptif kualitatif dan observasi. Penelitian kualitatif adalah bentuk penelitian lain yang masuk ke dalam penelitian kualitatif. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menyajikan fakta dan peristiwa yang terjadi. Selama berlangsungnya penelitian dengan menyajikan fakta tersebut. Penelitian ini menginterpretasikan dan mendeskripsikan data tentang kondisi dan situasi, dan saat ini. Hasil dari penelitian ini memperlihatkan strategi oengguanaan sofwere zoom untuk pembelajaraan saat pandemi.


2020 ◽  
Vol 3 (2) ◽  
pp. 9-16
Author(s):  
Gerlan Apriandy Manu ◽  
Yonly Adrianus Benufinit

Tujuan dari penelitian ini untuk membuat rancang bangun sistem absensi online dengan menggunakan Maps Javascripts API yang dapat menampilkan laporan absensi dalam bentuk peta. Aplikasi Absensi digunakan untuk mendata karyawan, mencatat kehadiran karyawan, mencari data karyawan, dan membuat pelaporan presensi kehadiran karyawan pada rentang waktu tertentu. Terdapat beberapa mesin fingerprint yang dapat digunakan dengan mudah dan telah dilengkapi dengan aplikasi manajemen absensi. Kelemahan penggunaan mesin fingerprint ini adalah absensi hanya bisa dilakukan pada lokasi mesin fingerprint tersebut berada. Dengan adanya Work Form Home (WFH) absensi dengan menggunakan mesin fingerprint menjadi tidak efektif untuk digunakan. Absensi Online menjadi solusi terbaik untuk dapat mencatat kehadiran karyawan pada lokasi dimana saja. Pada penelitian ini dikembangkan suatu Sistem Absensi Online berbasis Web dengan menggunakan metode Rapid Application Development (RAD). Penggunaan Maps Javascripts API pada Sistem Absensi Online dapat berfungsi merekam data latitude dan longitude dari perangkat yang digunakan karyawan saat melakukan absensi online.


2020 ◽  
Vol 3 (2) ◽  
pp. 39-47
Author(s):  
Isnai Yunus
Keyword(s):  

Tujuan dalam penelitian ini untuk mengetahui pengaruh penggunaan media pembelajaran e-leaflet berbasis android sebagai media interaktif terhadap materi hardware.Berdasarkan Hasil daya beda soal kriteria jelek 3 soal, kriteria cukup 14 soal, kriteria baik 3 soal,sedangkan hasil tingkat kesukaran diperoleh 17 soal dengan kriteria mudah, dan 3 soal kriteria sedang, dan distraktor 125% atau 13 responden, baik 75% atau 14 responden, kurang baik 175% atau 6 responden.Persentase indikator kelas eksperimen post-test C1 (mengingat) sebesar 75% > kelas kontrol hanya memiliki nilai C1 (mengingat) sebesar 59% , dengan uji deskriptif kelas eksperimen post-test dengan nilai rata-rata sebesar 78 > kelas kontrol mempunyai nilai rata-rata sebesar 70, dengan uji prasyarat analisis untuk uji normalitas nilai sig. 2 tailed > 0,05 maka dapat diperoleh bahwa semua data berdistribusi normal, dengan uji linieritas nilai > sig.0,05 data keseluruhan berasal dari data yang linear,maka dengan uji homogenitas maka nilai sig. > 0,05 secara keseluruhan berasal dari data yang sama (homogen). Sedangkan Uji t independent dengan menggunakan menunjukan bahwa dilihat dari sig.(2-tailed) < α (0,05) maka H0 ditolak dan Ha diterima. Hasil angket diperoleh menunjukan nilai sebesar 120% (sangat setuju) jika media pembelajaran e-leaflet berbasis android sebagai media interaktif terhadap materi hardware dapat digunakan dalam proses pembelajaran. Disimpulkan bahwa dengan menggunakan media pembelajaran e-leaflet berbasis android dapat meningkatkan hasil belajar siswa


2020 ◽  
Vol 3 (2) ◽  
pp. 17-26
Author(s):  
Gerlan Apriandy Manu ◽  
Petrus Laga Masan
Keyword(s):  

Kondisi berkelainan merupakan hidup dengan keterbatasan fisik, mental, emosi-sosial, dan psikologi abnormal. Kondisi berkelainan tersebut dapat berupa tuli atau bisu, buta, IQ rendah, lambat berbicara, emosional sosial, berlainan sendi dan lain sebagainya. Anak-anak yang termasuk dalam kondisi ini disebut anak berkebutuhan khusus/ disabilitas. Menurut data BPS dari tahun 2005 sampai 2007 jumlah anak berkebutuhan khusus meningkat dari 4,2 juta sampai 8,3 juta di Indonesia. SLB Asuhan Kasih Kupang merupakan sekolah yang menyelenggarakan pendidikan bagi anak berkebutuhan khusus. Di sekolah ini ditemukan masalah siswa kelas Vll dan Vlll rendah pemahaman terhadap mata pelajaran bahasa inggris. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis peningkatan pemahaman belajar dengan penerapan media audio software Text to Speech pada mata pelajaran bahasa inggris untuk siswa disabilitas. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode regresi. Untuk mengetahui pengaruh dua variabel atau lebih. Dengan jenis penelitian adalah kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengujian hipotesis dengan analisis regresi meningkat secara positif dengan persamaan Y ̂= 27,99243+0,706053X. Dengan hasil tes pemahaman bahasa inggris meningkat 74,3% serta tingkat hubungan korelasi atau R-Square linearitas ialah 0,485 cukup kuat. Kesimpulan penerapan solusi penggunaan Text to Speech terhadap peningkatan pemahaman belajar bahasa inggris berpengaruh positif serta menunjukkan peningkatan.


2020 ◽  
Vol 3 (2) ◽  
pp. 33-38
Author(s):  
Jesuino Jhesz Guterres

Penelitian ini bertujuan membangun sistem informasi perpustakaan berbasis web menggunakan bahasa pemrograman PHP dan DBMS MySQL untuk: menciptakan sebuah sistem informasi perpustakan berbasis web. Yang dapat memberikan informasi perpustakaan yang cepat, tepat, dan akurat untuk guru, siswa, petugas perpustakaan, dan pimpinan. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian R&D (Research and Development). Pengembangan sistem infromasi perpustakaan berbasis web pada penelitian ini, menggunakan model pengembangan waterfall atau air terjun yang meliputi tahap Analisis, Design, Coding, Testing, dan Maintenance. Hasil pengujian untuk aspek functionality dengan nilai X lebih dari 0,5 atau mendekati 1. Maka pengujian sistem pada aspek functionality dikatakan baik karena nilai mendekati 1. Sedangkan untuk aspek usability dari hasil presentase pengujian dengan nilai 81,4% masuk dalam kategori “Layak” dan memenuhi aspek usability. Berdasarkan hasil tersebut maka sistem informasi yang di hasilkan dapat mengurangi kesalahan manajemen perpustakaan dengan cara konvensional sebelumnya.


Sign in / Sign up

Export Citation Format

Share Document