JURNAL Comunità Servizio : Jurnal Terkait Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat, terkhusus bidang Teknologi, Kewirausahaan dan Sosial Kemasyarakatan
Latest Publications


TOTAL DOCUMENTS

60
(FIVE YEARS 60)

H-INDEX

0
(FIVE YEARS 0)

Published By UKI Press

2656-677x

Author(s):  
Margareta Maria Sudarwani ◽  
Sri Pare Eni ◽  
Galuh Widati ◽  
Sahala Simatupang

Di era pandemi COVID 19 ini, siswa SMP 275 Kelurahan Kebon Pala Jakarta Timur lebih banyak berdiam diri dirumah dan belajar dari rumah sehingga aktivitas pun berkurang. Padahal sebelum era COVID 19 generasi muda Kebon Pala Kota Administrasi Jakarta Timur sebenarnya aktif dalam berkegiatan di sekolah baik mengikuti intrakurikuler maupun ekstrakurikuler. Untuk itulah dengan kegiatan Pengabdian Pada Masyarakat ini kami mengadakan  Lomba Kreativitas menggiatkan generasi muda untuk membuat karya seni Majalah Dinding sekaligus untuk meningkatkan pemahaman dan semangat siswa SMP dalam mengkampanyekan hidup sehat ramah lingkungan. Sehingga di era pandemic Covid 19 ini  generasi muda di SMP Kebon Pala ini bisa membuat satu hal yang cukup bermanfaat bagi kehidupan masyarakat, Kegiatan Pengabdian Pada Masyarakat ini terdiri dari beberapa rangkaian acara diantaranya sosialisasi kegiatan sekaligus penyuluhan terkait materi lomba kreativas membuat mading. Selanjutnya adalah pembuatan karya kreativitas oleh peserta yang sudah dibentuk oleh Sekolah selama dua minggu kalender dan diakhiri dengan tertemuan online dimana peserta lomba mempresentasikan karya nya di depan dewan juri secara online dan pengumuman pemenenang lomba. Kata Kunci: kreativitas, lingkungan hidup, majalah dinding, siswa SMP


Author(s):  
Verdinand Robertua ◽  
Indah Novitasari ◽  
Angel Damayanti ◽  
Singgih Sasongko

Public speaking skills for church community is very important in facing the new challenges in the digital age. Faculty of Social and Political Science Universitas Kristen Indonesia organized community service activity in the form of public speaking workshop to HKBP Karawang community member on Friday, 23 April 2021. The public speaking was conducted by the presentation and the simulation. After the training was completed, the participant filled the project satisfaction survey. The survey was analyzed using SPSS. The result showed that the participants were satisfied with the training and were recommended to be followed by subsequent training. Keywords: public speaking training, HKBP Karawang, Fisipol UKI


Author(s):  
Lolom Evalita Hutabarat ◽  
Candra Christianti Purnomo ◽  
Putri Rimbun Purba

Pandemi Covid-19 yang telah berlangsung lebih dari setahun telah berdampak pada seluruh aspek kehidupan masyarakat. Masyarakat dituntut untuk beradaptasi dengan keadaan akibat merebaknya virus yang masuk ke dalam kehidupan masyarakat. Perubahan sosial akibat kebijakan baru yang harus disesuaikan telah menimbulkan masalah baru seperti kurangnya pengunjung atau wisatawan yang datang ke sebagian besar kawasan potensi wisata di Indonesia, termasuk di Desa Pademare Sambik Elen Lombok Utara. Minimnya infrastruktur menjadi kendala utama yang dihadapi beberapa wilayah tersebut, seperti akses jalan yang belum memadai untuk akses menuju lokasi tersebut. Dalam upaya membantu pengembangan desa wisata, berbagai metode dirancang untuk mengajak mahasiswa berbagi pengalaman, mengembangkan inovasi dan ide untuk memberikan solusi berkelanjutan khususnya dalam masalah lingkungan. Perguruan Tinggi sebagai bagian dari civitas akademika berupaya melaksanakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat melalui Lembaga Pengabdian kepada Masyarakat setingkat Universitas yang dilakukan oleh dosen sebagai nara sumber bersama dengan mahasiswa yang melakukan sosialisasi di lokasi, sesuai bidang studinya. Kegiatan Pengabdian Masyarakat Milenial bekerjasama dengan Yayasan Indonesia Millenial Connect yang berfokus pada pengelolaan sampah diharapkan dapat menciptakan lingkungan yang berkelanjutan di masa depan.


Author(s):  
Hotmaulina Sihotang ◽  
Manahan Tampubolon ◽  
Bernadetha Nadeak ◽  
Rospita A. Siregar ◽  
Cheri Surina Ita

Community Service (PkM) at HKBP Duren Jaya is the implementation and continuation of the MoU between Universitas Kristen Indonesia (UKI) and HKBP Duren Jaya in 2020. The Covid-19 pandemic has affected all sectors including the education sector, which resulted the students were learning from home. Parents and students have been experiencing many obstacles while studying from home, so PkM has chosen topics related to the needs of the congregation. PkM aims to provide increased understanding and knowledge of learning mentoring models for parents and effective learning tactics for students in junior high school and grade 10 of high school. The PkM method is a seminar and competition to make a video model of parental assistance while the children study from home. Video assessment uses indicators by evaluators. The results of the PkM are very encouraging, as shown by the seriousness of the committee from the church to optimally manage activities by still implementing health procedures strictly, active participating the seminar by asking several questions, video models of parenting assistance while the children study at home that can be a model for parents and children. Keywords: The role of parents; effective learning; study from home  


Author(s):  
Mesta Limbong

Abstrak Kegalauan berkepanjangan terhadap pelayanan Pendidikan dirasakan para guru  yang mengajar di Sekolah Dasar Pangudi Luhur (SD PL), Jakarta Selatan. Dari diskusi bersama kepala sekolah dan merujuk hasil rapat kerja 25 Juni 2021, mengharapkan  adanya pembekalan yang berhubungan dengan komunikasi dan pembelajaran jarak jauh yang dapat mencerahkan para guru dalam melaksanakan pembelajaran supaya efektivitas dan produk tetap dicapai selama masa  PJJ.  Seluruh guru berjumlah sekatar 30 orang guru. shering pengalaman berkomunikasi dengan orangtua menjadi patokan bagi pendampingan yang dilakukan terhadap guru-guru. Metode yang digunakan adalah shering pengalaman, dilanjutkan dengan pembekalan dari nara sumber dengan  topik Komunikasi efektif dan tetap produktif dan materi berikutnya PJJ suatu keniscahayaan, dan dilanjutkan dengan diskusi. Kegiatan yang dilakukan empat jam sepuluh menit. Hasil temuan umumnya guru telah paham mengenai PJJ, ada yang mendapat pembekalan dari sekolah, belajar madiri. Dan, umumnya menyadari bahwa PJJ memiliki keunikan dan mereka sadar bahwa ada bagian dari aktivitas yang berhubungan dengan afektif sulit untuk di ukur. Pendampingan yang dilakukan dengan waktu yang terbatas diharapkan berdampak terhadap pelayanan PJJ untuk tahun ajaran yang sedang berlangsung.      Kata Kunci: Komunikasi Efektif, Pemelajaran jarak Jauh (PJJ)


Author(s):  
Sindy Yulia Putri

Dalam kemampuan berbahasa, menulis merupakan kemampuan paling akhir dan paling sulit dibandingkan kemampuan lainnya. Menulis membutuhkan waktu yang lama dan motivasi internal yang kuat untuk menyelesaikan tulisan yang telah dimulai. Begitu juga dengan para siswa di Yayasan Al-Kamilah Serua Depok yang juga mengalami kendala dalam mengembangkan tulisan atau karangan sederhana. Maka dari itu, tim pengusul PKM hadir untuk memberikan pelatihan penulisan esai sederhana bagi para siswa SMP dan SMA di Yayasan Al-Kamilah Serua Depok. Tujuan kegiatan ini adalah untuk meningkatkan minat menulis para siswa dan untuk menghasilkan sebuah esai bersama dari pemikiran para siswa di Yayasan Al-Kamilah Serua Depok. Metode pelaksanaan pelatihan ini adalah metode ceramah dan sumbang kalimat untuk membuat satu esai sederhana yang dilakukan secara luring di lokasi yayasan dengan tetap melaksanakan protokol kesehatan covid-19. Metode lain yaitu metode ceramah secara daring melalui ruang virtual di google meet. Hasil dari kegiatan PKM ini adalah sebuah esai sederhana singkat yang dibuat bersama oleh para siswa, peningkatan pengetahuan, dan motivasi para siswa di Yayasan Al-Kamilah Serua Depok dalam menulis esai sederhana.


Author(s):  
Ulinata Ulinata ◽  
Grace Putri Dianty ◽  
Array Evangelista Nanjan ◽  
Maria Febronia Penate Boik ◽  
Dea Cosella

Program Studi Arsitektur Fakultas Teknik UKI melakukan kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat dengan melanjutkan kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat sebelumnya dengan tema Green Action 23 : Pelatihan (Workshop) dan Sosialiasi Mengenai Tanaman Hiidroponik di Kelurahan Kebon Pala Kota Administrasi Jakarta Timur Tahun 2021 yang sebelumnya diadakan hanya di RW 09 saja.          Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat ini bertujuan untuk memberikan edukasi mengenai bagaimana cara menanam hidroponik, dan apa saja manfaat menanam hidroponik. Metode yang dilakukan adalah mengadakan Pelatihan (Workshop) dan Sosialiasi mengenai tanaman hidroponik dengan mengundang narasumber yang pakar di bidang hidroponik sehingga para peserta memperoleh edukasi mengenai bagaimana cara menanam hidroponik, dan apa saja manfaat menanam hidroponik yang diharapkan peserta dapat secara mandiri menanam hidroponik dan menularkannya kepada tetangga di lingkungan sekitar, kerabat, keluarga dan saudaranya.  Prosesnya dengan mempraktekkan langsung kepada peserta dengan menggunakan alat dan bahan yang akan disediakan diantaranya bak nutrisi dan tutup bak hidroponik, pupuk nutrisi AB mix Puriegarden, Suntikan Menakar Nutrisi, Benih, Netpot Bersumbu, Kain Kasa, Tusuk Gigi, Selang, Netpot Bersumbu, Airator, Flanel potong, Rockwool, TDS yang dibagikan kepada para peserta dengan memberikan sesi tanya jawab kepada para peserta yang membutuhkan penjelasan lebih lanjut.


Author(s):  
Sri Melfa Damanik ◽  
Erita Sitorus ◽  
I Made Mertajaya

ABSTRAK Masalah kegawatan aspirasi benda asing atau tersedak dan kejang demam pada anak  usia Toddler merupakan salah satu kondisi kegawatan yang serius pada anak dan mengancam nyawa bila tidak ditangani segera. Observasi oleh pengasuh khususnya orangtua sangat penting dilakukan pada periode usia anak pada periode ini. Penanganan aspirasi benda asing dan kejang demam pada anak pre hospital dengan cepat dan  tepat dapat mencegah peningkatan insiden morbiditas dan mortalitas anak. Tujuan Pelaksanaan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) ini yaitu untuk meningkatkan pengetahuan dan ketrampilan orangtua ibu tentang pencegahan dan penanganan aspirasi benda asing  dan kejang demam pada anak Toddler di rumah. Sebanyak 30 ibu yang memiliki anak Toddler ikut dalam kegiatan PKM ini. Metode pelaksanaan PKM yaitu edukasi kesehatan  secara daring melalui Zoom yang dikombinasikan dengan survei secara kuantitatif tentang pengetahuan ibu dalam melakukan pencegahan dan penanganan aspirasi benda asing dan kejang demam pada anak. Hasil PKM menunjukkan terdapat perbedaan yang signifikan antara nilai pre dan posttest pengetahuan ibu setelah diberikan sosialisasi (P<0,001). Kegiatan  edukasi kesehatan kepada orangtua khusunya ibu atau pengasuh tentang pencegahan dan penanganan aspirasi benda dan kejang demam di rumah merupakan salah satu cara yang efektif untuk mengurangi angka morbiditas dan mortalitas pada anak di Indonesia. Kata Kunci :  Toddler, kejang demam, aspirasi benda asing. Peran Ibu


Author(s):  
IMELDA MASNI JUNIATY SIANIPAR

  Virus Corona atau dikenal sebagai COVID-19 sedang menghantui dunia. Bermula dari Cina, ia menyebar ke seluruh dunia. Meski telah menyebabkan banyak kematian, faktanya banyak orang yang masih kurang peduli dengan bahaya virus Corona termasuk di Indonesia. Hal tersebut tidak hanya nampak pada perilaku orang dewasa namun juga pada anak-anak. Program pengabdian kepada masyakarat yang dilakukan oleh para dosen dan mahasiswa dari Program studi Ilmu Hubungan Internasional dan Ilmu Komunikasi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilu Politik, Universitas Kristen Indoensia berupaya untuk meningkatkan kesadaran anak-anak di RW 10 kelurahan cawang, Jakarta Timur akan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS). Edukasi 3 M bertujuan untuk meningkatkan kesadaran anak untuk selalu memakai masker di ruang publik, rajin mencuci tangan dengan sabun dan menjaga jarak sementara edukasi berita hoax bertujuan untuk mengingatkan anak-anak agar waspada terhadap berita yang mereka konsumsi dari media TV dan media online. Metode yang digunakan dalam kegiatan ini adalah dengan metode presentasi dan perlombaan. PKM dilaksanakan secara onsite dan online. PKM ini diikuti oleh 60 anak berusia 6 sampai 11 tahun. Hasil dari edukasi ini adalah tumbuhnya kesadaran anak-anak di RW 10 kelurahan cawang, Jakarta Timur untuk menggunakan masker, rajin mencuci tangan, menjaga jarak dan mengenali berita - berita Hoax. Selain itu, perlombaan seperti melukis di atas masker, menggambar, mewarnai dan membuat video tentang aku dan corona berhasil membangkitkan semangat anak-anak untuk beraktivitas setelah menjalani pendidikan jarak jauh sejak bulan Maret 2020.  Kata kunci: virus Covid-19, 3M, Hoax, anak – anak Rw 10 kelurahan cawang Jakarta Timur


Author(s):  
Ktut Silvanita Mangani -

Bank sampah Cawang Hijau Indah RW 06 didirikan sejak 16 September 2013. Pengurus Bank Sampah Cawang Indah melakukan kegiatannya secara rutin satu minggu sekali, dengan menerima beberapa bentuk sampah yang telah ditetapkan pada harga tertentu. Masyarakat yang memberikan/menjual sampahnya ke Bank Sampah tidak menerima uangnya secara tunai, tetapi dicatatkan oleh pengurus dalam Buku Tabungan Bank Sampah, serta dicatat dalam Buku Besar Pengurus.  Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) Green Action ke-19, salah satunya adalah evaluasi terhadap administrasi kegiatan Bank Sampah Cawang Hijau RW 06, Kelurahan Cawang.  Evaluasi dilakukan melalui wawancara terhadap pengurus dan dengan memperhatikan pembukuan yang dilakukan dalam kegiatan bank sampah. Berdasarkan hasil evaluasi, maka penulis menemukan beberapa kesulitan dalam pencatatan bank sampah, dan disarankan manajemen akuntansi organisasi Bank Sampah mengikuti aturan-aturan standar akuntansi sederhana dengan beberapa modifikasi sesuai dengan kondisi dan kebutuhan organisasi. Saran yang diberikan terkait Prinsip Tabungan dan Prinsip Pencatatan Kegiatan Bank Sampah, yang terdiri dari Pencatatan Buku Tabungan, Pencatatan Jurnal Harian, serta Pencatatan Buku Kas/Neraca Saldo. Kata Kunci: Administrasi Bank sampah


Sign in / Sign up

Export Citation Format

Share Document