Jurnal Ilmiah Ilmu Terapan Universitas Jambi|JIITUJ|
Latest Publications


TOTAL DOCUMENTS

60
(FIVE YEARS 21)

H-INDEX

1
(FIVE YEARS 0)

Published By "Faculty Of Education And Teacher Training, Jambi University"

2580-2259, 2580-2240

2020 ◽  
Vol 4 (2) ◽  
pp. 174-186
Author(s):  
Diki Muhammad ◽  
Almasyhuri Almasyhuri ◽  
Lusi Agus Setiani
Keyword(s):  
P Value ◽  

Kepuasan pasien merupakan penilaian dari seseorang antara kinerja pelayanan yang dirasakan dan diharapkan. Apabila kinerja di bawah harapan maka pasien akan kecewa dan tidak puas, sebaliknya bila kinerja sesuai yang diharapkan pasien, maka pasien akan merasa puas. Pihak rumah sakit harus berhati-hati dalam memberikan pelayanan kesehatan, karena jika pasien sering merasa tidak puas terhadap pelayanan yang diberikan maka akan berdampak hilangnya pelanggan/pasien, serta tingkat kepuasan pasien sangat tergantung pada mutu pelayanan yang diberikan. Rancangan penelitian ini merupakan penelitian Observasional analitik (Non-Exsperimental) menggunakan pendekatan metode cross sectional. tehnik yang digunakan dalam pengambilan sampel adalah accidental sampling  dengan jumlah responden 126 orang. dengan cara mewawancarai menggunakan kuisioner yang berisi berupa 15 pertanyaan yang sudah divalidasi. Kepuasan pelayanan kefarmasian diukur dengan mengunakan skala likert. Hasil penelitian tingkat kepuasan pasien pada dimensi tangible diperoleh skor 73,1%, realibility 71,3%, responsiveness 75,1%, assurance 72,3%, dan emphaty 80,3%. Secara keseluruhan didapatkan persentase skor rata-rata 74,4% maka dikategorikan pasien merasa puas terhadap pelayanan kefarmasian di RSUD Sekarwangi. Pada karakteristik pasien: umur, pekerjaan, kategori pasien (BPJS/Non-BPJS), dan pendidikan terakhir didapat nilai p-value <0.05 maka hal itu menunjukan adanya hubungan dengan tingkat kepuasan pasien, sedangkan pada karakteristik pasien jenis kelamin tidak terdapat hubungan dengan tingkat kepuasan pasien, karena nilai p-value >0.05.


2020 ◽  
Vol 4 (2) ◽  
pp. 163-173
Author(s):  
Unik Hanifah Salsabila ◽  
Iefone Shiflana Habiba ◽  
Isti Lailatul Amanah ◽  
Nur Asih Istiqomah ◽  
Salsabila Difany
Keyword(s):  

Keberadaan Pandemi Covid-19 mengharuskan pemerintah Indonesia mengambil kebijakan sistem belajar di rumah di berbagai tingkat pendidikan. Kebijakan ini disertai dengan intruksi penerapan pembelajaran jarak jauh atau pembelajaranonline (daring). Untuk mempermudah pembelajaran online (daring) diperlukan media yang relevan, dengan menggunakan media aplikasi Quizizz yang bernilai edukasi diharapkan peserta didik dapat belajar dengan inovatif sehingga akan lebih mempermudah dalam melaksanakan pembelajaran di kelas.Penelitian ini menggunakan metode studi kepustakaan atau library research, yaitu membaca, menelaah, dan mengkaji buku-buku maupun tulisan-tulisan yang berkaitan dengan pembahasan.Berdasarkan penelitian hasil yang dapat dicapai dalam aplikasi Quizizz sebagai media pembelajaran, yakni :(1)Perhatian siswa dalam menggunakan handphone dalam proses pembelajaran, (2)Pemahaman siswa memahami soal secara mandiri(3) Keaktifan,baik bertanya mengenai materi maupun mengevaluasi dan mencatat materi. (4)Ketelitiansiswa terhadap soal dan manajemen waktu. (5) Ketenangan dalam mengerjakan soal atau kuis. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa media aplikasi Quizizz sangat efektif digunakan dalam proses pembelajaran.


2020 ◽  
Vol 4 (2) ◽  
pp. 132-152
Author(s):  
I Wayan Darma Yasa ◽  
I Putu Satwika ◽  
Eka Grana Aristyana Dewi ◽  
Ni Luh Putu Ning Septyarini Putri Astawa
Keyword(s):  

Perpustakaan Digital adalah suatu perpustkaan yang memanfaatkan teknologi informasi untuk pengelolaan koleksi pustaka ataupun setiap kegiatan perpustakaan. Digitalisasi perpustakaan merupakan suatau keharusan bagi setiap Perguruan Tinggi karena hal tersebut dijelaskan pada Pasal 24 Ayat (3) UU Nomor 43 Tahun 2007. Selain itu perpustakaan digital juga diperlukan ketika Perguruan Tinggi melaksanakan akreditasi Perguruan Tinggi. Namun pada STMIK Primakara, sistem perpustakaan digital yang ada belum mampu memenuhi seluruh data seperti statistik kunjungan yang diperlukan pada saat akreditasi. Untuk mengatasi masalah tersebut, maka dibangun sistem yang dapat mendukung hal tersebut. Penelitian ini menggunakan metode Personal Extreme Programming (PXP) serta menggunakan Framework CodeIgniter sebagai pondasi sistem dan pada uji efektivitas sistem menggunakan metode McLean and DeLone. Penelitian ini berhasil membangun dan mengimplementasikan sistem perpustakaan digital yang telah dirancang.  Dari hasil uji efektivitas sistem yang dilakukan dengan menyebar kuisioner kepada mahasiswa STMIK Primakara, dapat dikatakan bahwa  sistem yang telah dibangun mendapatkan hasil yang sudah cukup baik pada hampir tiap variabel uji efektivitasnya


2020 ◽  
Vol 4 (2) ◽  
pp. 187-203
Author(s):  
Sri Mulyani ◽  
Andi Subandi
Keyword(s):  

Persalinan seksio sesarea merupakan kondisi yang mempengaruhi ibu dalam pemberian ASI eksklusif bagi bayinya. Ibu perlu menemukan posisi yang nyaman untuk dapat menyusui. Perut daerah insisi perlu dijaga dengan menggunakan bantal. Pasca operasi caesar,  bayi tetap perlu mendapatklan kolostrum, dan ibu belajar menyusui. Pemberian ASI pada periode awal bermanfaat untuk mencegah payudara bengkak dan pasokan ASI selalu terjaga. Tingkat pemahaman ibu terkait pentingnya ASI eksklusif bagi bayinya berpengaruh terhadap perilaku ibu untuk tidak menyusui bayinya. Pemahaman kurang dapat didipengaruhi oleh pendidikan yang kurang, rendahnya pengetahuan, sikap dan informasi yang diterima.  Berbagai faktor baik predisposisi, faktor pendukung dan pendoroong sangat diperlukan bagi ibu. Pendidikan kesehatan dapat dilakukan menggunakan berbagai media seperti media audio (verbal), media visual (leaflet, dll), media audio visual (video, televisi), serta media internet. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui efektifitas pendidikan kesehatan melalui group whasapp reminder berkala dengan metode ceramah terhadap ASI eksklusif pada ibu pasca seksio sesarea. Rancangan penelitian yang akan digunakan quasi experiment. Hasil penelitian menunjukkan terdapat perbedaan sebelum dan sesudah penerapan metode ceramah pada ibu menyusui dengan Asi Eksklusif atau Asi Tidak Eksklusif dan disimpulkan bahwa terdapat perbedaan sebelum dan sesudah penerapan metode Group Whasapp pada ibu menyusui dengan Asi Eksklusif atau Asi Tidak Eksklusif.


2020 ◽  
Vol 4 (2) ◽  
pp. 110-122
Author(s):  
I Kadek Mahada Putra ◽  
Ni Luh Putu Ning Septyarini Putri Astawa ◽  
I Putu Satwika

Pada penelitian ini membahas tentang rancang bangun aplikasi Android dengan menggunakan teknologi augmented reality yang digunakan dalam mata pelajaran Bahasa Inggris di SMPN 5 Mengwi. Aplikasi yang diberi nama PRIARMIKA (Primakara Augmented Reality Endemic Application) menjelaskan tentang deskripsi hewan endemik yang ditampilkan dalam bentuk 3D. Metode yang digunakan dalam pembuatan aplikasi ini adalah MDLC (Multimedia Development Life Cycle) versi Luther – Sutopo yang terdiri dari enam tahap diantaranya: 1) Concept, 2) Design, 3) Meterial Collecting, 4) Assembly, 5) Testing, 6) Distribution.  Aplikasi PRIARMIKA akan divalidasi oleh 3 ahli validator yaitu ahli media, ahli materi dan ahli bahasa. Pengujian aplikasi dilakukan pada kelas VIII SMPN 5 Mengwi sebanyak 28 siswa dan 1 guru Bahasa Inggris. Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa rancang bangun aplikasi augmented reality PRIARMIKA berbasis Android layak untuk digunakan sebagai media pembelajaran Bahasa Inggris kelas VIII di SMPN 5 Mengwi.


2020 ◽  
Vol 4 (2) ◽  
pp. 212-222
Author(s):  
Suharyon Suharyon

Dalam upaya mengembangkan sistem usahatani dan kelembagaan  tanaman kakao di suatu wilayah diperlukan pendekatan hubungan antara kelompok tani dengan kelembagaan lain yang mendukung. Dengan terjalinnya kerja sama kelembagaan yang baik, masalah yang dihadapi petani bisa diserahkan sekaligus diharapkan terjadi difusi teknologi melalui lembaga atau institusi terkait di daerah. Dengan memberdayakan kelembagaan yang mendukung adopsi teknologi yang diberikan kepada kelompok tani FSA (Farming System Analysis) dalam bentuk kerja sama akan membantu memecahkan masalah-masalah yang dihadapi petani. Berdasarkan pemikiran tersebut, maka perlu dilakukan kajian analisis rekayasa kelembagaan penunjang teknologi usahatani tanaman kakao. Kegiatan ini dilaksanakan di desa Betung, Kecamatan Kumpeh Ilir Kabupaten Muaro Jambi, dengan tujuan menemukan perlakuan/intervensi yang efektif dan meningkatkan pemberdayaan, serta kerja sama kelembagaan guna menjamin adopsi teknologi sistem usahatani tanaman kakao yang berkelanjutan. Pendekatan yang digunakan adalah SWOT ANALYSIS yaitu identifikasi kekuatan, kelemahan, peluang, dan ancaman. Metodologi yang digunakan dalam kegiatan ini dengan menerapkan metode Participatory Research Appraisal (PRA), untuk menggali masalah yang dihadapi oleh petani tanaman kakao. Alternatif intervensi yaitu dibentuknya beberapa kelompok tani atau dapat disebut Gapoktan yang diberi nama Usaha Bersama, diskusi singkat tentang sistem usahatani tanaman kakao , melihat kebutuhan mendesak kelompok tani, dan menghubungkannya dengan lembaga pendukung. Bedasarkan hasil PRA maka permasalahan yang diperioritaskan adalah (1) Bibit kakao yang berkualitas yang masih kurang sampai kepetani, (2), modal, () pupuk bersubsidi,  (4) pertemuan antara kelompok. dan (5) bimbingan teknis untuk tanaman kakao. Tujuan menemukan perlakuan/intervensi yang efektif dan meningkatkan pemberdayaan, serta kerja sama kelembagaan guna menjamin adopsi teknologi sistem usahatani tanaman kakao yang berkelanjutan.


2020 ◽  
Vol 4 (2) ◽  
pp. 81-87
Author(s):  
Indriyani Indriyani ◽  
Gusriani Gusriani ◽  
Mursyd Mursyd
Keyword(s):  

Suweg merupakan salah satu jenis tanaman umbi-umbian yang banyak menghasilkan karbohidrat. Kandungan  karbohidrat yang tinggi pada umbi suweg memungkinkan umbi suweg bisa digunakan  sebagai pengganti tepung  terigu.Permasalahannya  adalah dihasilkan tepung umbi suweg yang berwarna kurang cerah.Tujuan penelitian ini adalah  untuk mengetahui pengaruh berbagai macam perlakuan pendahuluan terhadap sifat kimia tepung umbi suweg yang dihasilkan. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap yang terdiri dari 5 perlakuan  yaitu : P0 : Tanpa perlakuan, P2 : Penambahan asam askorbat 4%, P3 : Penambahan Natrium Metabisulfit 2500 ppm, P4 : Hot water Blanching suhu 100 selama 5 menit dan P5 : Steam blanching selama 5 menit.. Hasil penelitian menunjukkan bahwa  perlakuan pendahuluan tidak berpengaruh terhadap daya serap air, daya serap minyak dan kadar asam oksalat tapi berpengaruh nyata terhadap protein


2020 ◽  
Vol 4 (2) ◽  
pp. 153-162
Author(s):  
Firdaus Firdaus ◽  
Adri Adri

Analisis Usahatani dan Keunggulan VUB Inpara 3. Penelitian dilaksanakan di Desa Rawa Medang, Kecamatan Batang Asam, Kabupaten Tanjung Jabung Barat , Provinsi Jambi. Penelitian dilaksanakan pada bulan Agustus - September  2020, dengan tujuan mengetahui kelayakan usahatani dan keunggulan Inpara 3. Metode penelitian survey terhadap 10 orang petani yang tergabung dalam kelompok tani Karya Mukti. Hasil penelitian menunjukkan bahwa petani responden berada pada usia produktif yaitu 35-53 tahun. Tingkat pendidikan Sekolah Dasar (SD) 40 % dan SLTP 60 %. Rata-rata kepemilikan lahan seluas 1,2 ha. Jumlah tanggungan anggota keluarga 3-5 orang. Rata-rata hasil yang diperoleh 5.750 kg/ha GKP dengan harga jual Rp 4.300/kg. Alokasi input produksi untuk pembayaran gaji upah (71,64%),  jauh lebih tinggi dibandingkan untuk pembelian bahan (28,36%). Total penerimaan dari usahatani padi Rp. 24.725.000,-/ha/musim tanam (MT) dengan pendapatan Rp.16.347.000,-/ha/MT. Nisbah penerimaan dengan biaya (R/C) 2,95 Titik Impas Produksi (TIP) 1948,4 kg/ha dan Ttitik Impas Harga (TIH) Rp.1457,0 /kg.   


2020 ◽  
Vol 4 (2) ◽  
pp. 99-109
Author(s):  
Rike Puspitasari Tamin ◽  
Suci Ratna Puri

Tanaman aren (Arenga pinnata (Wurmb) Merr.) dikenal sangat luas yang memiliki manfaat yang multiguna yaitu sebagai pemenuhan kebutuhan pangan dan berpotensi besar dimanfaatkan sebagai energi alternatif yang dapat diperbaharukan yang ramah lingkungan. Peningkatan ini mengakibatkan eksploitasi aren semakin tinggi, sehingga dikawatirkan akan menyebabkan ketersediaan aren semakin menurun apabila tidak diimbangi dengan adanya budidaya dari aren . Penggunaan Fungi Mikoriza Arbuskula (FMA) dan arang tempurung kelapa pada pembuatan bibit aren diharapkan dapat meningkatkan pertumbuhan yang optimal. Tujuan penelitian ini adalah untuk mempelajari interaksi antara FMA dan arang tempurung kelapa pada tanah ultisol terhadap pertumbuhan bibit aren serta untuk mendapatkan dosis inokulum FMA dan komposisi media terbaik untuk pertumbuhan aren. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan pola faktorial yang terdiri atas dua perlakuan yaitu dosis FMA dan komposisi media (ultisol dan arang tempurung kelapa) dengan tiga ulangan. Hasil Penelitian menunjukkan pemberian dosis arang tempurung kelapa memberikan pengaruh yang sangat nyata terhadap pertambahan jumlah daun, Pemberian mikoriza memberika pengaruh yang sangat nyata pada variabel persen infeksi akar serta Pemberian dosis arang tempurung kelapa 10 % dan dosis mikoriza 10 g menunjukkan pengaruh yang lebih baik terhadap pertumbuhan tanaman Aren.


2020 ◽  
Vol 4 (2) ◽  
pp. 204-211
Author(s):  
Y. G. Armando ◽  
Anis Tatik Maryani ◽  
M. Syarif

Liberika coffee is one type of coffee that is widely cultivated by people in wetland areas (peat)  precisely in Betara District, Tanjung Jabung Barat Regency. In recent years, this district has become a development center and provider of Liberika coffee seeds for coffee plantation farmers from various regions such as Palembang, Kalimantan and Riau. Liberika coffee is a type of coffee that is able to adapt and produce quite well in peatlands with areca nut as a cover crop. The productivity of coffee in this area is still low at an average of 715 / kg when compared to the potential yield of Liberika coffee which can reach 950 kg / ha. Increasing production and productivity can be done through intensification and extensification. One of the efforts to improve the physical and chemical properties of peat soils so as to increase the growth and production of coffee plants is the use of ameliorants (soil enhancers). This study aims to develop a technology for using ameliorant to improve the chemical properties of peat soil. Specifically, through this study, the dosage combination of vulcan tuff ash and dolomite can be identified. which can substitute the use of artificial fertilizers (inorganic) so that it can increase the growth and production of immature liberica coffee plants on peatlands. especially the coffee plantation of farmers in the village of mekar jaya, betara district, tanjung jabung west district. From the results of this study it can be concluded that the treatment of volcanic ash and dolomite did not show significant differences in plant height parameters and, stem diameter. but it gives a real difference to the growth of live area, the number of flowers per bunch and the number of flowers in each bunch. treatment of volcanic ash 500 / gr / tree and dolomite 500 / gr / tree and a combination of volcanic ash 250 / gr / tree + dolomite 250 / gr / tree after 7 weeks of application can significantly spur on the initiation of flowering an average of 7 bunches of branch flowers if compare with control (no treatment). Likewise, observations 8 weeks after application showed the same thing, there was an increase in the number of flowers formed an average of 11 flower clumps branching. From the results of this study, it can be concluded that the provision of ameliorant from vulcan tuff ash and dolomite can improve the chemical properties of peat soil so as to increase nutrient availability for growth and production of the Liberika coffee plant. From the results of this study, it can also be suggested that the use of volcanic ash and dolomite at a dose of 250-500 gr / tree to accelerate the productive phase of immature liberica coffee plants (young plants) in peatlands.


Sign in / Sign up

Export Citation Format

Share Document