Jurnal Keperawatan Malang
Latest Publications


TOTAL DOCUMENTS

58
(FIVE YEARS 35)

H-INDEX

1
(FIVE YEARS 1)

Published By Stikes Panti Waluya Malang

2550-0538, 2088-6098

2020 ◽  
Vol 5 (2) ◽  
pp. 62-71
Author(s):  
Aries Wahyuningsih

Belum meratanya distribusi ketenagaan yang berdasarkan tingkat pendidikan  menjadi permasalahan tersendiri. Sebagian besar institusi pelayanan di Indonesia juga  belum mengembangkan jenjang karir perawat, sehingga pola penghargaan dan kesejahteraan tenaga keperawatan akan berpengaruh pada kinerja. Pelayanan keperawatan sebagai pemberi jasa pelayanan kesehatan sehingga kepuasan merupakan tujuan utama dalam memberikan pelayanan yang berkualitas. Penelitian dari literatur review ini bertujuan untuk Menjelaskan Gambaran Kepuasan Pelayanan Keperawatan berdasarkan hasil review literature. Penelitian ini menggunakan Study Literatur review. Literatur yang didapatkan dari menggunakan PubMed,Google Scholar dan 10 literatur review dilakukan analisa PICO. Hasil yang dikumpulkan menunjukkan bahwa dari 10 litertur review didapatkan adanya hasil 7 jurnal (70%) pasien kurang puas dan hanya 3 jurnal (30%) pasien puas terhadap pelayanan keperawatan berdasarkan standar IKM RS. Kepuasan Pasien dalam Pelayanan Keperawatan dari berbagai hasil literatur review penelitian didapatkan bahwa Mayoritas menyatakan Kurang Puas terhadap Pelayanan Keperawatan.


2020 ◽  
Vol 5 (2) ◽  
pp. 87-95
Author(s):  
Nur Rakhmawati

Latar Belakang: Kehamilan memengaruhi sistem tubuh, baik secara hormonal, fisik, maupun psikologi. Mual yang terkadang disertai muntah biasanya timbul sejak usia gestasi 5 minggu, yang dihitung berdasarkan hari pertama pada terakhir dan mencapai puncak pada usia 8 minggu hingga 12 minggu serta berakhir pada usia 16 hingga 18 minggu. Mual muntah gejala pertama yang dialami ibu hamil yang sering terjadi sebelum mengalami menstruasi pertama tidak datang. Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian terapi mendengarkan Asmaul Husna terhadap mual muntah pada ibu hamil. Metode: Penelitian ini merupakan Quasy Experiment dengan pendekatan Pre Test and Post Test Without Control Group. Pengambilan sampel dilakukan secara non probability sampling dengan teknik purposive sampling. Populasi penelitian ini adalah ibu hamil trimester pertama di wilayah Puskesmas Sidoharjo Sragen sejumlah 16 orang. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan uji Wilcoxon. Hasil: Ada pengaruh terapi mendengarkan Asmaul Husna terhadap mual muntah pada ibu hamil dengan nilai p value 0,000 < 0,05. Kesimpulan: Ada pengaruh terapi mendengarkan Asmaul Husna terhadap mual muntah pada ibu hamil.


2020 ◽  
Vol 5 (2) ◽  
pp. 103-113
Author(s):  
Yolanda Yosephine Irawan
Keyword(s):  

Latar belakang: Diantara seluruh tenaga kesehatan yang bekerja di rumah sakit, perawat termasuk yang beresiko tinggi mengalami stres dimana perawat mempunyai tugas dan tanggung jawab yang tinggi dalam melakukan asuhan keperawatan kepada pasien selama 24 jam. Stres kerja adalah ketidakmampuan individu dalam memenuhi tuntutan pekerjaannya, sehingga dapat mempengaruhi kepuasan kerja. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh stres kerja terhadap kepuasan kerja perawat di ruang rawat inap Rumah sakit Advent Bandung. Metode: Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif korelasi. Populasi yang digunakan pada penelitian ini adalah 169 perawat di ruang rawat inap. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik total sampling. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan kuesioner stres kerja dan kepuasan kerja dalam bentuk google form. Analisa data menggunakan regresi linier sederhana, untuk menguji pengaruh stres kerja dan kepuasan kerja. Hasil: Hasil penelitian menunjukkan perawat mengalami stres kerja dalam kategori sedang 66.9% dan kepuasan kerja dalam kategori cukup 76.3% dan terdapat pengaruh yang signifikan dan negatif antara stress kerja terhadap kepuasan kerja perawat di ruang rawat inap Rumah Sakit Advent Bandung dengan nilai 11,6% dengan p (0,000) < p-value, yang artinya peningkatan stres dapat menyebabkan penurunan kepuasan kerja pada perawat yang bekerja di ruang rawat inap Rumah Sakit Advent Bandung. Kesimpulan: Terdapat pengaruh stres kerja terhadap kepuasan kerja perawat di ruang rawat inap Rumah sakit Advent Bandung. Oleh sebab itu pihak Rumah sakit harus lebih memperhatikan apa penyebab stres perawat dan dapat memberikan pelatihan untuk mengurangi stres kerja.


2020 ◽  
Vol 5 (2) ◽  
pp. 96-102
Author(s):  
Ratih Dwilestari Puji Utami

Permasalahan gizi merupakan salah satu permasalahan terkait pertumbuhan anak yang hingga saat ini belum terselesaikan, salah satunya adalah stunting. Stunting merupakan kondisi dimana pertumbuhan anak terutama tinggi badan atau panjang badan memiliki nilai z-score kurang dari -2 SD kebawah. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi penyebab stunting pada balita didesa Grogol dengan menggunakan pendekatan study kuantitatif desain cross-sectional. Sebanyak 67 sampel didapatkan melalui pendekatan stratified  random sampling melalui pengisian kuesioner. Hasil analisis menunjukkan ada hubungan antara kejadian stunting dengan pola pemberian makan (p=0,001), asupan protein (p=0,001), riwayat pemberian ASI eksklusif (p=0,002), dan asupan energi(p=0,003). Odds rasio terbesar dimiliki oleh pola pemberian makan dengan nilai OR=24,425. Kesimpulan penelitian ini adalah pola pemberian makan memiliki hubungan paling kuat dengan kejadian stunting pendek dan sangat pendek pada balita.


2020 ◽  
Vol 5 (2) ◽  
pp. 72-79
Author(s):  
Innez Karunia Mustikarani
Keyword(s):  

Kanker serviks merupakan penyakit kanker terbanyak kedua setelah kanker payudara yang terjadi pada wanita di seluruh dunia, dengan kurang lebih 371.000 kasus baru terdiagnosa setiap tahu Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif kohort retrospektif, sampel yang diambil 71 responden dengan usia paling muda 18 tahun dan usia tertua 32 tahun. Analisa bivariat menggunakan uji ETA. Hasil bivariat diketahui dengan nilai sebesar 1,000 di Puskesmas Ngoresan Surakarta. Kesimpulan menunjukan adanya korelasi sangat kuat antara pil KB dan IUD terhadap resiko kanker serviks,  


2020 ◽  
Vol 5 (2) ◽  
pp. 80-86
Author(s):  
Mira Mira Rizkia

  Latar Belakang: Kehamilan merupakan disebut juga fase gestasi merupakan proses fisiologis yang dialami oleh seorang perempuan. Terdapat berbagai faktor yang dapat mempengaruhi ibu dalam menjalani kehamilannya termasuk pengetahuan dan juga perilaku. Tujuan: Penelitian ini adalah untuk melihat hubungan pengetahuan dengan perilaku ibu hamil dalam menjalani kehamilan pada masa pandemi Covid-19 di Aceh. Metode; Jenis penelitian ini deskriptif explorative dengan pendekatan cross sectional desain. Terdapat 138 ibu hamil yang terpilih sebagai responden dengan metode simple random sampling. Analisa data dilakukan dengan menggunakan uji chi-square. Hasil: Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat hubungan antara pengetahuan dengan perilaku ibu dalam menjalani kehamilannya selama masa pandemic Covid-19 (p=.001). Kesimpulan: Sehingga dapat disimpulkan bahwa pengetahuan merupakan faktor penting bagi ibu hamil karena dapat mempengaruhi perilaku ibu selama kehamilan. Sehingga sangat diharapkan edukasi yang optimal dari tenaga Kesehatan bagi ibu agar dapat menjalani masa kehamilannya dengan sejahtera sehingga ibu dan janin tetap sehat selama masa pandemi Covid-19.


2020 ◽  
Vol 5 (2) ◽  
pp. 114-126
Author(s):  
Devanus Lahardo

ABSTRAK Latar belakang: Wabah penyakit covid-19 telah membawa perubahan yang mendesak pada berbagai sektor, salah satunya adalah sektor pendidikan. Kebijakan baru juga terjadi pada dunia pendidikan merubah pembelajaran yang harus datang ke ruang pembelajaran atau suatu gedung dalam hal ini kampus menjadi cukup di rumah saja. Prestasi akademik mahasiswa dipengaruhi beberapa faktor seperti jumlah jam belajar per-hari, lingkungan, motivasi belajar dan kualitas pengajaran. Dengan diketahui faktor yang dominan diharapkan mampu meningkatkan prestasi akademik mahasiswa. Tujuan: Penelitian ini bertujuan mengetahui pengaruh faktor-faktor apa yang mempengaruhi prestasi akademik saat studi from home (SFH) pada mahasiswa STIKes Panti Waluya Malang. Metode : Penelitian ini menggunakan survey terhadap 38 mahasiswa untuk mengumpulkan data primer. Data diolah dengan analisis regresi linier berganda. Hasil: Penelitian ini menunjukkan terdapat hubungan motivasi belajar, lama belajar, kualitas pengajaran dan faktor lingkungan terhadap prestasi akademik mahasiswa STIKes Panti Waluya Malang (Sig<0.05). Kesimpulan: Faktor yang mempengaruhi prestasi akademik adalah lama belajar dan kualitas pembelajaran.Koefisien regresi variabel lama belajar 0.086 dan koefsisien regresi kualitas pembelajaran  0.039. Faktor yang dominan adalah lama belajar dan selanjutnya adalah kualitas pembelajaran


2020 ◽  
Vol 5 (1) ◽  
pp. 55-61
Author(s):  
Dya Sustrami

Latar belakang: Kebiasaan merokok pada anggota keluarga merupakan salah satu penyebab dari sekian penyebab bronkopneumonia pada balita. Tujuan: Penelitian ini bertujuan Menganalisa hubungan perilaku merokok anggota keluarga dengan kejadian Bronkopneumonia pada balita di Ruang Marwah 2 RSU Haji Surabaya. Metode: Desain penelitian ini adalah observasional analitik dengan pendekatan Cross Sectional. Penelitian ini dilaksanakan di Ruang Marwah 2 RSU Haji Surabaya pada bulan November sampai Desember 2019. Sampel penelitian ini berjumlah 50 responden. Tehnik pengambilan sampel adalah Simple Random Sampling. Pengumpulan data dengan menggunakan quesioner perilaku merokok anggota keluarga dan lembar observasi data bronkopneumonia. Hasil: Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada 44 anak BP berat, 6 anak BP dan 47 orang perokok, 3 tidak perokok. Uji Chi-Square menunjukkan p = 0,035 dengan taraf signifikan  sehingga ada hubungan antara perilaku merokok anggota keluarga dengan kejadian bronkopneumonia Kesimpulan: Kesimpulan penelitian ini adalah perilaku merokok anggota keluarga berhubungan dengan kejadian bronkopneumonia pada balita, dikarenakan kurangnya kesadaran anggota keluarga tentang merokok dekat balita dan dapat berakibat bronkopneuonia.


2020 ◽  
Vol 5 (1) ◽  
pp. 17-30
Author(s):  
Sunarti Sunarti

Latar Belakang: Anemia terjadi karena kurangnya asupan zat besi (Fe) pada makanan yang dikonsumsi dengan ditandai nilai kadar hemoglobin (Hb) dibawah 11 gr/dL. Di UPTD Puskesmas Kecamatan Sananwetan menerapkan program pemberian tablet zat besi (Fe) pada ibu hamil sebagai salah satu upaya untuk menaikkan kadar hemoglobin (Hb) sebagai pencegahan anemia. Tujuan: Tujuan umum dari penelitian ini adalah mengetahui perubahan kadar hemoglobin (Hb) ibu hamil pre dan post pemberian tablet zat besi (Fe) di UPTD Puskesmas Kecamatan Sananwetan. Metode: Metode penelitian yang digunakan penelitian deskriptif. Populasi dalam penelitian ini sejumlah 76 dengan 31 sampel ibu hamil. Waktu pengambilan data dilaksanakan pada 25 Februari sampai 31 Maret 2017.   Hasil: Hasil dari penelitian ini adalah kadar hemoglobin (Hb) tidak normal sebanyak 74.2% (23 ibu hamil) sebelum pemberian tablet zat besi (Fe) dan setelah pemberian tablet zat besi (Fe) kadar hemoglobin (Hb) normal sebanyak 77.4% (24 ibu hamil). Dengan rata-rata kenaikan kadar hemoglobin (Hb) ibu hamil pre dan post adalah sebesar 1.1 gr/dL. Kesimpulan: Pemberian tablet zat besi (Fe) pada ibu hamil dapat meningkatkan kadar hemoglobin (Hb). Pemberian tablet zat besi dapat meningkatkan kadar hemoglobin (Hb) pada ibu hamil. Rekomendasi untuk petugas kesehatan UPTD Puskesmas Kecamatan Sananwetan yaitu pemberian informasi yang tepat kepada ibu hamil mengenai pentingnya tablet zat besi (Fe).


2020 ◽  
Vol 5 (1) ◽  
pp. 31-37
Author(s):  
Monika Luhung
Keyword(s):  

Latar Belakang: Proses menua (aging process) merupakan salah satu daur kehidupan yang ditandai dengan kemunduran progresif seluruh fungsi fisik maupun psikologis. Menjadi tua tidak dapat dihindari dan sangat berdampak terhadap kesehatan lansia maupun lingkunganya. Metode: Precede-proceed digunakan dalam mengurai masalah lansia, merupakan suatu struktur komprehensif untuk menilai tingkat kesehatan, kebutuhan kualitas kehidupan, merancang, mengimplementasikan, dan mengevaluasi program kesehatan publik. Desain penelitian ini adalah deskriptif dengan pendekatan survey analitik dan pengambilan sampel dilakukan secara accidental sampling, pada keluarga lansia di Posbindu Wilayah Kerja Puskesmas Bareng Kecamatan Klojen Malang. Tujuan: Tujan penelitian ini adalah menganalisis manajemen Masalah aging proses. Hasil: Hasil penelitian ; 46% Usia lansia berusia antara 66 – 70 tahun, 85 % lansia tinggal bersama anak, 80 % Lansia tidak memiki kegiatan diwaktu luang; seluruh   respondent telah memiliki asuransi Kesehatan, 80 %   respondent Mencari pertolongan kefasilitas kesehatan bila sakit, seluruh   respondent merawat lansia dilakukan secara mandiri, 71 % respondent melakukan pemeriksaan rutin (Check Up) terhadap kesehatannya 46%   respondent   mengalami hambatan dalam pembiayaan kesehatan, 83% respondent menggunakan Sepeda untuk ketempat layanan kesehatan, 86%   Tenaga Kesehatan Rutin memberikan Penyuluhan Kesimpulan: Ada potensi yang baik bagi lansia mendapatkan perawatan yang lebih optimal karena banyak waktu luang   dan tinggal bersama dengan keluarga. Kapasita keluarga sangat mungkin dikembangkan karena   secara finasial dan sarana cukup dan jarak dengan fasilitas kesehatan sangat terjangkau.


Sign in / Sign up

Export Citation Format

Share Document