JURNAL PENDIDIKAN MIPA
Latest Publications


TOTAL DOCUMENTS

95
(FIVE YEARS 73)

H-INDEX

1
(FIVE YEARS 1)

Published By STKIP Taman Siswa Bima

2621-9166, 2088-0294

2021 ◽  
Vol 11 (2) ◽  
pp. 186-192
Author(s):  
Mustamiroh Mustamiroh ◽  
Fenny Ramadhayanti

Ketepatan memilih metode dan model pembelajaran serta pemilihan media pembelajaran agar kegiatan belajar mengajar efektif dan menyenangkan. Media pembelajaran dapat dibuat dengan kemajuan teknologi yang ada dan dapat melatih pemahaman peserta didik untuk lebih fokus dalam hal penerimaan pembelajaran. Tujuan penelitian ini adalah untuk menjelaskan penerapan media pembelajaran dan menjelaskan dampak yang didapat dari penerapan media pembelajaran berbasis software wondershare filmora mata pelajaran IPA di kelas VI SD. Hasil penelitian ini menunjukkan penerapan media pembelajaran berbasis software wondershare filmora memberikan dampak yang baik. Kegiatan pelakasanaan yang dilakukan yaitu menyususn RPP, menyusun materi sesuai KD, merekam diri, mengedit video, dan mempublikasikan melalui aplikasi zoom meeting dan youtube sebagai tempat penyimpanan video pembelajaran daring. Dampak yang terjadi dalam menerapkan media pembelajaran ini adalah dampak positif dengan nilai hasil pembelajaran beberapa siswa yang sebelum menggunakan media dan sesudah menggunakan media pembelajaran, dapat dibuktikan dengan nilai sebesar 77,15 dari yang sebelumnya nilai 60. Kesimpulan dari penelitian ini menunjukkan bahwa penerapan media pembelajaran berbasis software wondershare filmora pada mata pelajaran IPA, siswa menjadi lebih paham, tidak jenuh dalam kegiatan pembelajaran serta meningkatkan hasil belajar.


2021 ◽  
Vol 11 (2) ◽  
pp. 181-185
Author(s):  
Yohanes Boli Tematan ◽  
Oktavius Y.T Mago

Penelitian ini adalah penelitian pengembangan dengan mengacu pada model pengembangan 4 D yang bertujuan untuk mengembangkan Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) berbasis keterampilan proses pada materi klasifikasi tumbuhan yang valid, praktis dan efektif. Lembar Kerja Peserta Didik divalidasi oleh pakar kemudian dilakukan revisi dan selanjutnya LKPD yang telah direvisi siap digunakan pada kelas  sampel. Hasil penelitian menunjukkan bahwa validitas LKPD berdasarkan aspek kelayakan isi 95,38%, aspek kebahasaan 100%, aspek penyajian 98,75%, aspek kegrafisan 97,5% dan aspek keterampilan proses sains  100% dengan kategori sangat layak. Kepraktiasan LKPD berdasarkan aspek aktivitas siswa  96% dengan kategori  sangat aktif dan respon siswa dengan persentase sebesar 97,74% dengan kategori sangat baik. Keefektifan LKPD berdasarkan peningkatan hasil tes keterampilan proses sains dengan N-Gain sebesar 0.64 (sedang). Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) pada materi  klasifikasi tumbuhan yang dikembangkan dapat memberi efek dalam melatihkan keterampilan proses mengamati, mengklasifikasikan dan mengomunikasikan.


2021 ◽  
Vol 11 (2) ◽  
pp. 175-180
Author(s):  
Jofi Kuswanto ◽  
Muh. Nasir ◽  
Ariyansyah Ariyansyah

Penelitian ini merupakan jenis penelitian quasy experimental dengan desain equivalent control group. Sampel dalam penelitian ini adalah siswa kelas X SMA Negeri 1 Wera. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah teknik cluster random sampling dengan materi keanekaragaman hayati. Proses pengumpulan data peneliti menggunakan instrumen tes, , observasi, Dari hasil penelitian, model pembelajaran konvensional terhadap Kemampuan Literasi Sains pada kelas kontrol diperoleh nilai rata-rata pretest sebesar 66.79 dan nilai rata-rata posttest sebesar 79.29 sedangkan model pembelajaran gaided inquiry terhadap Kemampuan Literasi Sains pada kelas eksperimen diperoleh nilai rata-rata pretest sebesar74.64, dan nilai rata-rata posttest sebesar 85.71. Hasil uji hipotesis kemampuan literasi sains ditemukan nilai sig 2-tailed 0,02. Oleh karena nilai sig < 0,05, artinya H0 ditolak H1 diterima, maka dapat disimpulkan bahwa pembelajaran biologi dengan model gaided inquiry berpengaruh terhadap Kemampuan Literasi Sains siswa kelas X pada materi keanekaragaman hayati di SMA Negeri 1 Wera. Kata Kunci : gaided inquiry, Kemampuan Literasi Sains


2021 ◽  
Vol 11 (2) ◽  
pp. 158-167
Author(s):  
Yohanes Bare ◽  
Paula Yunita Seku Bare Ra'o ◽  
Sukarman Hadi Jaya Putra

Pendidikan merupakan faktor penting dalam kehidupan manusia, oleh karena itu perlu dilakukan inovasi dalam rangka peningkatan berpikir kreatif siswa. Salah satu kajian yang dilakukan adalah melakukan inovasi dalam media pembelajaran dengan menggunakan teka-teki silang (TTS). TTS diprediksi memiliki manfaat dalam rangka merangsang berpikir siswa, penelitian ini diintegrasikan dalam bentuk android sehingga dapat meningkatkan minat siswa. Tujuan penelitian ini mengembangan media teka-teki silang pada materi sistem gerak pada manusia berbasis android untuk memberdayakan keterampilan berpikir kreatif siswa. Penelitian ini dilaksanakan di SMA Negeri Wolojita, jenis penelitian pengembangan atau Research and Development (R&D) yang menghasilkan sebuah media pembelajaran berbasis android dengan menggunakan model Borg and Gall. Hasil yang diperoleh adalah Media TTS Biologi Berbasis Android yang dikembangaka dinyatakan sangat valid dan sangat layak untuk diimplementasikan dalam pembelajaran Biologi khusus materi sistem gerak dalam meningkatkan berpikir kreatif siswa.


2021 ◽  
Vol 11 (2) ◽  
pp. 168-174
Author(s):  
Sri Muslimatul Husna ◽  
Lodiana Siahaan ◽  
Ulfah Saniyyah ◽  
Aldi Muhamat Kurniawan

Penelitian ini bertujuan untuk melihat perbedaan hasil motivasi belajar siswa kelas XI IPA 1 dan kelas XI IPA 2 di MAN 1 Merangin pada mata pelajaran fisika. Penelitian ini dilakukan secara online mulai tanggal 4 Februari sampai dengan 31 Maret 2021 pada semester genap tahun ajaran 2020/2021. Instrumen yang digunakan adalah angket tentang motivasi belajar fisika. Sampel penelitian ini adalah 27 siswa kelas XI IPA 1 dan 27 siswa kelas XI IPA 2 MAN 1 Merangin tahun pelajaran 2020/2021, sehingga total jumlah sampel sebanyak 54 responden, sedangkan populasinya adalah seluruh siswa MAN 1 Merangin. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif dengan jenis penelitian survei. Teknik analisis data yang digunakan peneliti adalah teknik purposive sampling. Analisis data dilakukan dengan menggunakan software IBM SPSS 23, dengan melakukan uji–f atau uji one way ANOVA. Dari hasil uji–f atau uji one way ANOVA, maka diperoleh yaitu F hitung sebesar 0,803 sedangkan F tabel sebesar 4,03 sehingga diketahui F hitung < F tabel atau 0,803 < 4,03 maka H0 diterima, artinya tidak ada perbedaan rata–rata hasil motivasi belajar fisika kelas XI IPA 1 dan kelas XI IPA 2. Adapun nilai probabilitas atau signifikansi sebesar 0,374 > 0,05. Dengan demikian hipotesis nol (H0) diterima. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa tidak ada perbedaan rata–rata hasil motivasi belajar fisika kelas XI IPA 1 dan kelas XI IPA 2.


2021 ◽  
Vol 11 (2) ◽  
pp. 142-150
Author(s):  
Chairatul Umamah ◽  
Herman Jufri Andi ◽  
Sitti Aisah

Penelitian ini bertujuan mengidentifikasi dan mendeskripsikan pengaruh signifikansi antara model pembelajaran inkuiri terbimbing dengan alat peraga barbeku dibandingkan dengan model pembelajaran konvensional terhadap pemahaman konsep fisika siswa. Penelitian yang digunakan adalah quasi experiment dengan bentuk desain eksperimen pretest-posttest control group design. Populasinya adalah kelas X MA Al-Islamiyah 1 Blumbungan dengan sampel sebanyak dua kelas yang diperoleh dari purposive sampling. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini yaitu berupa Tes Pemahaman Konsep, Instrument Silabus, RPP, Lembar Kerja Siswa, Pretest dan Posttest. Berdasarkan hasil penelitian, dapat diketahui bahwa nilai pretest - posttest pada kelas kontol 27,27 dan 55,45 sedangkan nilai pretest - posttest pada kelas eksperimen 20.91 dan 81,36. Hasil uji normalitas menggunakan uji Shapiro-wilk diketahui bahwa nilai signifikan pretest - posttest pada kelas kontrol dan kelas eksperimen berdistribusi normal dengan nilai signifikan > 0,05. Berdasarkan hasil uji hipotesis menggunakan uji independent sampel t-test dengan bantuan spss versi 25 diperoleh data thitung sebesar 6,751 dan signifikansi 0,000. Dari perhitungan tersebut dapat diketahui bahwa thitung > ttabel, karena nilai thitung = 6,751 dan nilai ttabel = 0,000. Mengacu pada dasar pengambilan keputusan dalam uji independent sampel t-test, jika nilai sig (2-tailed) < 0,05 maka H0 ditolak dan Ha diterima.


2021 ◽  
Vol 11 (2) ◽  
pp. 151-157
Author(s):  
Lydia Rosmaretta Gayatri ◽  
Muhammad Nurul ◽  
Fakhrun Nisak

Beragam jenis hama yang hidup di sekitar tanaman padi, salah satunya berasal dari ordo Orthoptera. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan jenis-jenis hama tanaman padi dari ordo Orthoptera di Desa Mantingan, Kabupaten Ngawi dan cara yang baik untuk memberantas hama tanpa menimbulkan dampak negatif terhadap lingkungan. Metode dalam penelitian ini adalah pengamatan atau observasi dan studi literatur. Hasil dari penelitian ini, ditemukan tiga spesies hama dari ordo Orthoptera, diantaranya Oxya chinensis (belalang hijau), Gryllotalpa hirsuta (anjing tanah atau orong-orong), dan Atractomorpha crenulata (belalang kukus hijau). Ketiga hama tersebut menyerang tanaman padi dengan cara menggigit dan mengunyah pada bagian tanaman padi. Terdapat beberapa cara yang dapat digunakan untuk memberantas hama, salah satunya yaitu menggunakan pestisida berbahan kimia dan pestisida nabati, contohnya adalah mindi.


2021 ◽  
Vol 11 (2) ◽  
pp. 136-141
Author(s):  
Putri Agviolita

Salah  satu tradisi yang sering digunakan masyarakat Banyuwangi sebagai tolak bala adalah tradisi pelkudukan, tradisi ini dipercaya dapat menjadi tolak bala untuk menghalau wabah yang akan memasuki wilayahnya. Tradisi pelkudukan adalah tradisi membuat perapian disetiap depan rumah dengan waktu yang telah disepakati bersama oleh masyarakat, karena setiap rumah menyalakan perapian maka diperkirakan akan menimbulkan asap yang cukup pekat dan menyebabkan pencemaran udara di lingkungan tersebut. Oleh karena itu dilakukan penelitian ini dengan menggunakan metode kuisioner dan obeservasi untuk menganalisis keefektifan tradisi pelkudukan sebagai tolak balak, dan dampak tradisi pelkudukan terhadap lingkungan di wilayah tersebu dan hasil penelitian dijelaskan secara diskriptif. Hasil dari penelitian bahwa masyarakat Banyuwangi sering melakukan tradisi pelkudukan dan mereka percaya bahwa tradisi pelkudukan dapat memusnakan serta menghalau wabah yang akan masuk kewilayah mereka, masyarakat mempercayai tradisi pelkudukan tanpa mengetahui dan menghiraukan tidak adanya fakta ilmiah yang mendukung keefektifan tradisi pelkudukan sebagai tolak bala serta dampak radisi pelkudukan yang sering dilakukan dan serempak akan menimbulkan pencemaran udara yang akan merusak kelestarian lingkungan serta menimbulkan berbagai penyakit pernafasan.


2021 ◽  
Vol 11 (2) ◽  
pp. 121-129
Author(s):  
Munaji Munaji ◽  
Suyitno Suyitno

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kelemahan-kelemahan mahasiswa teknik dalam menguasai materi fungsi trasenden. Rancangan penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif. Instrumen penelitian berupa tes bentuk obyektif dengan empat pilihan jawaban. Teknik pengambilan sampel berupa teknik purposive sampling dengan jumlah sampel sebanyak 34 mahasiswa teknik elektro semester 2. Hasil analisis diagnostik menggunakan GDINA model program R menunjukkan bahwa kelemahan-kelemahan mahasiswa dalam menguasai materi fungsi tersenden yang paling dominan pada sub bab: (1) fungsi logaritma asli yaitu, mahasiswa belum menguasai penggunaan konsep logaritma asli dalam menyelesaikan masalah; (2) invers fungsi dan turunannya yaitu,  mahasiswa belum menguasai bagaimana cara menentukan turunan dari invers fungsi dengan benar; (3) fungsi eksponen umum yaitu, mahasiswa belum menguasai bagaimana cara menentukan turunan dari fungsi eksponen asli dengan metode pendiferensialan implisit; (4) fungsi logaritma dan eksponen umum yaitu, mahasiswa belum menguasai bagaimana cara menggunakan sisfat-sifat fungsi eksponen umum dengan benar. Sub bab fungsi logaritma dan eksponen umum merupakan sub bab yang paling dominan belum dikuasai oleh mahasiswa dibandingkan dengan tiga sub bab lainnya.


2021 ◽  
Vol 11 (2) ◽  
pp. 130-135
Author(s):  
Fitria Rizkiana ◽  
Yasmine Khairunnisa ◽  
Herlina Apriani

Pada pembelajaran IPA tematik, pemilihan tema yang menarik sekaligus berhubungan erat dengan kehidupan dan lingkungan siswa menjadi hal penting, karena memudahkan siswa memahami materi yang sedang dipelajari. Terlebih lagi jika tema yang diusung dalam pembelajaran IPA tersebut merupakan suatu kearifan lokal yang terdapat di wilayah tempat tinggal siswa. Dengan demikian, integrasi kearifan lokal dan konsep sains ke dalam pembelajaran IPA tematik sangat dianjurkan. Penelitian ini bertujuan untuk menguji kelayakan modul IPA tematik bertemakan mie habang. Adapun metode penelitian yang digunakan yaitu research and development (R&D) model 4D (Define, Design, Develop, and Dissemination), sedangkan uji kelayakannya didasarkan pada penilaian 3 orang validator (2 orang dosen Program Studi Pendidikan Kimia UNISKA yang masing-masing ahli dalam bidang biokimia dan pendidikan biologi, serta 1 orang guru IPA di SMP Negeri Kuala Kapuas) dan 20 orang siswa  kelas VIII yang sudah mempelajari materi sistem ekskresi. Berdasarkan hasil penilaian tersebut didapati bahwa validitas modul IPA tematik masuk dalam kategori sangat tinggi pada ke empat aspek yang dinilai (materi tampilan, evaluasi dan rangkuman), dan hampir seluruh siswa memberikan jawaban Ya pada 13 butir pernyataan yang dinilai. Dengan demikian, dapat dinyatakan bahwa modul IPA bertemakan mie habang yang telah dikembangkan sangat layak digunakan oleh guru dan siswa sebagai media utama dalam pembelajaran.


Sign in / Sign up

Export Citation Format

Share Document