scholarly journals APLIKASI SISTEM PRESENSI MAHASISWA BERBASIS ANDROID

2019 ◽  
Vol 10 (1) ◽  
pp. 107-116
Author(s):  
Nandang Hermanto ◽  
Nurfaizah ◽  
Nur Rahmat Dwi Riyanto Riyanto

Salah satu indikator yang dijadikan salah satu penilaian dalam proses perkuliahan adalah rekap kehadiran mahasiswa yang tertuang dalam presensi mahasiswa. Penelitian ini bertujuan membuat rancangan sistem presensi mahasiswa menggunakan sistem operasi android, hal ini didasarkan pada pemanfaatan teknologi komunikasi yang sedang berkembang dengan pesat yaitu penggunaan smart phone dengan menggunakan sistem operasi android. Perancangan sistem presensi yang akan dibuat memanfaatkan teknologi Quick Respone Code yang selanjutnya disebut QR Code yang nantinya akan digunakan dalam proses presensi, QR Code merupakan teknologi yang dapat menyampaikan informasi secara cepat dan memperoleh respon secara cepat pula. Rekomendasi pembacaan QR Code oleh mahasiswa nantinya dapat menggunakan QR Code Reader. QR Code yang disarankan untuk digunakan sebagai alat untuk memunculkan kode QR Code yang nantinya akan dibaca oleh Quick Respon Code yang harus sudah terinstal di handphone mahasiswa adalah Generate QR Code. Penggunakan teknologi tersebut dalam pembuatan presensi diharapkan menjadikan sebuah terobosan baru sebuah smart system dalam proses perkuliahan. Salah satu dasar dibuatnya smart system ini adalah karena seringnya mahasiswa menitip absen pada saat perkulihan, sehingga penilaian presensi untuk dijadikan sebagai salah satu indikator dalam penilaian perkulihan menjadi kurang maksimal. Perancangan proses presensi mahasiswa ini menghasilkan desain UML yang nantinya dapat dijadikan sebagai dasar pembangunan sistem meliputi desain use case, class diagram, squence diagram. Proses selanjutnya yaitu mengimplementasikan sistem presensi berbasis android dengan menggunakan teknologi QR Code.

2021 ◽  
Vol 9 (2) ◽  
pp. 154-162
Author(s):  
Pitrawati . ◽  
Arif Sanjaya

UMKM Mitra Cake adalah salah satu UMKM yang bergerak dibidang produksi Makanan  kue di Bandar Lampung. Dalam proses perhitungan harga pokok produksi masih dilakukan dengan cara menghitung manual, sehingga ketepatan hitungan yang kurang akurat dan berakibat pada ketidaktepatan dalam perhitungan sisa hasil usaha, oleh karena itu Mitra Cake membutuhkan aplikasi yang mampu menghitung dan mengolah data harga pokok produksi yang tepat sehingga tidak salah dalam penentuan harga pokok produksi. .Tujuan penelitian ini untuk menghasilkan aplikasi perhitungan harga pokok produksi pada UMKM Mitra cake, dimana dalam Rekayasa Perangkat Lunaknya  menggunakan bahasa pemrograman PHP, Database management system menggunakan MySql dengan teknik rancangan menggunakan UML dalam bentuk Use Case, Class Diagram, Activity Diagram  Hasil dari penelitian ini menghasilkan aplikasi perhitungan harga pokok produksi yang dapat mengelola pencatatan produksi dalam perhitungan harga pokok produksi, menghasilkan laporan harga pokok produksi, sehingga ketepatan hitungan harga pokok produksi lebih akurat dan menghindari dari kerugian produksi dimasa mendatang


2018 ◽  
Vol 12 (2) ◽  
pp. 51
Author(s):  
Amarudin Amarudin ◽  
Agung Sofiandri

Ikhtisar kas masjid adalah proses penyajian informasi yang merangkum atas transaksi kas yang dikelola masjid. Masjid Istiqomah adalah salah satu masjid yang mempunyai rangkuman atas transaksi kas yaitu kas masuk dan kas keluar. Pada masjid Istiqomah sering terjadi hilangnya data yang ada dalam rangkuman atau buku catatan. Berdasarkan masalah tersebut maka perlu adanya penelitian yang dapat mempermudah dalam pendokumentasian dan pelaporan ikstisar kas masjid. Dalam penelitian tersebut dibuatlah rancangan aplikasi ikhtisar kas menggunakan metode prototype. Adapun dalam metode prototype tersebut dilakukan pengumpulan data berupa observasi, wawancara, dokumentasi dan tinjauan pustaka. Adapun dalam mendesain sistem yang dibangun menggunakan UML meliputi Use Case, Class Diagram, dan Activity Diagram. Berdasarkan hasil implementasi aplikasi ikhtisar kas tersebut didapatkan hasil bahwa aplikasi tersebut dapat berjalan dengan baik dan dapat mendokumentasikan setiap transaksi ikhtisar kas serta dapat menampilkan laporan dengan baik.Kata Kunci : Perancangan, Implementasi, Aplikasi, Masjid Istiqomah, Ikhtisar Kas.


Author(s):  
Gede Wira Astawa ◽  
I Gusti Lanang Agung Raditya Putra ◽  
I Gede Putu Krisna Juliharta

Lukisan Wayang Kamasan merupakan salah satu kerajinan yang merupakan warisan budaya Bali. Salah satu startup yaitu Way’K menginovasikan Lukisan Wayang Kamasan menjadi produk modern seperti lukisan jam dinding, lukisan lampu LED, dan souvenir berupa plakat. Namun hal tersebut belum cukup untuk meningkatkan daya jual dari seni lukis wayang kamasan karena berdasarkan hasil wawancara terhadap owner startup Way’K wisatawan kurang tertarik membeli karena wisatawan tidak mengetahui dari makna dan cerita yang terdapat dalam lukisan tersebut, selain itu promosi dan penjualan masih dilakukan secara konvensional mengingat perkembangan zaman memasuki era digital.  Maka dari itu penulis membuat suatu aplikasi seni lukis Wayang Kamasan berbasis Android yang dapat menampilkan cerita lukisan melalui kode QR yang dipindai pada lukisan serta terdapat fitur informasi dan pembelian produk secara online melalui aplikasi. Pada pembuatan aplikasi menggunakan metode pendekatan software waterfall dan menggunakan pemodelan Use Case serta Class Diagram dalam perancangan aplikasi. Aplikasi dibangun menggunakan framework React Native dan framework Laravel dan diuji menggunakan metode blackbox testing dan aplikasi telah berhasil dirancang bangun dan berhasil di uji coba dengan hasil sesuai dengan yang diharapkan. Untuk mengetahui tingkat kemudahan penggunaan sistem dilakukan dengan metode Usability testing dan didapatkan hasil sangat baik.


2018 ◽  
Vol 3 (2) ◽  
pp. 103
Author(s):  
Gede Wira Astawa ◽  
I Gusti Lanang Agung Raditya Putra ◽  
I Gede Putu Krisna Juliharta

AbstrakLukisan Wayang Kamasan merupakan salah satu kerajinan yang merupakan warisan budaya Bali. Salah satu startup yaitu Way’K menginovasikan Lukisan Wayang Kamasan menjadi produk modern seperti lukisan jam dinding, lukisan lampu LED, dan souvenir berupa plakat. Namun hal tersebut belum cukup untuk meningkatkan daya jual dari seni lukis wayang kamasan karena berdasarkan hasil wawancara terhadap owner startup Way’K wisatawan kurang tertarik membeli karena wisatawan tidak mengetahui dari makna dan cerita yang terdapat dalam lukisan tersebut, selain itu promosi dan penjualan masih dilakukan secara konvensional mengingat perkembangan zaman memasuki era digital.  Maka dari itu penulis membuat suatu aplikasi seni lukis Wayang Kamasan berbasis Android yang dapat menampilkan cerita lukisan melalui kode QR yang dipindai pada lukisan serta terdapat fitur informasi dan pembelian produk secara online melalui aplikasi. Pada pembuatan aplikasi menggunakan metode pendekatan software waterfall dan menggunakan pemodelan Use Case serta Class Diagram dalam perancangan aplikasi. Aplikasi dibangun menggunakan framework React Native dan framework Laravel dan diuji menggunakan metode blackbox testing dan aplikasi telah berhasil dirancang bangun dan berhasil di uji coba dengan hasil sesuai dengan yang diharapkan. Untuk mengetahui tingkat kemudahan penggunaan sistem dilakukan dengan metode Usability testing dan didapatkan hasil sangat baik. Kata Kunci : Lukisan Wayang Kamasan, Aplikasi Android, Kode QR AbstractKamasan puppet painting is one of the handicrafts that is a Balinese cultural heritage. One of the startups, Way'K, innovates the Kamasan puppet painting into modern products such as wall clock paintings, LED light paintings, and souvenirs in the form of placards. However, this is not enough to increase the selling power of Kamasan puppet painting because based on the results of interviews with startup owners of Way'K tourists are less interested in buying because tourists do not know the meaning and stories contained in the painting, besides promotion and sales are still done conventional considering the development of the era entering the digital era. Therefore, the author makes an Android-based Kamasan puppet painting application that can display painting stories through scanned QR codes on paintings and there are information features and product purchases online through the application. In making the application using the waterfall software approach method and using Use Case modeling and Class Diagram in application design. The application was built using the React Native framework and Laravel framework and tested using the blackbox testing method and the application was successfully designed to wake up and successfully tested with the results as expected. To determine the level of ease of use of the system carried out by the Usability testing method and obtained very good results. Keywords : Kamasan Puppet Painting, Android Application, QR Code


ICIT Journal ◽  
2020 ◽  
Vol 6 (1) ◽  
pp. 50-60
Author(s):  
Ilamsyah Ilamsyah ◽  
Sri Rahayu ◽  
Dewi Lisnawati

Inventory adalah aktiva yang meliputi barang-barang milik perusahaan, instansi, bidang pendidikan dan lain-lain. PT Anugrah Distributor Indonesia merupakan instansi milik perusahaan teknologi informasi yang didalamnya terdapat bagian logistik. Logistik berfungsi untuk mengelola kegiatan transaksi pembelian dan pengeluaran barang. Pengelolaan tersebut masih memanfaatkan Ms Excel. Sistem ini memakan waktu lama dalam proses pengelolaan data dan tingkat keakuratannya belum maksimal. Untuk memperoleh keakuratan data, logistik membutuhkan suatu sistem yang efisien, efektif dan valid dalam mengelola kegiatan transaksi pembelian dan pengeluaran barang. Dengan demikian dalam penelitian ini peneliti melakukan pengembangan sistem logistik yang saling terintegrasi menggunakan Unified Modelling Language (UML) yang digambarkan dengan Use Case Diagram, Activity Diagram, Sequence Diagram dan Class Diagram dan menggunakan bahasa pemprogramman PHP (Hypertext Preprocessor). Hasil akhir dari penelitian ini adalah sistem informasi inventory stok barang yang sesuai dengan kebutuhan dan memudahkan user dalam menginput dan membuat laporan persediaan barang. Sistem ini dibuat agar proses inventory dapat terkendali dengan baik, menjadi efektif dan efisien. Kata kunci: Sistem inventory, UML, PHP, Sistem Informasi


2013 ◽  
Vol 62 (1) ◽  
pp. 85-95 ◽  
Author(s):  
Elzbieta Bielecka ◽  
Agnieszka Zwirowicz-Rutkowska

Abstract One of the more important elements of spatial information infrastructure is the organisational structure defining the obligations and dependencies between stakeholders that are responsible for the infrastructure. Many SDI practitioners and theoreticians emphasise that its influence on the success or failure of activities undertaken is significantly greater than that of technical aspects. Being aware of the role of the organisational structure in the creating, operating and maintenance of spatial information infrastructure (SII), Polish legislators placed appropriate regulations in the Spatial Information Infrastructure Act, being the transposition of the INSPIRE Directive into Polish Law. The principal spatial information infrastructure stakeholders are discussed in the article and also the scope of cooperation between them. The tasks and relationships between stakeholders are illustrated in UML, in both the use case and the class diagram. Mentioned also are the main problems and obstructions resulting from imprecise legal regulations.


2017 ◽  
Vol 9 (1) ◽  
pp. 25-32
Author(s):  
Nandi Syukri ◽  
Eko Budi Setiawan

Business Card is the most efficient, effective and appropriate tool for every business men no matter they are owners, employees, more over marketers to provide information about their businesses. Unfortunately, it is very difficult to bring and manage business card in large numbers also to remember the face of the business card owner. A Business Card application need to be built to solve all those issues mentioned above. The Application or software must be run in media which can be accessed anywhere and anytime such as smart phone. Kuartu is as business card application run in mobile devices. Kuartu is developed using object base modeling for mobile sub system. The platform of the mobile sub system is android, as it is the most widely used platform in the world. The Kuartu application utilizing NFC and QR Code technology to support the business card information exchange and the Chatting feature for communication. Based on the experiment and test using black box methodology, it can be concluded that Kuartu application makes business card owner to communicate each other easily, business card always carried, easy to manage the cards and information of the business card owner can be easily obtained. Index Terms— Business Card, Android, Kuartu, NFC, QrCode, Chatting.


2019 ◽  
Vol 7 (4) ◽  
pp. 271
Author(s):  
Komang Nova Artawan ◽  
I Ketut Gede Suhartana

Badan Pusat Statistik (BPS) adalah Lembaga Pemerintah Non Departemen yang mempunyai fungsi pokok sebagai penyedia data statistik dasar, baik untuk pemerintah, maupun masyarakat umum, secara nasional maupun regional. Dalam pekerjaan yang sifatnya besar, seperti sensus ataupun survei yang membutuhkan energi yang banyak, BPS selalu merekrut petugas yang berasal dari berbagai kalangan, petugas ini kemudian dikenal dengan istilah “Mitra Statistik”. Saat ini, kebutuhan adanya Mitra Statistik sangat diperlukan oleh BPS untuk menunjang keberhasilan dalam mengelola data demi kualitas kinerja yang optimal. Namun, dalam proses rekrutmen dan pengelolaan data dari Mitra Statistik, tentu akan sulit apabila dikelola secara manual menggunakan berkas-berkas, apalagi jika jumlah Mitra Statistik yang direkrut sangat banyak. Dengan pertimbangan tersebut, penelitian ini membangun sebuah aplikasi Sistem Informasi Manajemen Mitra Statistik (SIM-MITRA) menggunakan tahapan dalam metode extreme programming (XP), dimana perancangan alur yang diterapkan dalam sistem berdasarkan dari observasi dan wawancara dengan staff BPS Kota Denpasar. Aplikasi SIM-MITRA ini dibangun dengan berbasis Desktop menggunakan bahasa C#, dan menggunakan MySQL sebagai databasenya. Pengembangan Back-End dari aplikasi SIM-MITRA akan meliputi analisis kebutuhan sistem, rancangan sistem dengan Use Case Diagram, Class Diagram, Activity Diagram, Entity-Relationship Diagram (ERD), dan juga implementasi dari fitur-fitur pada Admin. Dengan adanya aplikasi SIM-MITRA ini, diharapkan dapat membantu proses rekrutmen dan pengelolaan data Mitra Statistik.


2021 ◽  
Vol 3 (1) ◽  
pp. 121-134
Author(s):  
Jody Barata Dwi Pradipta ◽  
Augie David Manuputty

CV Ribka Furniture merupakan salah satu perusahaan yang bergerak di bidang perdagangan dan pembuatan furniture. Dalam kegiatan operasional gudang merupakan bagian yang penting. Namun proses data transaksi masih dilakukan secara manual. Sehingga beberapa kendala masih dialami, seperti kesalahan penginputan saat transaksi pada alat / bahan, yang mengakibatkan perbedaan dalam penginputan data. Penelitian ini dilakukan untuk membuat sistem informasi persediaan yaitu pengumpulan data alat dan transaksi material yang akan keluar masuk. Sistem informasi ini dibuat dengan menggunakan diagram UML (Unified Modeling Language) yaitu: use case diagram dan class diagram. Kemudian membuat desain antarmuka untuk proses implementasi dan pengujian sistem. Dengan pembuatan sistem informasi inventaris,  


2018 ◽  
Vol 17 (2) ◽  
pp. 80-97
Author(s):  
Rini Astuti ◽  
Kevin Kristianto

Sistem Informasi Rawat Jalan ini bertujuan untuk mendukung kegiatan operasional klinik yang mencakup layanan rawat jalan serta pengelolaan persediaan barang agar lebih cepat dan efisien. Untuk mendokumentasikan sistem ini menggunakan pendekatan berorientasi objek. Pada tahap pemodelan analisis, dibuat system use case, use case scenario, dan activity diagram. Pada tahap perancangan, pendekatan ini menggunakan class diagram dan sequence diagram. Sedangkan pada tahap implementasi, pendekatan ini menggunakan component diagram dan deployment diagram. Dalam tahap pembangunan sistem informasi, penulis menggunakan bahasa pemrograman Java dengan Netbeans 7.2.1 sebagai development tool, serta MySQL sebagai database engine. Hasil dari pengerjaan ini berupa sistem informasi yang mampu menangani proses pendaftaran pasien, pemeriskaan pasien, pembayaran resep, pembelian produk, serta pembayaran utang terhadap pemasok. Sistem informasi yang dihasilkan mampu mempercepat waktu pemrosesan informasi pada setiap tahap dalam kegiatan operasional klinik.


Sign in / Sign up

Export Citation Format

Share Document