Perawatan Saluran Akar Satu Kunjungan Pada Pulpa Nekrosis Disertai Restorasi Mahkota Jaket Porselin Fusi Metal dengan Pasak Fiber Reinforced Composit (Kasus Gigi Insisivus Sentralis Kanan Maksila)
Perawatan saluran akar satu kunjungan dapat memperkecil resiko adanya kontaminasi bakteri serta mengurangi jumlah kunjungan. Restorasi gigi insisvus sentralis maksila setelah perawatan saluran akar harus mempertimbangkan sisa jaringan keras gigi yang masih ada. Tujuan laporan kasus ini adalah untuk menginformasikan hasil perawatan saluran akar satu kunjungan dengan restorasi mahkota jaket porselin fusi metal dengan pasak Fiber Reinforced Composit (FRC) pada gigi insisivus sentralis kanan maksila. Pasien perempuan 32 tahun datang ke klinik konservasi Gigi RSGM Prof Soedomo FKG UGM ingin merawat gigi depan atas dengan tumpatan yang telah berubah warna. Berdasarkan pemeriksaan subjektif, objektif dan radiografis diperoleh diagnosis pulpa nekrosis. Selanjutnya dilakukan perawatan saluran akar satu kunjungan, dan restorasi mahkota jaket porselin dengan pasak FRC. Hasil evaluasi klinis saat kontrol tidak ada keluhan rasa sakit gigi dan gigi bisa berfungsi dengan normal. One Visit Root Canal Treatment On Necrosis Pulp Followed by Fused Porcelain Metal Jacket Crown with Fiber Reinforced Composit (A Case on Right Maxillary Central Incisivus Teeth). One visit root canal treatment is more beneficial to reduce the risk of bacteria and also shorten the time during the treatment in restoring maxillary incisor, considering the on rest of hard tissue. The objective of this case report is to inform the result of restoration teeth 11 to necrotic pulp after one visit root canal treatment. A 32 year-old female came to RSGM Prof Soedomo FKG UGM to have a treatment on her maxillary central teeth restoration for tooth whose color has changed. After an objective and radiograph examination, it was diagnosed that she suffered from necrotic pulp. The treatment chosen was a one visit root canal treatment followed by porcelain fused to metal jacket crown with fiber post reinforced composit. Based on the clinical evaluation, there was no more pain after the treatment, and the aesthetic aspect was also achieved. The patient was satisfied.