scholarly journals Pembangkitan Formulir Web Berdasarkan Metadata SQL dan Spesifikasi W3C

Author(s):  
Muhammad Fikry ◽  
Yusra Yusra ◽  
Taufik Hidayat

Dalam membangun sistem informasi berbasis web, terdapat di dalamnya sebuah tahapan membangun formulir data isian sebagai representasi basis data didalam sistem informasi. Formulir menjadi jalan utama untuk memasukkan data kedalam basis data melalui sistem informasi. Dalam membangun formulir sistem informasi berbasis web, seorang user interface programmer akan merancang formulir dengan elemen-elemen HTML yang sesuai dengan struktur basis data. Penelitian ini membahas tentang bagaimana membangun aturan-aturan pembangkitan formulir dan mengimplementasikan aturan-aturan tersebut kedalam aplikasi pembangkit formulir. penelitian dilakukan terhadap standar bahasa SQL dan standar penulisan tag HTML, kemudian dilakukan pemetaan elemen SQL menjadi elemen formulir HTML sebagai acuan dalam membangun aturan-aturan membangkitkan formulir. Setelah itu dilakukan analisa terhadap model hubungan data pada RDBMS serta menganalisa dampaknya terhadap formulir. Hasil analisa aturan-aturan pembangkitan formulir akan diimplementasikan kedalam aplikasi pembangkit formulir berbasis web berdasarkan metadata SQL. Berdasarkan hasil pengujian yang dilakukan menggunakan Black Box dan User Acceptance Test, aplikasi pembangkit dapat dibangun dan berjalan dengan baik dalam membangkitkan formulir HTML.Kata kunci - Basis Data, HTML, Pembangkit Formulir Web, SQL, iraise, keluhan, klasifikasi, rapidminer, support vector machine 

2020 ◽  
Vol 3 (02) ◽  
pp. 164
Author(s):  
Tati Ernawati ◽  
Endah Rachmawati

Media pembelajaran yang tidak dinamis berdampak kepada efektifitas proses pembelajaran dan pengajaran. Kondisi tersebut mempengaruhi tingkat ketercapaian pemahaman siswa terhadap materi yang diberikan. Alat bantu berbasis multimedia pada proses pembelajaran sudah banyak digunakan di sektor pendidikan untuk membatu proses pembelajaran menjadi lebih baik. Tujuan penelitian ini yaitu membuat media pembelajaran alternatif berbasis animasi pada studi kasus di MA. Cahaya Harapan Cisarua Bandung Barat sebagai solusi meningkatkan pemahaman siswa pada mata pelajaran Geografi bahasan siklus hidrologi. Metodologi yang digunakan adalah Multimedia Development Life Cycle (MDLC). Aplikasi dibuat melalui tahapan desain yaitu pembuatan storyboard, implementasi dan pengujian. Hasil pengujian black box testing mengindikasikan aplikasi dapat berjalan sesuai dengan fungsionalitasnya, sementara hasil uji penerimaan pengguna (user acceptance test) terhadap aplikasi secara keselurahan (87%), tingkat pemahaman siswa terhadap materi hidrologi meningkat (36.87%).


Sebatik ◽  
2021 ◽  
Vol 25 (2) ◽  
pp. 581-589
Author(s):  
Ahmad Jurnaidi Wahidin

Kebutuhan mendapatkan informasi secara cepat dan akurat menuntut semua aspek untuk melakukan pengembangan dalam bidang teknologi informasi agar dapat bersaing. Kampus STMIK Mahakarya yang merupakan salah satu pendukung perkembangan kehidupan dalam aspek pendidikan harus berkembang agar bertahan dan bersaing dengan perguruan tinggi lainnya. Salah satu teknologi yang berkembang pesat adalah teknologi seluler dan salah satu fitur yang mudah digunakan adalah text messaging atau yang sering kita sebut dengan SMS (Short Message Service). Mudahnya penggunaan SMS dan biaya yang murah menjadikan siapa saja dapat menggunakannya. Hal tersebut menjadi latar belakang penulis untuk melakukan pengemban sistem yang berbasis SMS Gateway di kampus STMIK Mahakarya guna meningkatkan layanan akademik. Pembuatan sistem SMS Gateway berbasis web ini dibangun untuk memberikan informasi mahasiswa dan calon mahasiswa. Pada sistem sebelumnya di kampus STMIK Mahakarya layanan pemberian informasi masih menggunakan sistem manual yaitu tatap muk, sehingga dengan adanya sistem yang dibangun dapat mempermudah penyampaian informasi kepada mahasiswa dan calon mahasiswa. Pengujian terhadap sistem dilakukan menggunakan pengujian black box dengan hasil semua diterima dan dilakukan juga user acceptance test menggunakan skala likert untuk mengetahui penilaian sistem dari user secara langsung, dari hasil pengujian didapat nilai persentase adalah 89% dimana angka tersebut terdapat pada interval dengan pernyataan sangat setuju.Sistem Informasi, SMS (Short Message Service), SMS Gateway, Web, Informasi


Author(s):  
Helen Sastypratiwi ◽  
Aprillita Dwiyani

Proses menulis skripsi atau tugas akhir adalah tahap akhir yang harus ditempuh oleh mahasiswa yang pada prosesnya dibimbing oleh satu atau dua orang dosen pembimbing. Dalam prakteknya, aktifitas bimbingan tugas akhir ini dilakukan dengan diskusi, tanya jawab, pemberian masukan dan aktifitas lainnya. Penelitian ini mengusulkan perancangan aplikasi daring bimbingan tugas akhir yang diperuntukkan bagi mahasiswa dan dosen. Aplikasi ini dirancang dalam lingkup Program Studi Teknik Informatika Universitas Tanjungpura berdasarkan informasi dan prosedur pembuatan tugas akhir Program Studi Teknik Informatika. Adapun pengujian yang digunakan adalah metode black box dengan menggunakan teknik sample testing dan  metode UAT (User Acceptance Test) untuk memeriksa apakah sistem dapat berjalan dengan benar sesuai dengan yang diharapkan oleh pengguna. Hasil dari penelitian ini memberikan kemudahan bagi kedua dosen pembimbing untuk berkomunikasi mengenai mahasiswa bimbingannya dalam forum pembimbing karena proses bimbingan dapat dilakukan secara daring serta dilengkapi dengan pemberitahuan secara realtime melalui pesan elektronik atau email.   Kata kunci— tugas akhir, daring, bimbingan


Author(s):  
Ade Yuliana ◽  
Meilani Anggraeni ◽  
Mamay Syani

Correspondence administration service activities in the Cihampelas Village Office, West Bandung Regency are still manual with submission forms, approval processes and data recapitulation that have not been stored properly. Time and location constraints and services that often cannot be resolved in one day are problems for people who need fast services. These problems need to be handled quickly to improve excellent service for the local community, so based on the results of interviews with the manager, an application is needed to simplify the letter-making process. The system development method used to make this software uses the Prototype method with stages arranged starting from the requirements collection which contains the stages in the needs analysis, followed by design to testing with the black box testing method. The application is made based on a website using the Laravel framework, MySQL as the database. Based on the results of testing the satisfaction level of application usability through the User Acceptance Test (UAT), the percentage results were 87% of the total 25 user respondents and 3 admin respondents, which concluded that the application built had fulfilled system functionality and was running according to the requirements of the user


2021 ◽  
Vol 10 (1) ◽  
pp. 41-48
Author(s):  
Yudha Dwi Putra Negara ◽  
Sri Herawati ◽  
Faisol Arif Efendi

Untuk meningkatkan peran Pendidikan dalam sekolah diperlukan layanan yang mendukung dalam mewujudkan Pendidikan sekolah yang dapat membangun karakter bangsa. Penerimaan perserta didik Baru merupakan salah satu layanan Pendidikan. Pelaksanaan PPDB tahun 2021 tentu berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. Pelaksanaan PPDB tahun sebelumnya masih manual dan dilakukan secara madiri setiap sekolahan. Hal tersebut menjadi permasalahan ketika mengelolah data pendaftaran seluruh sekolah secara terpusat akan menjadi sulit sehingga mengakibatkan keterlambatan hasil pengumuman dan pelaksanaan proses belajaran mengajar karena pengelolahan yang lambat. Pihak yayasan berharap meningkatkan pelayanan pendataran peserta didik Baru dengan mengintregrasikan seluruh pendaftaran secara terpusat. Oleh karena itu penelti bermaksud meningkatkan layanan pendidikan sekolah untuk pelayanan pendaftaran perserta didik baru secara daring dengan mengembangkan Sistem Informasi Pendaftaran Peserta Didik Baru untuk meningkatkan layanan pendidikan pada Yayasan Sabilillah Sampang untuk Sekolah RA, MI, SMP, dan SMA sehingga dapat meningkatkan layanan pendidikan pada sekolah tersebut. Model perancangan dan pembangunan pengembangan perangkat perangkat lunak dengan konsep waterfall, yang secara umum memiliki tahapan: identifikasi kebutuhan sistem, study literature, pengumpulan data, analisa dan desain sistem, implementasi sistem, pengujian sistem dan target luaran. Selain itu peneliti akan melakukan evaluasi dan monitoring sistem informasi yang digunakan. Penelitian ini menghasilkan 10 kebutuhan fungsional dan desain dan perancangan menggunakan notasi diagram Unified Modelling Language (UML), dan menghasilkan sebuah sistem yang akan di uji. Pengujian black box menghasilkan hasil implementasi sistem 100% valid. Pengujian User Acceptance Test (UAT) mendapatkan hasil 100% sistem dapat diterima dan digunakan oleh pengguna.


2021 ◽  
Vol 11 (1) ◽  
pp. 47-59
Author(s):  
Muhammad Fikri Rivaldi ◽  
Yogiek Indra Kurniawan

Mathematics, especially arithmetic theory, is a difficult subject for most students. Apart from the theory that is difficult to understand, students also have shortcomings in the interest in learning materials and limitations in learning media to teach arithmetic theory in mathematics. The purpose of this research is to produce an educational game as an alternative to studying arithmetic material in mathematics. The target users of this educational game are grade 1 elementary school students. This game has several features, such as displaying material in the form of images and videos in the form of learning to count from numbers 1 to 10, and counting games with drag and drop. The method used to develop this application starts from design and planning, then continues with the material collection, implementation, testing and evaluation, and application maintenance. Based on black box testing, the results show that the educational game has been made as expected, while based on the User Acceptance Test, the results of user perceptions of the game are 94.25% with an indicator of the "Very Good" category which indicates that this educational game can be used as alternative in learning arithmetic theory in mathematics.


Author(s):  
Hiroyuki Nishiyama ◽  
Fumio Mizoguchi

In this study, the authors design a cognitive tool to detect malicious images using a smart phone. This tool can learn shot images taken with the camera of a smart phone and automatically classify the new image as a malicious image in the smart phone. To develop the learning and classifier tool, the authors implement an image analysis function and a learning and classifier function using a support vector machine (SVM) with the smart phone. With this tool, the user can collect image data with the camera of a smart phone, create learning data, and classify the new image data according to the learning data in the smart phone. In this study, the authors apply this tool to a user interface of a cosmetics recommendation service system and demonstrate its effectiveness by in reducing the load of the diagnosis server in this service and improving the user service.


2019 ◽  
Vol 5 (2) ◽  
pp. 218
Author(s):  
Muhammad - Afdal

Salah satu penyebab utama degradasi lahan tingkat tinggi dan rendahnya produktivitas dalam olahan minyak kelapa sawit adalah perkebunan kelapa sawit petani yang sering diserang oleh berbagai macam penyakit. Selain itu, minimnya pengetahuan petani tentang penyakit tanaman kelapa sawit berakibat kurangnya hasil panen dari tanaman tersebut. Berdasarkan permasalahan tersebut, dibutuhkan suatu sistem pakar yang dapat mendiagnosa penyakit pada tanaman kelapa sawit. Sistem pakar ini dapat mendiagnosa penyakit pada tanaman kelapa sawit menggunakan metode bayesian network dengan memperhatikan gejala-gejala yang dialami oleh petani pada tanaman kelapa sawit. Bayesian network digunakan untuk menghitung nilai probabilitas dari setiap kemunculan berbagai gejala. Sistem pakar diagnosa penyakit tanaman kelapa sawit ini memberikan informasi tentang penyakit yang menyerang tanaman kelapa sawit, penyebabnya, cara penanggulangannya, beserta hasil perhitungan nilai probabilitasnya. Pengujian dilakukan dengan metode black box, pengujian sistem berdasarkan hasil diagnosa, dan user acceptance test (UAT). Hasil pengujian dapat disimpulkan bahwa metode bayesian network dapat memberikan hasil berupa nilai probabilitas jenis penyakit tanaman kelapa sawit berdasarkan gejala yang dipilih. Sistem pakar diagnosa penyakit tanaman kelapa sawit dengan metode bayesian network memberikan solusi, yang mana telah dilakukan pengujian kepada user, 84% responden menyatakan informasi pada sistem lengkap dalam mengatasi masalah penyakit tanaman kelapa sawit yang menyerang beserta nilai probabilitas secara tepat dan sedini mungkin. Kata Kunci : Bayesian Network, Penyakit Tanaman Kelapa Sawit, Sistem Pakar.


2018 ◽  
Vol 6 (2) ◽  
pp. 92
Author(s):  
Nur Harsi Yurida ◽  
Anggi Srimurdianti Sukamto ◽  
Hafiz Muhardi

RSUD. Dr. Soedarso merupakan rumah sakit rujukan tertinggi tingkat propinsi, sehingga rumah sakit ini banyak dikunjungi keluarga maupun kerabat pasien yang datang dari berbagai daerah. Informasi yang diberikan oleh rumah sakit tentang lokasi ruang pelayanan tersebut hanyalah berdasarkan penjunjuk arah yang ada di setiap simpang lorong rumah sakit. Hal tersebut menyulitkan pengunjung karena harus menghafal jalur lorong yang akan dituju atau hanya mengandalkan plang yang tersedia. Dengan permasalahan yang ditemui, maka dibuatkan suatu sarana penyajian informasi yang dapat memudahkan pengunjung dalam mencari ruangan yang ada, salah satunya dapat berupa Virtual Tour yang dikombinasikan dengan denah lokasi ruangan pada RSUD. Dr. Soedarso. Virtual Tour merupakan teknik fotografi untuk menampilkan foto suatu lokasi secara berkelanjutan (continuously), tidak terpotong (seamless) dan tanpa tepi (borderless) dalam sudut pandang 3600. Melalui aplikasi Virtual Tour yang dikombinasikan dengan pemandu arah yang berupa denah lokasi ruangan yang ada, diharapkan dapat memudahkan pengunjung dalam mencari lokasi ruang pelayanan dengan melihat lingkungan secara lebih nyata melalui dunia maya. Proses pembuatan aplikasi dimulai dari pengambilan gambar yang menggunakan kamera digital SLR dengan lesa fish eye, penggabungan gambar menjadi gambar panorama spherical dengan teknik stitching. Aplikasi ini melakukan pengujian black-box dan User Acceptance Test (UAT). Berdasarkan hasil pengujian black-box dapat dikethaui bahwa aplikasi telah sesuai dengan kebutuhan dan dapat berjalan dengan baik. Hasil dari pengujian UAT yang dihitung menggunakan skala likert didapatkan hasil rata-rata 86,1% dan dinilai sangat baik. Dapat disimpulkan bahwa Aplikasi Virtual Tour pada RSUD. Dr. Soedarso ini telah berhasil dibuat dan dapat membantu pengguna daam menemukan ruangan pada RSUD. Dr. Soedarso melalui denah lokasi yang diberikan.


Repositor ◽  
2020 ◽  
Vol 2 (9) ◽  
Author(s):  
Aldy Satria Gumilar ◽  
Ilyas Nuryasin ◽  
Galih Wasis Wicaksono

Sistem informasi Akademik merupakan sistem yang memberikan informasi mengenai riwayat Pendidikan siswa selama bersekolah di sekolah. Dalam hal ini SDN 2 Landungsari sebagai tempat studi kasus, karena di sekolah tersebut belum terimplementasi sebuah sistem informasi akademik yang memadai. Sistem ini dibuat menggunakan metode waterfall saat pembangunannya dan dalam melakukan pengumpulan kebutuhan dan eliminasinya menggunakan metode Mandatory, Desirable, Inessential dan juga Metode Technical, Operational dan Economic. Hingga dalam implementasinya menggunakan framework Laravel, dengan struktural Model, View, Controller untuk mempermudah dan mempercepat pembangunan. Pengujian yang dilakukan menggunakan pengujian Black Box dan User Acceptance Test. Hingga hasil yang didapat sistem dapat diterima oleh tempat studi kasus untuk digunakan sementara sebelum terdapat perubahan kurikulum. Hasil penerimaan sistem melalui User Acceptance Test memiliki tingkat penerimaan 92% dari keempat aktor penguji. Hal ini berarti bahwa sistem dapat diterima dengan baik. Sedangkan dari pengujian blackbox didapatkan pengujian 100% berhasil.


Sign in / Sign up

Export Citation Format

Share Document