GAMBARAN MOTIVASI BELAJAR DALAM PENGGUNAAN MEDIA PEMBELAJARAN WHATSAPP PADA MATA PEMBELAJARAN SEJARAH PEMINATAN KELAS XI IIS Di SMAN 1 BASA AMPEK BALAI TAPAN KABUPATEN PESISIR SELATAN
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh kurangnya motivasi belajar peserta didik dalam penggunaan media pembelajaran whatsapp sejarah peminatan di kelas XI IIS 5 SMAN 1 Basa Ampek Balai Tapan. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif deskriptif, dengan informan penelitian yaitu guru mata pembelajaran sejarah peminatan. Teknik pengumpulan data dalam penelitian adalah observasi, wawancara dan studi dokumentasi. Teknik analisis data dalam penelitian adalah analisis model interaktif (Interactive Model of Analysis). Berdasarkan hasil penelitian diperoleh kesimpulan, bahwa Penyajian materi yang digunakan dalam penggunaan media pembelajaran whatsapp adalah dengan memberikan judul-judul besar atau memberikan poin-poin penting dari materi untuk dibuat kesimpulan setiap peserta didik. Dalam pelaksanaanya terdapat kendala dari guru tidak dapat memantau peserta didik dan peserta didik tidak dapat memahami materi dengan baik.