Meyarsa: Jurnal Ilmu Komunikasi dan Dakwah
Latest Publications


TOTAL DOCUMENTS

16
(FIVE YEARS 16)

H-INDEX

0
(FIVE YEARS 0)

Published By Institut Agama Islam Negeri Madura

2722-2918, 2721-8082

2021 ◽  
Vol 2 (1) ◽  
pp. 1-11
Author(s):  
Lutfiana Ningrum Wardaniati ◽  
Minan Jauhari
Keyword(s):  

Kompleksnya problem kesehatan yang terjadi di Kecamatan Sempu meliputi akses transportasi yang sulit, rendahnya pendidikan kesehatan, dan tingginya angka pernikahan dini dan mengakibatkan kehamilan beresiko tinggi kian memprihatinkan. Sejumlah persolan tersebut memicu Puskemas Sempu menggagas program inovasi pelayanan SAKINA. Program ini khusus diperuntukkan pada ibu hamil dan bayi dengan memberikan pendampingan ekslusif pada ibu hamil sejak kehamilannya hingga persalinan. Program inovasi SAKINA melibatkan berbagai elemen seperti Ketua PKK Kecamatan, Puskesmas Sempu, Bidan, Dokter PONED, Kepala KUA, Analis Kesehatan, dan juga Laskar SAKINA. Dalam hal ini, Laskar Sakina turut dibantu oleh pemburu bumilristi di mana tugasnya menggali data ibu hamil dan memantau perkembangan kehamilan ibu hamil beresiko tinggi. Selanjutnya, data tersebut diserahkan kepada Laskar Sakina untuk ditindaklanjuti keluhan kesehatannya. Penelitian ini berfokus pada 1) Bagaimana strategi komunikasi Puskesmas Sempu dalam menggali data ibu hamil di Kecamatan Sempu Kabupaten Banyuwangi? 2) Bagaimana efektivitas komunikasi pemburu bumilristi dalam menggali data ibu hamil di Kecamatan Sempu Kabupaten Banyuwangi? Dengan tujuan untuk mengetahui proses strategi komunikasi yang dilakukan Puskesmas Sempu dalam menggali data ibu hamil dan memahami efektivitas komunikasi yang dilakukan pemburu bumilristi dalam menggali data ibu hamil. Metode penelitian ini memakai metode observasi, wawancara, dan dokumentasi. Penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan menggunakan pendekatan penelitian lapangan (field research). Selanjutnya keabsahan data menggunakan triangulasi data. Objek pada penelitian ini adalah strategi komunikasi Puskesmas Sempu sehingga dalam pencarian data ibu hamil melalui pemburu bumilristi dapat berjalan dan diterima dengan baik oleh masyarakat. Sedangkan subjek penelitian ini adalah pemburu bumilristi yang menggali data ibu hamil berisiko tinggi. Hasil penelitian ini adalah pertama, strategi komunikasi yang digunakan Puskesmas Sempu dalam menggali data ibu hamil dengan memanfaatkan pedagang sayur keliling (mlijo) dan inovasi ini dikenal dengan pemburu bumilristi, kedua, memanfaatkan pemburu bumilristi selain dengan berdagang sayuran keliling mereka menggali data ibu hamil hingga ke pelosok daerah yang sering dikunjungi mereka saat berdagang sayur. Adapun dari berjalannya pemburu bumilristi ini mampu menekan angka kematian ibu hingga nol (zero).


2021 ◽  
Vol 2 (1) ◽  
pp. 13-23
Author(s):  
Munsifah

Tegalsari is the name of a village located in the southeast of the center of Ponorogo City. This area is famous for the religious tourism complex of the Jami 'Tegalsari Mosque and the tomb of a prominent Muslim propagator in Ponorogo named Kiai Ageng Muhammad Besari (Rohmatulloh, 2015). Since the beginning of his move to Tegalsari, many religious and teaching activities have been carried out. Several activities, both daily, weekly, monthly and yearly, are still routinely carried out at the Tegalsari Mosque until now (Pramono, 2020). Among the weekly activities routinely carried out at the Tegalsari Mosque are the Friday night sunnah prayer activities. In the sunnah prayer activity on this Friday night, of course, there are messages of both implied and explicit preaching. This preaching activity at Tegalsari Mosque is a type of preaching bil-hal. With activities like this, it is hoped that the people who carry out the sunnah prayer will not only carry it out ceremonially but also be able to understand, appreciate, and carry out the da'wah messages contained in it so that it can add to the value of faith and devotion to Allah SWT and to increase syiarity. Islam in Tegalsari in particular and other areas as widely as possible. This study uses a qualitative method with a phenomenological approach. The informants in this study were determined using purposive sampling technique with data collection techniques in the form of in-depth interviews and document search activities. The results of this study indicate that the Friday night sunnah prayer activities at the Tegalsari Mosque contain a message that the implementation of worship will be more special and provide peace of mind if the congregation as the performer of worship feels a solid heart when performing it. The background that supports the implementation of the Friday night sunnah prayer activities at Tegalsari Mosque is the location of the mosque which is in the religious tourism area of the Kiai Ageng Muhammad Besari Tomb. Meanwhile, the obstacle is the Covid-19 pandemic, which has limited social activities, including Friday night sunnah prayers at the Tegalsari Mosque. Key words: Phenomenology Studies, Rituals, Meaning, Religious Tourism.


2021 ◽  
Vol 2 (1) ◽  
pp. 37-56
Author(s):  
Idwar 99
Keyword(s):  

Artikel ini ingin menjawab pertanyaan, bagaimana trending video lagu Aisyah Istri Rasulullah di saluran Youtube Indonesia dalam perspektif posmodernisme? Apakah perubahan lirik lagu tersebut merupakan bentuk kepekaan budaya? Seperti apa nilai estetika dari lirik dan nada lagu yang diubah tersebut? Mengapa kemudian muncul perdebatan di saat lagu tersebut menjadi trending? Penelitian ini menggunakan perspektif posmodernisme dari Gill Branston dan Roy Stafford (2003: 387-403). Dalam perspektif posmodernisme terdapat tiga bingkai teori, yaitu a form of cultural sensibility (bentuk kepekaan budaya), an aesthetic style (gaya estetika), dan debates (perdebatan). Branston dan Stafford menjelaskan bahwa posmodernisme adalah kata yang ditemui dalam banyak diskusi media kontemporer, dan saluran Youtube adalah bagian dari media kontemporer tersebut. Lagu Aisyah Istri Rasulullah mengalami proses transformasi nilai dan estetika dari lagu pop duniawi ke lagu pop religi atau pop Islami. Transformasi tersebut berhasil menuai prestasi sebagai lagu dengan trending video terbanyak, dengan tiga belas video trending, dengan empat video di urutan teratas. Fenomena ini menarik untuk dikaji karena baru pertama kali terjadi di saluran Youtube Indonesia.


2021 ◽  
Vol 2 (1) ◽  
pp. 24-36
Author(s):  
Luluk Kholiqoh Luluk

Dakwah merupakan upaya atau usaha seseorang untuk mengajak orang lain dalam amar ma’ruf nahi munkar, agar mendapat kebahagiaan di dunia dan di akhirat. Tujuan dakwah adalah untuk membentuk pribadi yang lebih baik dan memiliki iman yang kuat, memahami syariat agama Islam serta mengimplementasikan dalam kehidupan sehati-hari. Untuk mengidentifikasi masalah tersebut, penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Pengumpulan data yang dilakukan dengan teknik wawancara, observasi dan dokumentasi. Hasil penelitian ini adalah 1) strategi yang digunakan Ustadz Achmad Nasiruddin Arif dalam berdakwah meliputi : a) memahami khalayak yaitu seorang da’i melihat terlebih dahulu latar belakang kehidupan mad’u. b) merencanakan pesan, yaitu pesan yang disampaikan da’i sesuai dengan pemahaman mad’u mengenai agama Islam. c) menetapkan metode, dan metode yang digunakan adalah dakwah Bil Hal (dakwah melalui tindakan), Bil Lisan (dakwah melalui ucapan), dialog interaktif, diskusi atau kajian. 2) Faktor Pendukung dan Penghambat Aktivitas Dakwah Ustadz Achmad Nasiruddin Arif adalah a) faktor pendukung: penampilan da’i yang menyesuaikan anak muda, terlaksananya kegiatan-kegiatan dalam Thoriqoh. b) faktor penghambat: kurangnya sosialisasi dan dengan masyarakat sekitar, belum ada pondok pesantren untuk para jamaah. 3) ajaran Thoriqoh Naqsyabandiyah Kholidiyah Mujaddidiyah, yang di ajarkan thoriqon ini adalah suluk, Ilmu Tasawuf, Ilmu Tauhid, dan Ilmu Fiqih.


2021 ◽  
Vol 2 (1) ◽  
pp. 57-68
Author(s):  
Imam Suprabowo ◽  
Nurasyikin

ABSTRAK Kehamilan diluar nikah tentunya menimbulkan banyak permasalahan terlebih kepada seorang remaja. Kehamilan yang dialami seorang remaja tersebut biasanya merupakan pengalaman pertama bagi dirinya sehingga banyak hal belum dipahaminya. Perasaan cemas akan muncul sebagaimana remaja tersebut takut untuk menghadapi segala setuasi selanjutnya yang bakal terjadi, selama kehamilan, persalinan bahkan setelah persalinan perasaan cemas itu tetap ada. Sehingga untuk mengatasi permasalahan remaja yang hamil diluar nikah tentunya membutuhkan strategi Coping agar seorang remaja tersebut bisa menghadapi kecemasa-kecemasan tersebut. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi coping remaja hamil diluar nikah dalam menghadapi kecemasan pasca melahirkan di Desa Sungai Limau, Sebatik Tengah. Jenis penelitian adalah deskritif kualitatif menggunakan metode dan pengumpulan data berupa observasi, wawancara dan dokumentasi serta menggunakan metode analisis data. Subjek penelitian ini adalah 8 remaja yang hamil diluar nikah pasca melahirkan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa remaja yang hamil diluar nikah menimbulkan kecemasan-kecemasan dimana kecemasan tersebut bersumber dari hami diluar nikah dan bagaimana ia menghadapi keadaan setelah melahirkan anak hamil diluar nikah. Jadi dari kecemasan tersebut subjek mengkombinasikan beberapa strategi coping. Strategi Coping yang digunakan subjek adalah Problem Focused Coping diarahkan pada pengurangan tuntutan pada situasi yang menekan atau memperluas sumbernya.; Confrontive Coping merupakan suatu usaha yang ditandai oleh sifat yang agresif untuk mengubah situasi, Planful Problem-Solving merupakan suatu menganalisa situasi yang menimbulkan masalah serta berusaha mencari solusi secara langsung terhadap masalah yang dihadapi, Seeking Social Support strategi suatu usaha yang ditandai dengan cara mencari nasehat,informasi atau dukungan emosional dari orang lain dan Emotion Focused Coping Strategi coping ini berfokus pada emosi seorang individu, sehingga strategi ini juga disebut strategi emosi atau kognitif yang mengubah cara pandang seorang individu terhadap situasi yang menekan.; Distansing suatu usahan yang mengeluarkan upaya kognitif untuk melepaskan diri dari masalah, Self-Control strategi individu mencoba untuk mengatur perasaan diri sendiri, Accepting Responsibility strategi individu yang menerima dirinya memiliki peran dalam masalah yang dihadapi, Positif Reappraisal bereaksi dengan menciptakan makna positif yang bertujuan untuk mengembangkan diri dalam hal-hal yang religious, Escape Avoidance menghindari terhadap masalah yang dialaminya.. Kata kunci: Remaja, Hamil diluar Nikah, Kecemasan,Strategi Coping


2020 ◽  
Vol 1 (2) ◽  
Author(s):  
Lisa Adatin Filla Wahida ◽  
Heny Triyaningsih

Abstrak Media merupakan komponen yang berpengaruh terhadap pelestarian sekaligus perkembangan budaya suatu daerah. Melalui media, budaya terjaga kelestariannya dan dapat diperkenalkan kepada khalayak. Namun, era digital dan perkembangan teknologi informasi dikhawatirkan mengikis budaya lokal dari segi program atau konten yang dibawa. Peranan penting dalam pelestarian budaya pada tingkat lokal seperti Madura, adalah melalui radio daerah salah satunya adalah radio Karimata, Pamekasan. Dalam hal ini menjadi penting untuk radio lokal mengemas program yang mendukung pelestarian budaya lokal. Untuk mengetahui strategi Radio Karimata, sebagai salah satu radio dalam melestarikan budaya di Madura digunakan metode kualitatif, data yang diperoleh dengan cara observasi, wawancara, dan dokumentasi. Data tersebut dianalisis dengan analisis data kualitatif deskriptif, dan dicek keabsahannya dengan triangulasi sumber dan metode. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa program siaran yang mendukung pelestarian budaya di Madura adalah program bingkai Madura yang dikemas dalam bentuk Feature. Beberapa strategi yang digunakan radio Karimata Pamekasan dalam melestarikan budaya Madura melalui program siarannya, adalah, menyajikan program yang berbeda dengan radio lainnya serta memperbanyak topik, menjadikan program tersebut program unggulan dari program yang ada, menggali informasi dari masyarakat ataupun pendengar dengan cara membuat rekaman singkat yang bersentuhan dengan budaya sekitar, dan menyajikan acara pada platform media sosial seperti ke laman facebook dan laman web radio Karimata Pamekasan. Abstract Media is a component that influences the preservation and development of a region’s culture. Through the media, the culture is preserved and can be introduced to the public. However, it is feared that the digital era and the development of information technology will erode local culture in trems of the programs or content carried. An important role in cultural preservation at the local level such as Madura, is through regional radio, one of which is the Karimata radio, Pamekasan. In the case, it is important for local radio to package programs that support the preservation of local culture. To find out the radio Karimata strategy as one of the radios in preserving culture in Madura, qualitative methods were used, the data were obtained by means of observation, interviews, and documentation. The data were analyzed using descriptive qualitative data analysis, and the validity was checked by triangulation of sources and methods. The results of this study indicate that the broadcast program that supports cultural preservation in Madura is a Madura frame program tha is packaged in the from of a Feature. Some of the strategies used by Karimata Pamekasan radio in preserving Madura culture through its broadcast programs are presenting programs that are different from other radios and multiplying topics, making the program the flagship program of existing programs, gathering information from the public or listeners by making short recordings that touch with the surrounding culture, and present events on social media platfroms such as the facebook page and the Karimata Pamekasan radio web page.


2020 ◽  
Vol 1 (2) ◽  
Author(s):  
Ainun Nasyiroh Feardika

Novel merupakan salah satu media yang digunakan sebagai sarana menyampaikan pesan dakwah, berdakwah melalui novel memiliki kelebihan tersendiri yang dapat menghilangkan kejenuhan, salah satu novel Pulang karya Tere Liye merupakan novel yang sangat menarik dan tersirat pesan dakwah didalamnya, meskipun novel tersebut bergenre aksi. Ada dua permasalahan yang menjadi pokok dalam penelitian ini yaitu: apa saja pesan-pesan dakwah dalam novel pulang karya Tere Liye?, bagaimana analisis wacana Van Dijk dalam menganalisis pesan dakwah novel pulang karya Tere Liye?. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif yang bersifat pustaka dan jenis penelitiannya analisis isi yang menggunakan model analisis wacana Van Dijk. Hasil penelitian menunjukkan bahwa novel ini mengandung pesan dakwah aqidah, syari’ah, dan akhlak. analisis wacana Van Dijk terhadap novel pulang menunjukkan pertama struktur teks, mengkaji pesan dakwah novel pulang berdasarkan enam elemen, kedua kognisi sosial dimana penulis ingin memaparkan hakikat pulang yang sebenarnya, ketiga konteks sosial yaitu pengetahuan yang berkembang di masyarakat terhadap suatu teks, terkait pesan yang terdapat dalam novel merupakan kejadian yang permasalahannya benar terjadi.


2020 ◽  
Vol 1 (2) ◽  
Author(s):  
Anisatus Zahro

Memastikan dan menjamin tingkat kepercayaan yang tinggi dari masyarakat terhadap lembaga penyiaran tentu sangat penting di tengah persaingan usaha yang semakin kompetitif. Tak terkecuali pada lembaga penyiaran radio yang ada di kabupaten Pamekasan (radio karimata). Oleh karena itu diperlukan strategi komunikasi yang baik sekaligus bagaimana mengemas iklan semenarik mungkin. Strategi Komunikasi pada hakikatnya adalah perencanaan (planning) dan manajemen (management) untuk mencapai satu tujuan. Berdasarkan hal tersebut, maka yang menjadi fokus dalam penelitian ini adalah pertama, bagaimana format program yang disukai pengiklan di Radio KarimataFM Pamekasan? Kedua, bagaimana strategi komunikasi radio dalam meningkatkan minat pemasang iklan di Radio KarimataFM Pamekasan?. Penelitian ini menggunakan metode pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian kualitatif deskriptif, yang dalam hal ini menggunakan tiga teknik wawancara, teknik observasi dan teknik dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan peneliti, menunjukkan bahwa pertama format program yang disukai pengiklan di Radio KarimataFM Pamekasan adalah program iklan iklan spot dan adlib karena keduanya memiliki daya tarik tersendiri dalam mempengaruhi masyarakat luas. Sementara kedua dalam rangka meningkatkan minat pemasang iklan di Radio KarimataFM Pamekasan adalah meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang dimiliki perusahaan, menjaga kualitas program yang diberikan pendengar agar tetap disukai oleh pendengar, memiliki jangkauan yang luas, serta kreatifitas yang terus dikembangkan dalam kemajuan perusahaan.


2020 ◽  
Vol 1 (2) ◽  
Author(s):  
SITI NURUL HASANAH

Terbhangan (hadrah) merupakan salah satu seni musik Islam yang masih dilestarikan di Dusun Tacempah Desa Plakpak hingga saat ini. Terbhangan di Dusun Tacempah khususnya terbhangan Al-Hilal ini berbeda dengan terbhangan yang ada di berbagai kota bahkan di berbagai belahan dunia. Perbedaan tersebut terletak pada semua yang terdapat pada terbhangan tersebut, baik dari pukulan terbhang dan jenisnya, gerakan tari yang dilakukan oleh penari beserta nama-namanya, hingga shalawat yang dibaca hadi. Namun, tidak dipungkiri ada persaman antara terbhangan Al-Hilal dan terbhangan lainnya. Selain perbedaan tersebut, ada makna simbolik yang terkandung di dalamnya sehingga akan menarik jika dikaji secara mendalam, seperti persoalan nilai-nilai dakwah dari keseluruhan tradisi terbhangan Al-Hilal dan makna simbolik dari gerakan tari yang dilakukan anggota penari. Berdasarkan hal tersebut, maka ada dua permasalahan yang menjadi kajian pokok dalam penelitian ini, yaitu; pertama, apakah nilai-nilai dakwah dalam tradisi terbhang Al-Hilal di Dusun Tacempah Desa Plakpak Pegantenan Pamekasan? kedua, apakah makna simbolik dari tradisi terbhangan Al-Hilal di Dusun Tacempah Desa Plakpak Pegantenan Pamekasan?. Dari rumusan masalah ini, akan dikuak makna-makna yang ada dalam keseluruhan terbhangan Al-Hilal juga nilai dakwah yang terkandung di dalamnya karena esinsi dari terbhangan adalah bagaimana masyarakat bisa mengetahui dan memahami makna dan nilai dakwah yang ada pada terbhangan Al-Hilal. Secara metodologis, penggalian data dalam penelitian ini diperoleh dari wawancara secara mendalam, observasi partisipan pasif (pengamatan), dan analisis dokumentasi. Kemudian data tersebut dianalisis menggunakan pendekatan kualitatif etnografis dengan analisis semiotika teori Rolend Barthes. Dari pendekatan serta analisis tersebut dapat ditemukan beberapa hal sebagai berikut; pertama, Hasil penelitian lapangan menunjukkan bahwa terdapat banyak nilai dakwah dalam keseluruhan tradisi terbhang Al-Hilal. kedua, hampir keseluruhan gerakan tari dalan terbhangan Al-Hilal memiliki makna simbolik yang mendominasi makna tauhidiyah dan akhlak. Namun, tidak banyak yang mengetahui nilai-nilai dakwah dan makna simbolik yang ada pada tradisi terbhangan Al-Hilal baik dari anggota maupun masyarakat Dusun Tacempah Desa Plakpak Pegantenan Pamekasan.


2020 ◽  
Vol 1 (2) ◽  
Author(s):  
Elok Hidayah Putri

Abstrak: Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 3 Pamekasan merupakan salah satu lembaga pendidikan yang tetap eksis di Pulau Madura. Hal ini dibuktikan dengan banyaknya siswa yang mendaftar disana, juga prestasi-prestasi yang didapatkan oleh MTsN 3 Pamekasan menjadi perhatian tersendiri bagi para orang tua untuk menjadikan madrasah ini sebagai lembaga pendidikan rujukan yang digemari. Melihat fenomena ini peneliti merasa tertarik untuk mengkaji bagaimana peran public relations dan strategi public relations dalam peningkatan capacity building. Penelitian ini menggunakan pnedekatan kualitatif dekskrpitif. Prosedur pengumpulan data yang digunakan berupa wawancara dengan public relations MTsN 3 Pamekasan, kepala madrasah, guru-guru, dan masyarakat. Hasil penelitian ini menyebutkan peran public relations MTsN 3 Pamekasan adalah menjalin komunikasi dengan publik, pembentuk identitas dan mengenalkan madrasah. Adapun strategi public relations MTsN 3 Pamekasan dalam peningkatan capacity building yakni merealisasikan human communications (membangun komunikasi dengan public internal dan eksternal. Kemudian media communications seperti website resmi, media partner, aplikasi whatsapp, facebook dan twitter. Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 3 Pamekasan is one of the educational institutions that still exist on Madura island. This is evidenced by the large number of students who have registered there, as well as the achievements obtained by MTsN 3 Pamekasan which are a special concern for parents to make this madrasah a popular reference educational institution. Seeing this phenomenon, researchers are interested in examining the role of public relations and public relations strategies in increasing capacity building. This study uses a descriptive qualitative approach. Data collection procedures used in the form of interviews with public relations MTsN 3 Pamekasan, head of madrasah, teachers, and the community. The results of this study indicate the role of public relations at MTsN 3 Pamekasan is to establish communication with the public, form identity and introduce madrasah. The MTsN 3 Pamekasan public relations strategy is to increase capacity building, namely realizing human communications (building communication with the internal and external public. Then the media communications such as official websites, media partners, whatsapp applications, facebook and twitter.


Sign in / Sign up

Export Citation Format

Share Document