JURISMA : Jurnal Riset Bisnis & Manajemen
Latest Publications


TOTAL DOCUMENTS

70
(FIVE YEARS 34)

H-INDEX

0
(FIVE YEARS 0)

Published By Universitas Komputer Indonesia

2338-929x, 2086-0455

2021 ◽  
Vol 11 (2) ◽  
pp. 225-238
Author(s):  
Palupi Permata Rahmi

Penelitian ini membahas tentang pentingnya pemanfaatan internet untuk meningkatkan daya saing dengan perguruan tinggi lain. Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) INABA Bandung memiliki website yaitu www.inaba.ac.id yang berfungsi sebagai media komunikasi yang dapat memberikan informasi bagi mahasiswa, dosen, dan masyarakat umum. Penelitian ini dilakukan untuk menganalisis pengaruh desain website dan kualitas informasi terhadap kepuasan pengguna atas layanan website dengan menyebarkan 39 angket kepada mahasiswa pascasarjana semester 1 tahun akademik studi manajemen 2020 sebagai responden. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Menggunakan model metode persamaan struktural - partial least square SEM - PLS. Penelitian menunjukkan bahwa desain website dan kualitas informasi mempengaruhi kepuasan pengguna atas layanan website. Kata Kunci: Kepuasan Pengguna, Desain Web, Kualitas Informasi, Nilai Inovasi, Teknologi, SEM, PLS.


2021 ◽  
Vol 11 (2) ◽  
pp. 194-206
Author(s):  
Elizabeth Romaito Panggabean ◽  
Anita Silvianita

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh knowledge sharing terhadap kompetensi karyawan melalui budaya organisasi sebagai mediator. Tujuan dilakukan penelitian ini adalah untuk menganalisis dan menguji pengaruh langsung maupun tidak langsung antar variabel-variabel yang diteliti dalam penelitian ini di antaranya knowledge sharing, kompetensi karyawan, dan dimediasi oleh budaya organisasi pada PT. Telkom Indonesia Regional III Jawa Barat. Metode penelitian ini menggunakan metode kuantitatif, dengan tipe analisis deskriptif-kausal. Pengambilan sampel dengan metode non-probability sampling dengan jenis sampling jenuh dengan jumlah responden sebanyak 100 responden yang diambil dari karyawan PT. Telkom Indonesia Regional III Jawa Barat. Teknik analisis data menggunakan analisis deskriptif dan analisis Partial Least Square-Structural Equation Model (PLS-SEM) dengan alat analisis SmartPLS. Hasil dari analisis ini menunjukkan budaya organisasi sebagai mediator masuk dalam mediasi parsial yang mengakibatkan perubahan atau penurunan nilai pada variabel knowledge sharing terhadap kompetensi karyawan. Budaya organisasi membuat knowledge sharing terhadap kompetensi berpengaruh secara tidak langsung menjadi tidak signifikan, dapat disimpulkan bahwa budaya organisasi masih belum mampu memberikan pengaruh mediator yang baik. Kata Kunci: Knowledge Sharing, Kompetensi, Budaya Organisasi


2021 ◽  
Vol 11 (2) ◽  
pp. 183-193
Author(s):  
Purnomo Purnomo

Dilihat dari siklus perkembangan usaha yang ada di Indonesia usaha pada bidang fashion merupakan salah satu bidang usaha yang berkontribusi banyak dalam memberikan peluang usaha bagi para wirausaha. Kurangnya keberanian pelaku usasha dalam mengambil resiko membuat perkembangan usaha itu sendiri menjadi terhambat. Analisa ini dilakukan bertujuan untuk mengetahui kualitas kinerja usaha berdasarkan orientasi kewirausahaan dan strategi bisnis. Metode dalam penelitian ini adalah dengan pengambilan sample secara acak menggunakan rumus slovin sebanyak 90 responden. Metode analisis yang digunakan adalah analisis deskriptif dan verifikatif yang mana terdiri atas uji asumsi klasik anaIisis regresi berganda. Hasil penelitian berdasarkan analisa verifikatif menunjukan bahwa strategi bisnis secara parsial berpengaruh signifikan terhadap kinerja usaha dan orientasi kewirausahaan serta secara simultan berpengaruh terhadap kinerja usaha dan dari analisa deskirptif menyatakan bahwa tanggapan responden cukup baik terhadap strategi bisnis dan orientasi kewirausahaan yang mana menujukan tanggapan baik responden terhadap kinerja usaha mereka, dan untuk orientasi kewirausahaan secara parsial berpengaruh secara signifikan terhadap kinerja usaha. Saran penulis kepada para pelaku usaha pada bidang industri fashion untuk lebih mempertimbangkan dalam pencarian peluang dan tantangan baru dengan membuat resiko menjadi tantangan dalam mencapai tujuan yang ingin dicapai. Kata Kunci: Orientasi Kewirausahaan, Strategi Bisnis, Kinerja Usaha.


2021 ◽  
Vol 11 (2) ◽  
pp. 207-224
Author(s):  
Faroman Syarief ◽  
Kurniawan Prambudi Utomo ◽  
Muhammad Aziz Winardi ◽  
Andrie Kurniawan

Abstrak; Penelitian ini menjelaskan tentang pengaruh dan hubungan disiplin dan promosi kreatif dalam meningkatkan motivasi kerja karyawan PT Askrida Jakarta dalam mempertahankan jumlah nasabah dan memperluaskan jangkauan produk, adapun tujuan penelitian untuk menguji pengaruh dan hubungan antara variabel dan nilai korelasinya dengan metode penelitian secara kuantitatif serta jumlah responden sebanyak 100 karyawan dalam jangka waktu enam bulan yaitu Januari hingga Juni 2019, dan hasil penelitian menunjukan bahwa antar variabel menunjukan nilai positif dan signifikan, juga untuk uji statistik menjelaskan hasil yang cukup baik sehingga perlu meningkatkan motivasi kerja dengan terus meningkatkan disiplin dan berpromosi secara kreatif di PT Asuransi Bangun Askrida Jakarta agar dapat meningkatkan keuntungan perusahaan dan tetap menjaga kesejahteraan karyawan dan menjaga kepuasan nasabah. Kata kunci: disiplin, promosi kreatif, motivasi.


2021 ◽  
Vol 11 (2) ◽  
pp. 137-157
Author(s):  
Ayu Wulandari ◽  
Endang Taufiqurahman

Perekonomian Global saat ini sedang mengalami penurunan, hal ini juga berimbas pada perekonomian suatu Negara, tidak terkecuali Negara Indonesia. Efek dari penurunan sektor perekonomian Indonesia membuat Bank–Bank di Indonesia berlomba-lomba meningkatkan kinerja keuangan Bank mereka, sebagai upaya dalam meningkatkan Perekonomian Indonesia. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui bagaimana perhitugan rasio keuangan, perkembangan kinerja keuangan, dan kondisi kinerja keuangan pada Bank Badan Usaha Milik Negara (BUMN). Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif. Sumber data yang digunakan adalah data sekunder. Terdapat 4 populasi perusahaan yang terdaftar sebagai bank BUMN di BEI, keempatnya memenuhi syarat untuk menjadi sampel dari penelitian ini. Penentuan sampel pada penelitian ini menggunakan metode purposive sampling. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode RGEC (Risk Profile, Good Corporate Governance, Earning, Capital) dengan rasio keuangan meliputi rasio NPL (Non Performing Loan), rasio LDR (Loan Deposite Ratio, ROA (Return On Asset), NIM (Net Interest Margin), dan CAR (Capital Adequacy Ratio). Hasil penetilian ini menunjukkan kinerja keuangan bank BUMN yang terdaftar di BEI periode 2014-2018 menggunakan metode RGEC pada periode 2014-2018 memiliki kinerja yang sangat baik. Kata Kunci: Kinerja Keuangan, Meode RGEC, Risk Profile, Earning, Capital.


2021 ◽  
Vol 11 (2) ◽  
pp. 111-136
Author(s):  
Aneu Karlob Flaviana ◽  
Syahputra Syahputra

Penelitian ini didasari oleh latar belakang untuk mencari tahu bagaimana pengaruh tipe post terhadap online engagement di lima coffee shop di Bandung dan bagaimana pengaruh waktu posting terhadap online engagement di lima coffee shop tersebut. Selain itu, penelitian ini juga bertujuan untuk menemukan rekomendasi pengelolaan posting di lima akun coffee shop untuk meningkatkan online engagement. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan jenis penelitian deskriptif dengan mengambil data post yang diunggah oleh lima akun Instagram coffee shop dari bulan September 2018 hingga Agustus 2019 untuk dijadikan objek penelitian. Post yang dianalisis dalam penelitian ini berjumlah 448 post. Teknik analisis data pada penelitian ini adalah analisis deskriptif dan uji beda Kruskal Wallis dan Post Hoc. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa tipe post dan waktu posting (bulan dan hari), hanya bulan yang memiliki pengaruh signifikan terhadap online engagement, sedangkan hari tidak memiliki pengaruh signifikan terhadap like dan komentar. Waktu posting pada bulan yang memiliki pengaruh paling signifikan terhadap like dan komentar adalah bulan Januari, Mei, Juni, dan Agustus.Tipe post informasi memiliki pengaruh paling signifikan terhadap like dan komentar dibandingkan dengan tipe post lainnya. Kata Kunci : Sosial Media; Instagram; Online Engagement.


2021 ◽  
Vol 11 (2) ◽  
pp. 158-183
Author(s):  
Desfitrina Desfitrina ◽  
Zulfadhli Zulfadhli ◽  
Triana Agustini

The emergence of natural phenomena in the abundance of the entire population on earth resulted in a large enough impact, especially health and economy in various sectors of society in the world. The Coronavirus has devastated micro, small and medium enterprises that have gone bankrupt but there are also opportunities for micro, small and medium enterprises. But there are also some sectors that have benefited and become opportunities to reap profits, such as virtual internet telecommunications and mask making, not all have gone bankrupt, as happened in the tourism, culinary, hotel, and restaurant sectors that cannot adapt to today's difficult times. My shopping habit of visiting places has decreased. This habit leads to virtual services to reduce transactions crowding with many people so that the Coronavirus can be reduced. Efforts to reduce activities outside the home will open up opportunities for micro, small and medium enterprises online so that people use the internet and don't crowd. Turning on micro, small and medium enterprises so that the impact of corona can be avoided quickly. Changes in people's behavior that reduce outdoor activities and networks of creative industries and small and medium-sized businesses in the largest business sector in the world that appear to be Covid-19 are quite depressed in dealing with problems and building businesses. This research method is descriptive and verification methods, the analysis tool is structural equation modeling (SEM, Lisrel). The results show that how the influence of business strategy on the performance of small and medium scale companies during the Covid-19 period. Keywords: Business Strategy, Company Performance, Micro, Small And Medium Enterprises, Financial Performance, On The Covid-19 Epidemic   Abstract: Munculnya fenomena dari alam secara tiba-tiba yang menimpah seluruh penduduk dimuka bumi mengakibatkan dampak yang cukup besar terutama kesehatan dan ekonomi diberbagai sektor masyarakat didunia. Virus Corona memporak porandakan  usaha mikro kecil  menengah yang mengalami kebangkrutan tetapi ada juga peluang bagi usaha mikro kecil dan menengah. Tetatpi ada pulah faktor yang mendapat keuntungan  dan menjadi kesempatan untuk meraup keuntungan seperti  bidang telekomunikasi internet virtual dan pembuatan masker tidak semua mengalami  kebangkrutan seperti yang terjadi pada bidang pariwisata, kuliner, hotel dan restoran yang tidak bisa beradaptasi dengan masa sulit saat ini. Kebiasaan  shopping  dengan mendatangin tempat sudah berkurang.  Kebiasaan ini mengarah pada layanan virtual guna mengurangi transaksi yang berkerumun dengan banyak orang agar virus Corona dapat berkurang. Usaha untuk mengurangi aktivitas diluar rumah ini akan membuka peluang usaha mikro kecil dan menengah di jalur daring agar masyarakat menggunakan internet dan tidak berkerumun. Menghidupkan Usaha mikro kecil dan menengah dapat agar dampak corona dapat dihindari secara cepat. Perubahan perilaku masyarakat yang mengurangi aktivitas di luar ruangan dan jaringan Industri kreatif dan usaha kecil menengah pada sektor bisnis terbesar di dunia yang yang tedampak covid-19 cukup tertekan dalam menangani masalah dan membangun usaha. Metode penelitian ini adalah metode deskriptif dan verifikasi, alat analisisnya adalah pemodelan persamaan struktural (SEM, Lisrel). Hasil penelitian menunjukkan bahwa strategi bisnis berpengaruh terhadap kinerja perusahaan skala kecil menengah masa covid-19.   Keywork: Business Strategy, Kinerja Perusahaan, usaha mikro kecil menengah,kinerja keuangan, pademi Covid-19


2021 ◽  
Vol 11 (1) ◽  
pp. 78-96
Author(s):  
Moch Lukmanul Hakim ◽  
Agus Rahayu ◽  
Lili Adi Wibowo ◽  
Moch. Dudih Sugiharto

Pengukuran kinerja pemerintah daerah di Indonesia masih perlu ditingkatkan sebagai upaya mewujudkan akuntabilitas tinggi yang dituntut oleh pemerintah pusat. Berdasarkan teori kelembagaan, terdapat tiga factor yang berpengaruh terhadap kualitas pengukuran kinerja pemerintah daerah, yaitu pengetahuan teknis, komitmen manajemen, dan sumber daya. Penelitian ini menguji pengaruh ketiga factor tersebut terhadap kualitas pengukuran kinerja pemerintah daerah di wilayah provinsi Jawa Barat. Responden dalam penelitian ini adalah kepala bagian dari instansi pemerintah daerah Jawa Barat. Penelitian ini menggunakan PLS-SEM dan berhasil membuktikan bahwa terdapat pengaruh positif dan signifikan dari pengetahuan teknis, komitmen manajemen, dan sumber daya terhadap kualitas pengukuran kinerja pemerintah daerah. Temuan ini memberikan kontribusi praktis sebagai panduan bagi pemerintah daerah untuk upaya peningkatan kualitas pengukuran kinerjanya. Penelitian mendatang perlu untuk memperluas cakupan wilayah pengamatan, menggabungkan skala subjektif dan objektif dari variable kualitas pengukuran kinerja, serta mengembangkan variable lain berdasarkan teori lain seperti teori kontingensi, teori agensi, dan teori kapabilitas dinamis.


2021 ◽  
Vol 11 (1) ◽  
pp. 33-50
Author(s):  
Darwin Lie ◽  
Nana Triapnita Nainggolan ◽  
Lora Ekana Nainggolan

In order to improve the performance of government agencies towards professionalism and support the creation of good public services, human resources who have work discipline and good individual character are needed. The purpose of this study was to determine the contribution given by work discipline and individual characteristics to employee performance. This research method uses a quantitative approach using qualitative and quantitative descriptive analysis. The data collection used a questionnaire and the sampling technique used a saturated sample with a total sample of 42 employees. From the research results, it can be concluded that: work discipline and individual characteristics, and employee performance are good. There is a positive influence between work discipline and individual characteristics on employee performance. Work discipline and individual characteristics have a strong relationship with employee performance. Hypothesis test results show that there is a positive and significant influence between work discipline and individual characteristics on employee performance.


2021 ◽  
Vol 11 (1) ◽  
pp. 10-32
Author(s):  
Tri Febrianti

This study aims to determine the community’s acceptance using of the modification Technology Acceptance Model approach for internet television services. The type of research is descriptive and verification with the descriptive survey method. For operational variables consist of perceived usefulness, perceived enjoyment, perceived quality, attitude, and intention. Data obtained from Indonesia for internet television which is amounting to 213 people. The data were collected using a questionnaire instrument. Questionnaires have been prepared based on indicators of each variable by using Likert’s scale. The result of descriptive analysis showed that Indonesian people accepted internet television services using the modification technology acceptance model approach. The result of CB-SEM showed the model of internet television is quite fit and the hypothesis indicate that perceived usefulness, perceived enjoyment, perceived quality has influence toward intention through attitude in simultaneously and partial.


Sign in / Sign up

Export Citation Format

Share Document