ANALISIS TINGKAT KEPUASAN MAHASISWA PENGGUNA E-LEARNING MENGGUNAKAN END USER COMPUTING SATISFICATION
Interaksi manusia komputer (HCI) adalah bidang lintas disiplin (misalnya, teknik, psikologi, ergonomi, desain) yang berkaitan dengan teori, desain, implementasi, dan evaluasi cara-cara yang digunakan manusia dan berinteraksi dengan perangkat komputasi. Hal inilah yang membuat penelitian tertarik untuk melakukan penelitian yang berhubungan dengan tingkat kepuasan pengguna e-larning terutama bagi mahasiswa. Sebuah web elearning dikatakan baik apa bila user (pemakai) merasa puas dengan web elearning, baik dari sisi tampilan maupun isi. Peneliti melakukan penelitian di Universitas Katolik Atma Jaya memiliki web elearning. Dengan tujuan peneliti mengetahui tingkat kepuasan mahasiswa pengguna elearning di universitas katolik atma jaya. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah end user computing satisficati (EUCS). EUCS sendiri terdiri dari lima variable yaitu, Konten, Accuracy, Format, Ease of Use dan Timeliness. Respoden dalam penelitian ini hanya mahsiswa aktif angkatan 2019 di Falkutas Kedokteran Atma Jaya, yaitu sebanyak 133 mahasiswa sebagai responden . Hasil penelitian ini sebagai masukan bagi Universitas Katolik Atma Jaya dan untuk lima(5)variabel yang ada masih harus dan terus ditingkatkan lagi. Tingkat kepuasan pengguna akan mempengaruhi kesuksesan dalam penerapan elearning. Dan dalam hasil penelitian ini dihasilkan bahwa masiswa di falkutas kedokteran Unika Atma Jaya, sudah puas dilihat dari sisi konten, Accuracy, Format, Ease Of Use.