Pekerja Migran Indonesia dalam Konstelasi Pasar Tenaga Kerja di Era Masyarakat Ekonomi ASEAN
Naskah ini merupakan bagian dari buku Bunga Rampai Isu-Isu Keamanan Non-Tradisional di Indonesia. Naskah ini mengurai bagaimana pekerja migran Indonesia dapat berdaya saing dalam konstelasi pasar tenaga kerja di era masyarakat ekonomi ASEAN yang telah mulai berlaku sejak 31 Desember 2015. Pembahasan terbagi ke dalam tiga bagian yakni pertama, menjelaskan kondisi pekerja migran Indonesia meliputi: statistik dan kebijakan, kedua menguraikan pekerja migran Indonesia dalam masyarakat ekonomi ASEAN meliputi: agenda ketenagakerjaan di ASEAN dan respon pemerintah terhadap MRAs, dan ketiga pekerja migran Indonesia dalam konstelasi pasar tenaga kerja di era MEA. Temukan penjelasannya lebih mendalam dalam tulisan ini, selamat membaca. ---This manuscript is part of the book Anthology of the Non-Traditional Security Issues in Indonesia. This article describes how Indonesian migrant workers can be competitive in the labor market constellation in the era of the ASEAN economic community which has come into force on December, 31 2015. The discussion is divided into three parts, first, explaining the conditions of Indonesian migrant workers including: statistics and policies, second describes Indonesian migrant workers in the ASEAN economic community including: the employment agenda in ASEAN and the Indonesian government's response to MRAs, and third Indonesian migrant workers in the labor market constellation in the AEC era. You can find more detailed explanation in this article, happy reading.