PERANCANGAN PANEL AOUTOMATIC TRANSFER SWITCH DAN AUOTOMATIC DENGAN KONTROL BERBASIS ARDUINO MAIN FAILURE
ABSTRAKKebutuhan energi listrik adalah sebuah kebutuhan pokok yang sangat penting dalam kebutuhan hidup manusia sehari – hari. Semua alat pada kehidupan membutuhkan energi listrik. PLN selaku penyedia energi listrik atau biasa disebut catu daya utama tidak akan tersedia secara terus menerus atau secara kontiniu baik itu terjadi gangguan ataupun ada kendala lain yang menyebabkan PLN tidak bisa menjamin ketersediaan energi listrik secara terus menerus. Penelitian perancangan ini merancang sistem Automatic Transfer Switch dan Automatic Main failure menggunakan kontroler Arduino Uno sebagai pengendali dari sistem tersebut yang berfungsi untuk menghidupkan Genset dan memindahkan beban dari PLN ke Genset yang sudah dinyalakan tersebut. Perancangan yang dilakukan menggunakan Uninteruptible Power Supply (UPS) yang bertujuan untuk menghilangkan waktu jeda pada saat terjadi pemadaman listrik sehingga listrik akan tetap tersedia hingga Genset telah nyala dan siap untuk mengambil alih beban. Komponen pendukung pada sistem yang dirancang berupa Relay AC, Modul Relay, Uninteruptible Power Supply (UPS) agar sistem dapat berjalan sebagaimana mestinya. Kata Kunci : Automatic Transfer Switch, Automatic Main Failure, Arduino Uno, Uninteruptible Power Supply, Modul Relay