Keanekaragaman Perifiton Daun Lamun Enhalus acoroides dan Cymodocea serrulata di Teluk Awur, Jepara

2021 ◽  
Vol 10 (2) ◽  
pp. 306-312
Author(s):  
Adelia Hilma Sugiarto ◽  
Raden Ario ◽  
Ita Riniatsih

Ekosistem padang lamun merupakan ekosistem bahari yang memiliki keanekaragaman hayati dan memiliki produktivitas tinggi di perairan dangkal. Adanya keberadaan perifiton yang menempel pada daun lamun diduga dijadikan sebagai faktor penunjang produktivitas primer di kawasan ekosistem lamun. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kelimpahan perifiton, distribusi perifiton dan hubungan kerapatan lamun terhadap kelimpahan perifiton di Perairan Teluk Awur, Jepara. Penelitian ini menggunakan metode survei dan penentuan lokasi dipilih dengan menggunakan metode sampling purposive method, sedangkan metode pengambilan data lamun mengacu pada metode line transek kuadran. Pengambilan daun lamun untuk pengamatan perifiton menggunakan metode sapuan daun yang selanjutnya diamati dengan menggunakan mikroskop. Nilai kelimpahan perifiton pada daun lamun Enhalus acoroides di Stasiun 1, Stasiun 2, dan Stasiun 3 berturut-turut adalah 105 ind/cm2, 167,5 ind/cm2, dan 101,25 ind/cm2. Sedangkan kelimpahan perifiton pada daun lamun Cymodocea serrulata di Stasiun 1 tidak ada lalu Stasiun 2 dan Stasiun 3 berturut-turut adalah 80 ind/cm2 dan 135 ind/cm2. Kelimpahan tertinggi perifiton terdapat pada jenis lamun E. acoroides diduga karena E. acoroides mempunyai luas penampang daun yang lebih lebar dibandingkan C.serrulata. Perifiton yang mendominasi di lokasi ini berasal dari Kelas Bacillariophyceae. Sebaran perifiton berdasarkan perhitungan indeks morisita yaitu berkelompok dan terdapat hubungan antara kelimpahan perifiton dengan kerapatan lamun.  The seagrass ecosystem is a marine ecosystem that has biodiversity and is high productivity in shallow waters. The presence of periphyton attached to seagrass leaves is thought to be used as a primary productivity supporting factor in the seagrass ecosystem. This research aims to determine the periphyton abundance, periphyton distribution and seagrass density relationship towards periphyton abundance in Teluk Awur, Jepara. The survey method and location determination were selected based on purposive sampling method, while the seagrass data collection method refers to the quadrant line transect method. The taking of seagrass leaf for periphyton observation used leaf drainage method was then observed using a microscope. Periphyton abundance value on seagrass leaves of Enhalus acoroides in Station 1, Station 2, and Station 3 are respectively  105 ind / cm2, 167,5 ind / cm2, and 101, 25 ind / cm2. Periphyton abundance in seagrass leaves Cymodocea serrulata in Station 1 was not found while Station 2 and Station 3 are 80 ind / cm2 and 135 ind / cm2 respectively. The highest abundance of periphyton is in the type of seagrass E. acoroides because E. acoroides has a wider leaf cross-sectional area than C. serrulata. Periphyton that dominates the waters of Teluk Awur comes from the Bacillariophyceae class. Periphyton distribution based on the morisita index calculation is clustered and there is a relationship between periphyton abundance and seagrass density.

2019 ◽  
Vol 8 (2) ◽  
pp. 116
Author(s):  
Raden Ario ◽  
Ita Riniatsih ◽  
Ibnu Pratikto ◽  
Pratiwi Megah Sundari

Keanekaragaman jenis lamun dan struktur morfologi yang cukup besar pada Enhalus acoroides dan Cymodocea serrulata memungkinkan ditumbuhi perifiton dimana dapat meningkatkan produktivitas primer. Penelitian bertujuan untuk mengetahui kelimpahan perifiton dan pola distribusinya serta hubungan kerapatan lamun terhadap kelimpahan perifiton di PulauParang, Karimunjawa. Penelitian yang dilaksanakan pada bulan Oktober 2018 menggunakan metode survei dan penentuan lokasi dipilih dengan menggunakan metode purposive sampling, sedangkan metode pengambilan data lamun melalui metode line transect quadrant yang mengacu pada metode seagrass watch. Pengambilan daun lamun untuk pengamatan perifiton menggunakan metode sapuan daun yang selanjutnya diamati dengan menggunakan metode sensus yaitu pengamatan total dengan alat sedgwick rafter counting chamber di bawah mikroskop. Nilai kelimpahan perifiton pada daun lamun Enhalus acoroides di Stasiun 1, Stasiun 2, dan Stasiun 3 berturut–turut sebesar 2654 sel/cm2, 2831 sel/cm2, 1435 sel/cm2. Sedangkan kelimpahan perifiton pada daun lamun Cymodocea serrulata di Stasiun 1, Stasiun 2, dan Stasiun 3 berurutan sebesar 0 sel/cm2, 2376 sel/cm2, 2890 sel/cm2. Kelimpahan tertinggi perifiton terdapat pada jenis lamun Enhalus acoroides, hal ini diduga karena Enhalus acoroides mempunyai penampang daun yang lebih lebar dan umur jaringan makrofil yang lebih lama. Perifiton yang mendominasi di Pulau Parang berasal dari Kelas Bacillariophyceae, diduga karena kelas ini memiliki kemampuan melekat pada substrat yang baik. Berdasarkan perhitungan Indeks Morisita maka diketahui bahwa sebaran perifiton di Pulau Parang adalah mengelompok. Kelimpahan perifiton dengan kerapatan lamun di Pulau Parang memiliki hubungan cukup erat.   The variety of seagrass types and the morphological structure of Enhalus acoroides and Cymodocea serrulata allows periphyton to be grown. Periphyton can increase primary productivity and help the decomposition process of seagrass. This research aims to determine the periphyton abundance, periphyton distribution and seagrass density relationship towards periphyton abundance in Parang Island, Karimunjawa. This research was conducted on October 2018. The seagrass data was collected by using the line transect quadrant method refers to the seagrasswatch method. Taking seagrass leaf for periphyton observation using the leaf drainage method was then observed using the census method, which is a total observation with sedgwick rafter counting chamber. Periphyton abundance value on seagrass leaves of Enhalus acoroides at Station 1, Station 2, and Station 3 are 2654 cells/ cm2, 2831 cells/ cm2, 1435 cells/ cm2 respectively. While periphyton abundance on the seagrass leaves of Cymodocea serrulata at Station 1, Station 2, and Station 3 are 0 cell/ cm2, 2376 cells/ cm2, 2890 cells/ cm2 respectively. The highest abundance of periphyton was observed on Enhalus acoroides leaves. This is presumably because Enhalus acoroides has a wider leaf section and longer age of macrophilic system. Periphyton that dominates in Parang Island comes from Class Bacillariophyceae. This is likely because this class has the ability to attach on a good substrate. Based on the calculation of the Morisita Index, it is known that the periphyton distribution in Parang Island is clustered. Periphyton abundance showed a strong relation with the seagrass density.


2020 ◽  
Vol 9 (1) ◽  
pp. 35-40
Author(s):  
Viny Ratnasari ◽  
Ali Djunaedi ◽  
Adi Santoso

ABSTRAK: Perubahan iklim disebabkan oleh berbagai aktifitas kegiatan manusia yang menghasilkan gas karbon diokasida ke atmosfer bumi yang akan berdampak pada pemanasan global. Ekosistem padang lamun memiliki kemampuan untuk menyerap dan menyimpan karbon dalam jumlah besar dari atmosfer yang dapat mengurangi emisi karbon. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui kerapatan, tutupan lamun, biomassa dan simpanan karbon pada lamun Enhalus acoroides di Pantai Gelaman dan Pantai Alang-Alang. Penelitian menggunakan metode survei dan penentuan lokasi dipilih dengan menggunakan metode line transect quadrant yang mengacu pada metode LIPI. Sampling dilakukan pada titik 50 m setiap substasiun dengan metode pencuplikan. Pengukuran karbon pada sampel lamun menggunakan metode LOI.Kerapatan lamun di Stasiun 1 sebesar 1235 ind/m2 dan nilai tutupan lamun sebesar 68,76%. Kerapatan Stasiun 2 sebesar 1135 ind/m2 dan tutupan lamun sebesar 51,78%. Nilai rata-rata estimasi simpanan karbon lamun Enhalus acoroides di Stasiun 1sebesar 119.27 gC/m2 dan di Stasiun 2 sebesar 91.57 gC/m2. ABSTRACT: Climate change is caused by various human activities that produce carbon dioxide gas into the earth atmosphere which will have an impact on global warming. Seagrass ecosystem is able to absorb and store large number of carbon from the atmosphere that can reduce carbon emissions. This research were to determine the density, seagrass cover, biomass and carbon storage in seagrasses at Gelaman Beach (Station 1) and Alang-Alang Beach (Station 2). Survey and sampling. Were conducted using quadrant transect referring to LIPI method. Observation of the density value, the percentage of seagrass coverage was conducted in all points, while the sampling was conducted at the point 50 m on each substation by sampling method. Carbon measurement in seagrass sample used LOI method. Total seagrass density in Station 1 was 1235 ind/m2 and the total value of seagrass percentage cover was 68,76%. Total seagrass density in Station 2 was 1135 ind/m2 and total value of seagrass percentage cover was 51,78%. Average value for carbon savings estimated seagrass Enhalus acoroides in Station 1 was 119.27 gC/m2 and Station 2 was 91.57 gC/m2.


2019 ◽  
Vol 8 (3) ◽  
pp. 277-284
Author(s):  
Abdul Latif Mahakar ◽  
Retno Hartati ◽  
Suryono Suryono

Lamun memiliki tingkat produktivitas primer yang tinggi dan memiliki kemampuan dalam meredam kekuatan arus dan gelombang. Membuat ekosistem lamun sangat menarik dan nyaman bagi kehidupan organisme perairan, baik sebagai tempat untuk mencari makan, tempat memijah ataupun tempat untuk pembesaran anak/larva/juvenile. Padang lamun merupakan ekosistem yang bermanfaat, tetapi kurang diperhatikan. Peneltian ini bertujuan Mengidentifikasi jenis, mengetahui kerapatan dan tutupan lamun di perairan Pulau Sintok, Pulau Kemujan dan Pulau Menjangan Besar Kepulauan karimunjawa. Metode yang digunakan dalam penelitian adalah metode survey. Pengamatan sampel lamun dilakukan dengan metode transek kuadran dan penentuan lokasi penelitian mengguanakan metode purposive sampling, dibagi berdasarkan zonasi. Analisis data berupa perhitungan kerapatan (Ind/m²) dan penutupan lamun (%). Hasil penelitian telah menemukan 6 jenis lamun, yaitu Cymodocea  serrulata, Cymodocea rotundata, Enhalus acoroides, Thalasia hemprichi, Halophila ovalis dan Halophila minor. Pulau Sintok sebagai zona perlindungan bahari memiliki nilai kerapatan lamun tertinggi dengan kisaran  98,22-5,56 Ind/m². Diikuti oleh Pulau Menjangan Besar dengan kisaran 62,67-12,67 Ind/m sebagai zona pemanfaatan wisata bahari dan Pulau Kemujan sebagai zona pemukiman dengan kisaran 50-27,33 Ind/m². Sedangkan untuk  tutupan lamun, pada Pulau Sintok dengan kisaran 23,61-1,30%. Pulau Kemujan dengan kisaran 22,61-10,29% dan Pulau Menjangan Besar berkisar 18,75-2,39%. Thalasia hemprichi adalah spesies dengan nilai kerapatan dan tutupan tertinggi dari seluruh lokasi penelitian dengan 98,22 Ind/m² dan 23,61%. Dan spesies terendah untuk kerapatan dan tutupan adalah Cymodocea serrulata dengan 5,56 Ind/m² dan 1,30%. Seagrass have primary level of productivity is high and has the ability to soften the strength of the current and waves. Make seagrass ecosystem is very interesting and comfortable for the life of the organism the waters, both as a place to feeding ground, spawning ground or place to nursery ground. The seagrass is a useful ecosystem, but less noted. This research aims identify the species, know the density and seagrass cover at Sintok Island, Kemujan Island and Menjangan Besar Island Karimunjawa Islands. This research conducted on 15 May 2016 at Sintok Island, Kemujan Island and Menjangan Besar Island Karimunjawa Islands. The method used in this research is the survey method. Sample observation seagrass done with the transect quadrant method. The determination of the location of the research using the method purposive sampling, divided based on over zoning. Data Analysis in the form of calculating the density (Ind/m²) and seagrass cover (%).The results of research has found 6 species of seagrass, namely, Cymodocea rotundata Cymodocea serrulata, Enhalus acoroides, Thalasia hemprichi, Halophila ovalis and Halophila minor. Sintok island as protection zone bahari has the highest seagrass density value with a range of 98,22-5.56 Ind/m². Followed by of Menjangan Besar Island with 62,67-12,67 Ind/m² as a zone of the utilization of marine tourism and Kemujan Island as residential zone with a range of 50-27,33 Ind/m². While for the seagrass cover,on the Sintok Island with a range of 23,61-1,30%. Kemujan Island with a range of 22,61-10,29% and And Menjangan Besar Island range 18,75-2.39%. Thalasia hemprichi is the species with the value of the density and the highest cover from the entire research location with 98,22 Ind/m² and 23,61%. And the species to low density and cover is Cymodocea serrulata with 5.56 Ind/m² and 1,30%.


2021 ◽  
Vol 10 (2) ◽  
pp. 225-232
Author(s):  
Chandra Nicolas Sihaloho ◽  
Nur Taufiq ◽  
Hadi Endrawati

Keanekaragaman jenis lamun dan struktur morfologi yang cukup besar pada Thalassia hemprchii dan Cymodocea rotundata memungkinkan ditumbuhi perifiton yang dapat meningkatkan produktivitas primer. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kelimpahan perifiton pada T. hemprichii dan C. rotundata di Perairan Teluk Awur, Jepara. Penelitian dilaksanakan pada Bulan Juli 2020 menggunakan metode survei dan penentuan lokasi dipilih dengan menggunakan metode purposive random sampling, sedangkan metode pengambilan data lamun dengan metode line transect quadrant yang mengacu pada metode LIPI. Pengambilan daun lamun untuk pengamatan perifiton menggunakan metode sapuan daun yang selanjutnya diamati dengan menggunakan metode sensus yaitu pengamatan total dengan alat sedgwick rafter di bawah mikroskop. Nilai kelimpahan perifiton pada daun lamun T. hemprichii sebesar 27.635 ind/cm2. Sedangkan kelimpahan perifiton pada daun lamun C. rotundata sebesar 23.015 ind/cm2. Kelimpahan tertinggi perifiton terdapat pada jenis lamun Thalassia hemprichii, hal ini diduga karena Thalassia hemprichii mempunyai penampang daun yang lebih lebar. Perifiton yang mendominasi di Perairan Teluk Awur berasal dari Kelas Bacillariophyceae, diduga karena kelas ini memiliki kemampuan melekat pada substrat yang baik. Berdasarkan perhitungan Indeks Morisita maka diketahui bahwa sebaran perifiton di Perairan Teluk Awur didominasi pola sebaran mengelompok. Kelimpahan perifiton dengan kerapatan lamun di Perairan Teluk Awur memiliki hubungan cukup erat.The considerable diversity of seagrass species and morphological structures in Thalassia hemprchii and Cymodocea rotundata allows the growth of periphyton which can increase primary productivity. This study aims to determine the abundance of periphyton and its distribution patterns in the waters of Teluk Awur, Jepara. The study, which was conducted in July 2020, used a survey method and the location was selected using the purposive sampling method, while the seagrass data collection method used the line transect quadrant method which refers to the LIPI method. Seagrass leaves were collected for periphyton observations using the leaf sweep method, which was observed using the census method, namely total observation using the sedgwick rafter under a microscope. The abundance value of periphyton in Thalassia hemprichii seagrass leaves was 27,635 ind/cm2. While the abundance of periphyton in seagrass leaves of Cymodocea rotundata was 23,015 ind/cm2. The highest abundance of periphyton is found in the type of seagrass T. hemprichii, this is presumably because T. hemprichii has a wider leaf cross section. The dominant periphyton in Teluk Awur waters comes from the Bacillariophyceae class, presumably because this class has good adherence to the substrate. Based on the calculation of the Morisita Index, it is known that the distribution of periphyton in the waters of Teluk Awur, Jepara is dominated by a clustered distribution pattern. The abundance of periphyton and seagrass density on Parang Island is closely related.


Author(s):  
Gilang Primanagita Rachman ◽  
Indah Riyantini ◽  
Zahidah Hasan ◽  
Herman Hamdani

Seagrass beds in Ujung Genteng waters are one of the shallow marine ecosystems that have relatively high biodiversity. Seagrass ecosystem as one of the coastal ecosystems in these waters has a diversity of marine life that is associated with it. The purpose of this study was to establish the association pattern and the correlation of mega zoobenthos to seagrass ecosystem conditions. The method used was a survey method by conducting a survey direct observation of the stations that have been determined.  Three seagrass species were identified, namely: Thallasia hemprichii, Cymodoceae rotundata and Enhalus acoroides. The highest density of seagrass was found in station 2 with the type of seagrass Thallasia hemprichii as much as 207 ind/m2. Fifteen mega zoobenthos species were identified representing 3 phyla. Species Mega zoobenthos which is most commonly found in Ujung Genteng waters is Ophiothrix fragilis, Ophiocoma erinaceus, and Diadema setosum. The mega zoobenthos Diversity Index at the observation station is included in the medium category that is 2.33-2.66 and the evenness index is 0.63-0.84. Correlation of seagrass density with mega zoobenthos obtained by 0.92 shows that there is a very strong relationship between seagrass density with mega zoobenthos. The result shows that there are 4 patterns of close association and 2 patterns of very close association. Ophiocoma erinaceus of the ophiuroidea class has a pattern of very close positive associations with seagrass Cymodoceae rotundata and Dendrodoris sp of the order nudibranchia has a pattern of very close negative associations with seagrass Cymodoceae rotundata.


2018 ◽  
Vol 7 (4) ◽  
pp. 415-422
Author(s):  
Isnaini Dian Yunita ◽  
Niniek Widyorini ◽  
Supriharyono Supriharyono

Ekosistem lamun merupakan salah satu ekosistem yang memiliki kompleksitas dan keanekaragaman hayati yang tinggi. Padang lamun merupakan hamparan vegetasi lamun yang menutupi suatu kawasan pesisir. Selain memiliki fungsi ekonomi, lamun juga memiliki fungsi ekologis yakni berperan penting sebagai pendaur zat hara oleh mikroorganime yaitu bakteri. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kerapatan lamun, kelimpahan bakteri heterotrof yang berasosiasi dengan lamun serta pengaruh kerapatan lamun dengan kelimpahan bakteri heterotrof di Pantai Prawean, Jepara. Metode yang digunakan yakni deskriptif eksplanatif dengan pengambilan sampel secara purposive dan dianalisis dengan IBM SPSS Statistic 22. Jenis lamun yang ditemukan di Pantai Prawean ada 5 (lima): Enhalus acoroides, Thalassia hemprichii, Cymodocea rotundata, Halodule uninervis dan Halodule pinifolia. Kerapatan tertinggi didapat dari jenis Thalassia hemprichii sebesar 78 Ind/m2 dan terendah adalah Enhalus acoroides 10 Ind/m2 dan kelimpahan bakteri heterotrof tertinggi diperoleh dari tingkat kerapatan rapat di stasiun 3 yakni 29,4x108 Upk/ml dan kelimpahan terendah diperoleh dari tingkat kerapatan jarang di stasiun 2 yakni 3,3x108 Upk/ml. Korelasi antara kerapatan lamun dengan kelimpahan bakteri heterotrof tinggi atau kuat yakni 0,896 dan korelasi ini dinyatakan sangat signifikan terbukti nilai sig. 0,001 dengan tingkat kesalahan 0,1%. Artinya bertambahnya kerapatan lamun dapat meningkatkan pula kelimpahan bakteri heterotrof. Seagrass ecosystem is one ecosytems that has high complexity and biodiversity. Seagrass beds are a stretch of seagrass vegetation that covers a coastal area. Beside its economic function, seagrass also have ecological function that play an important role of nutrient cycle for microorganism its bacteria. This study aims to determine the density of seagrass, the abundance of heterothropic bacteria and influence of seagrass density with abundance of heterotrophic bacteria at Prawean beach, Jepara. The method used in this study is descriptive explanative with purposive sampling and the data analyzed by IBM SPSS Statistic 22. There are 5 (five) species of seagrass that can be found in Prawean beach: Enhalus acoroides, Thalassia hemprichii, Cymodocea rotundata, Halodule uninervis and Halodule pinifolia. The highest density obtained from Thalassia hemprichii species is 78 sprouts of seagrass/m2 and the lowest density obtained from Enhalus acoroides is 10 obtained from seagrass density at station 3 its value 29,4x108Cfu/ml and the lowest abundance of heterotrophic bacteria was obtained from rare seagrass at station 2 its value 3,3x108Cfu/ml.  The corelation between seagrass density with abundance heterotrophic bacteria is high or strong that has value 0,846 and this correlation is very significantly proven has sig value 0,001 with error rate 0,1%, it can be conclude that increase of seagrass density can also increase the abundance of heterotrophic bacteria.  


2021 ◽  
Vol 3 (1) ◽  
pp. 24-31
Author(s):  
Ivin Anggraini Bayang ◽  
Andriani Rafael ◽  
Alfred G.O Kase

ABSTRAK               Ekosistem lamun merupakan salah satu ekosistem di laut dangkal yang mempunyai peranan penting dalam kehidupan biota laut dan merupakan salah satu ekosistem bahari yang paling produktif, sehingga mampu mendukung potensi sumber daya yang tinggi pula. Fungsi ekologis ekosistem lamun adalah sebagai produsen, pendaur unsur hara, penstabil substrat, penangkap sedimen, habitat dan makanan serta tempat berlindung organisme laut lainnya. Tujuan dari penelitian ini adalah, untuk mengidentifikasi pigmen dan mengetahui kandungan pigmen yang terdeteksi pada lamun Enhalus acoroides (Linnaeus f.) di Perairan Pantai Amadoke Desa Akle Kecamatan Semau Selatan Kabupaten Kupang. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode Survei, Kromotografi Lapis Tipis, dan metode Spektrofotometer. Lamun ini mengandung pigmen terlihat pada hasil analisis spektrofotometer pada ekstrak pigmen total lamun dan pemisahan pigmen lewat uji Kromotografi Lapis Tipis (KLT). Dalam proses ekstraksi digunakan pelarut aseton untuk penggerusan dan perendaman. Dan pada uji spektrofotometer untuk kandungan klorofil a menggunakan panjang gelombang 645 nm dengan pigmen total 226,85 µg/mL, klorofil b 664 nm dengan pigmen total 368,69 µg/mL dan karotenoid 470 nm dengan pigmen total. 2.923,70 µg/mL. Pada pengujian pigmen lewat KLT terdapat sembilan noda yaitu, klorofil a dengan nilai Rf (0,78, 0,84 dan 0,08) klorofil b dengan nilai Rf (0,04),  klorofil c dengan nilai Rf  (0,12), feofitin dengan nilai Rf (0,22 dan 0,88), fukosantin dengan nilai Rf (0,48) dan karotenoid dengan nilai Rf (1,00).      Kata kunci : E. acoroides (Linnaeus f.), pigmen, klorofil dan KLT ABSTRACT Seagress ecosystem is one of the shallow marine ecosystem that has an important role in the life of marine and is one of the most productive marine ecosystem, so that it can support the high potential of high resources as well. The ecological function of seagress ecosystem is as a producer, nutrient recycler, substrat stabilizer, sedimen capture, food and shelter of other organisme. The purpose of the research was to identifi the pigment and determine the pigment content in Enhalus acoroides (Linnaeus f.) seagress in Amadoke waters beach Akle of village, South Semau.The  research use survey method, thin layer chromotographic and spectrophotometer methods. This seagress contains pigment, seen in the result of spectrophotometric analysis in total seagress extract and pigment separation through thin layer chromotography test. In the pisment used acetone for steaming and soaking. The spectrophotometric test for the content of chrolophyll a (λ 645 nm), chrolophyll b (λ 664 nm) and carotenoid (λ 470 nm), respectivelly are 226,85 µg/mL, 368,69 µg/mL and 2923,70 µg/mL. Nine pigments found based on the Rf valuef of TLC analisis are chrolophyll a (Rf 0,78, 0,84, 0,08), chrolophyll b (Rf 0,04), chrolophyll c (Rf 0,12), feofitin (Rf 0,22 dan 0,88) and carotenoid (Rf 1,00)  


Jurnal MIPA ◽  
2014 ◽  
Vol 3 (1) ◽  
pp. 1
Author(s):  
Klion Ngongira ◽  
Marnix L. D. Langoy ◽  
Deidy Yulius Katili ◽  
Pience V. Maabuat

Lamun adalah tumbuhan berbunga yang dapat tumbuh dengan baik pada lingkungan laut dangkal. Penelitian ini dilaksanakan di pantai Tongkaina dengan menggunakan metode observasi lapangan pada purposive sampling dengan garis transek kuadrat. Analisis data meliputi perhitungan dengan rumus Krebs dan Fachrul, identifikasi jenis lamun dan penentuan indeks keanekaragaman menggunakan Shannon Wiener. Berdasarkan hasil penelitian terdapat tujuh jenis lamun yang ditemukan yaitu Enhalus acoroides, Thalassia hemprichii, Halophila ovalis, Cymodocea rotundata, Cymodocea serrulata, Holodule pinifolia dan Syringodium isoetifolium. Lamun Enhalus acoroides dan Thalassia hemprichii memiliki penyebaran terluas, karena ditemukan di seluruh transek pada lokasi penelitian. Jenis yang jarang dijumpai adalah Halophila ovalis dan Holodule pinifolia. Jumlah individu yang ditemukan adalah 2993 individu. Nilai indeks keanekaragaman di pesisir Pantai Molas memperlihatkan bahwa di wilayah ini keanekaragaman jenis lamun sedang bila dibandingkan dengan 13 lokasi lainnya di Indonesia.Sea grasses are flowering plants that can grow well in shallow marine environments. This research was conducted in Tongkaina Beach using field observation, with purposive sampling using line transect squares. Data analysis was performed using the formula of Krebs and Fachrul. Identification of sea grass and determination of diversity index is done using Shannon Wiener. Results obtained in this research showed that there are seven types of sea grasses, namely Enhalus acaroides, Thalassia hemprichii, Halophila ovalis, Cymodecea rotundata, Cymodocea serrulata, Holodule pinifolia, and Syringodium isoetifolium. Enhalus acoroides and Thalassia hemprichii have wide distribution because they can be found in all transect line at research site. Species that are rarely found are Halophila ovalis and Holodule pinifolia. Number of individual found was 2993. Value of diversity index at Tongkaina Beach showed that this area has moderate sea grass diversity compared to other 13 locations in Indonesia.


2021 ◽  
Vol 10 (2) ◽  
pp. 213-224
Author(s):  
Handhikka Daffa Wira Pradhana ◽  
Hadi Endrawati ◽  
AB Susanto

Ekowisata bahari adalah kegiatan wisata berkelanjutan yang memanfaatkan sumberdaya pesisir dan laut. Sumberdaya tersebut dapat dibagi menjadi sumberdaya alam dan manusia yang keduanya bersinergi dan berintegrasi untuk pemanfaatan ekowisata tersebut. Ekowisata lamun merupakan salah satu ekowisata berpotensi dimana potensi ekosistem lamun yang merupakan salah satu ekosistem di wilayah pesisir dengan peran penting untuk melindungi wilayah pesisir tersebut. Tujuan dilakukannya penelitian ini adalah untuk mengetahui potensi ekosistem lamun untuk dijadikan pendukung ekowisata bahari dengan melihat presentase tutupan, parameter lingkungan, dan kelimpahan biota yang berasosiasi. Metode penelitian yang digunakan adalah metode observasi langsung. Metode observasi langsung adalah metode pengumpulan data yang dilakukan dengan mengamati dan mengukur langsung objek yang diamati. Metode pengambilan data menggunakan metode transek garis LIPI dengan transek kuadran 50 x 50 cm. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa setidaknya terdapat lima spesies lamun yang dapat ditemukan di Perairan Pulau Panjang, yaitu: Thallasia hemprichii, Cymodocea rotundata, Cymodocea serrulata, Enhalus acoroides, dan Halophila ovalis. Kerapatan jenis lamun tertinggi adalah spesies Thallasia hemprichii di stasiun 1 dan kerapatan terendah adalah spesies Halophila ovalis di stasiun 1. Perairan Pulau Panjang juga memiliki potensi biota yang berasosiasi dalam ekosistem lamun, dimana terdapat berbagai jenis ikan karang, Mollusca, Cnidaria, dan Echinodermata yang meningkatkan daya dukung ekowisata lamun yang juga didukung dengan hasil persepsi masyarakat yang mendukung dan ingin berpartisipasi dalam kegiatan ekowisata pada ekosistem lamun.  Marine ecotourism is a sustainable tourism activity that utilized coastal and marine resources. These resources can be devided into natural resources and human resources that both of which can be sinergized and integrated for ecotourism use. Seagrass ecotourism is one of the potential ecotourism that seagrass ecosystem is one of the ecosystems in coastal areas with an important role in protecting the coastal area.  The purpose of this research is to determine the potential of seagrass ecosystem to support marine ecotourism in Panjang Island by also looking at the coverage percentage, environmental parameters, and the abundance of associated biotas. The research method used is direct observation method. Direct observation method is a method of collecting data by directly observing and measuring the object that being observed. The data collection method uses method by LIPI that uses quadrant transects of 50 x 50 cm. The results indicate that there’s at least five species of seagrass can be found in Panjang Island Waters, which is: Thallasia hemprichii, Cymodocea rotundata, Cymodocea serrulata, Enhalus acoroides, and Halophila ovalis. The highest coverage density of seagrass is Thallasia hemprichii in station 1, and the lowest coverage density is Halophila ovalis in station 1. Panjang Island Waters also have the potential of associated biotas in the seagrass ecosystem, where there are various types of reef fishes, Molluscas, Cnidarias, and Echinodermatas that can increase the potential of seagrass ecotourism which are also supported by the results of the community’s perception that support and want to participate in ecotourism activities in the seagrass ecosystem of Panjang Island.


2019 ◽  
Vol 8 (2) ◽  
pp. 109
Author(s):  
Ken Asti Harimbi ◽  
Nur Taufiq-Spj ◽  
Ita Riniatsih

Pemanasan global telah menjadi perhatian dunia. Riset karbon dilakukan dalam upaya adaptasi dan mitigasi perubahan iklim. Ekosistem pesisir memiliki fungsi penyerap karbon di lautan (carbon sink) yang dikenal dengan istilah blue carbon. Karbon bebas yang diserap kemudian tersimpan pada sedimen dan organ pada lamun dalam bentuk biomassa. Penelitian ini bertujuan untuk menghitung estimasi stok karbon pada lamun jenis Enhalus acoroides dan Cymodocea serrulata di Teluk Awur, Jepara Jawa Tengah pada Desember 2018. Sampling survey method digunakan dalam penelitian ini. Untuk mendapatkan nilai kerapatan lamun, penentuan titik sampling lamun dengan metode purposive sampling. Analisis kandungan karbon dengan metode pengabuan, sampel lamun dicuplik 3 individu pada jenis Enhalus acoroides dan 6 individu pada jenis Cymodocea serrulatadari 27 titik sampling. Penghitungan total stok karbon dilakukan dengan konversi data biomassa hasil perhitungan kerapatan lamun menjadi kandungan karbon. Hasil analisis menunjukkan estimasi stok karbon jenis lamun Enhalus acoroides (1,07 ton/ha) lebih tinggi daripada Cymodocea serrulata (0,64 ton/ha). Hal ini dapat disimpulkan bahwa ekosistem lamun berperan sebagai carbon sink. Untuk selanjutnya diharapkan adanya pengelolaan ekosistem pesisir dan laut secara terpadu untuk mempertahankan keberadaan lamun agar kontribusi terhadap ekosistem di sekitarnya semakin stabil. Global warming has been the world's concern. This research was conducted in concern to adapt and mitigate the climate change. Coastal ecosystem has a carbon sink function in the ocean known as a blue carbon. The absorbed carbon is stored on the sediment and organ of the seagrass in the form of biomass. This research aims to estimate carbon stocks on Enhalus acoroides and Cymodocea serrulata in Teluk Awur coastal waters, Jepara of Central Java which was conducted on December 2018. Sampling survey method was used in this study. In order to find the density value of the seagrass in the field area, purposive sampling method was used to determine the sampling points. Dry-ashing method was used for analysing carbon content of the seagrass by using 3 individuals of Enhalus acoroides and 6 individuals sample of Cymodocea serrulata from 27 sampling points. The total calculation of carbon stocks is conducted by converting biomass data into carbon content. The results shows that estimation of the carbon stock of seagrass Enhalus acoroides (1.07 tons/ha) was higher than Cymodocea serrulata (0.64 tons/ha). This can be conclude that the seagrass ecosystem serves as a carbon sink, hence, it is expected that integrated coastal and marine ecosystems management can be maintained the seagrass existence in order to contributed to the surrounding ecosystem. 


Sign in / Sign up

Export Citation Format

Share Document