PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING TERHADAP HASIL BELAJAR PKn SISWA KELAS IV SD NEGERI 1 TAPULAGA
Abstrak: Tujuan penelitian adalah (1) untuk meningkatkan hasil belajar PKn siswa pada materi Globalisasi melalui penerapan model pembelajaran Contextual Teaching and Learning di Kelas IV SD Negeri 1 Tapulaga Kabupaten Konawe.. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas, terdiri dari dua siklus. Prosedur penelitian meliputi: perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi dan evaluasi, dan refleksi. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan hasil observasi dan evaluasi tes siklus. Berdasarkan hasil analisis dan pembahasan, menunjukkan bahwa melalui penerapan model pembelajaran kontekstual dapat meningkatkan kemampuan menulis karangan pada siswa kelas IV SDN 1 Tapulaga. Hasil analisis data penelitian menunjukkan bahwa pada siklus I siswa yang tuntas berjumlah 15 siswa dengan persentase sebesar 65,2% dan siswa yang tidak tuntas berjumlah 8 siswa dengan persentase sebesar 34,8% dengan nilai rata-rata 64,4. Persentase Aktivitas mengajar guru pertemuan pertama sebesar 60% dan pertemuan kedua sebesar 73,3%. Persentase aktivitas belajar siswa pertemuan pertama sebesar 46,7% dan pertemuan kedua sebesar 66,7%. Sedangkan pada siklus II siswa yang tuntas berjumlah 21 siswa dengan persentase sebesar 91,3% dan yang tidak tuntas berjumlah 2 siswa dengan persentase sebesar 8,7% dengan nilai rata-rata 77,8. Persentase Aktivitas mengajar guru pertemuan pertama sebesar 86,7% dan pertemuan kedua sebesar 93,3%. Persentase aktivitas belajar siswa pertemuan pertama sebesar 80% dan pertemuan kedua sebesar 93,3%. Disimpulkan bahwa penerapan model pembelajaran Contextual Teaching and Learning untuk meningkatkan hasil belajar PKn materi Globalisasi pada siswa Kelas IV SD Negeri 1 TapulagaKata kunci: Model pembelajaran kontekstual; Hasil belajar PKn