e-GIGI
Latest Publications


TOTAL DOCUMENTS

402
(FIVE YEARS 87)

H-INDEX

2
(FIVE YEARS 0)

Published By Universitas Sam Ratulangi

2338-199x

e-GIGI ◽  
2021 ◽  
Vol 9 (2) ◽  
pp. 376
Author(s):  
Ratika F. Baliung ◽  
Vonny N. S. Wowor ◽  
Johanna A. Khoman

Abstract: Periodontal disease is still one of the dental and oral health disorders that has a high prevalence worldwide. Moreover, it can cause disorders in pregnancy including low birth weight (LBW) infant with the risks of death as well as disorders of growth and development in children. To date, low birth weight is one of the causes of high infant mortality rate. This study was aimed to evaluate the relationship between periodontal disease in pregnant women and the incidence of LBW baby. This was a literature review study searching data on three databases namely Pubmed, ScienceDirect, and Google Scholar and using keywords and a combination of boolean operators. After being selected based on inclusion and exclusion criteria, critical appraisal was conducted, and nine literatures were obtained: cross sectional study, case-control study, cohort study designs. The results showed that the most common periodontal disease in pregnant women was periodontitis. Women who gave birth to LBW babies had poor periodontal conditions compared to women who gave birth to babies with normal weight. Most of the literatures showed a significant relationship between periodontal disease in pregnant women and the incidence of LBW baby. In conclusion, there is a relationship between periodontal disease in pregnant women and the incidence of LBW infant. Periodontitis is one of the risk factors of poor pregnancy outcomes.Keywords: periodontal disease; pregnant women; low birth weight (LBW)  Abstrak: Penyakit periodontal masih merupakan salah satu gangguan kesehatan gigi dan mulut dengan prevalensi cukup tinggi di dunia. Dampak penyakit periodontal dapat berupa gangguan pada kehamilan termasuk terjadinya kelahiran bayi berat badan lahir rendah (BBLR) yang berisiko kematian bayi, serta gangguan pertumbuhan dan perkembangan anak. Bayi BBLR merupakan salah satu penyebab tingginya angka kematian bayi (AKB). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara penyakit periodontal pada ibu hamil dengan BBLR. Jenis penelitian ialah suatu literature review dengan pencarian data pada tiga database yaitu Pubmed, ScienceDirect, dan Google Scholar menggunakan kata kunci dan kombinasi boolean operator. Setelah diseleksi berdasarkan kriteria inklusi dan eksklusi, dilakukan critical appraisal, dan didapatkan sembilan literatur dengan desain studi cross sectional, case-control, dan cohort. Hasil penelitian mendapatkan bahwa penyakit periodontal yang terbanyak pada ibu hamil ialah periodontitis. Ibu yang melahirkan bayi BBLR memiliki kondisi periodontal yang buruk dibandingkan ibu yang melahirkan bayi dengan berat badan cukup. Sebagian besar literatur yang ditelaah menunjukkan adanya hubungan bermakna antara penyakit periodontal pada ibu hamil dengan kejadian BBLR. Simpulan penelitian ini ialah terdapat hubungan bermakna antara penyakit periodontal pada ibu hamil dengan kejadian bayi BBLR. Periodontitis merupakan salah satu faktor risiko hasil kehamilan yang buruk.Kata kunci: penyakit periodontal; ibu hamil; berat badan lahir rendah (BBLR)


e-GIGI ◽  
2021 ◽  
Vol 9 (2) ◽  
pp. 368
Author(s):  
Michelle Wilia ◽  
Mia A. Prasetya ◽  
Putri Rejeki

Abstract: Coronavirus disease 2019 (Covid-19) can cause respiratory problems and affect all ages. The nature of the transmission and the mortality rate of this viral infection bring about anxiety among health workers, inter alia, dentists because they have a high risk of contracting Covid-19. This study was aimed to determine the relationship between anxiety levels and the preparedness of dentists in facing the Covid-19 pandemic. This was an analytical study with a cross-sectional design. A quantitative study was conducted using a questionnaire that has been structured and tested for its validity and reliability. The questionnaire was divided into two parts, as follows: demographic data and levels of anxiety. Data were analyzed univariately and bivariately with the Spearman correlation test. There were 276 dentists in Bali as respondents who participated in this study. The results showed that the highest level of anxiety was moderate anxiety (54.3%) and there was a relationship between level of anxiety and the number of screening and patient settings with a p-value of 0.034 (p<0.05). In conclusion, there is a relationship between level of anxiety and the dentist's preparedness in the form of number of screening and patient setting to face the Covid-19 pandemic in Bali.Keywords: Covid-19; dentist; anxiety Abstrak: Coronavirus disease 2019 (Covid-19) dapat menyebabkan gangguan pernapasan dan menyerang segala rentang usia. Sifat transmisi dan tingkat mortalitas infeksi virus ini menye-babkan kecemasan di kalangan petugas kesehatan, salah satunya dokter gigi karena memiliki risiko tinggi tertular Covid-19. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara tingkat kecemasan dan kesiapan dokter gigi dalam menghadapi pandemi Covid-19 di Bali. Jenis penelitian ialah analitik dengan desain potong lintang. Penelitian kuantitatif dilakukan menggunakan kuesioner yang telah disusun dan diuji validitas dan reliabilitasnya. Kuesioner dibagi menjadi dua bagian yaitu data demografi dan tingkat kecemasan dokter gigi. Hasil data dianalisis secara univariat dan bivariat menggunakan uji korelasi Spearman. Terdapat 276 dokter gigi di Bali yang berpartisipasi dalam penelitian ini. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat kecemasan paling tinggi ialah kecemasan sedang (54.3%) dan terdapat hubungan antara tingkat kecemasan dengan jumlah skrining dan pengaturan pasien dalam menghadapi pandemi Covid-19 di Bali dengan p=0,034 (p<0,05). Simpulan penelitian ini ialah terdapat hubungan antara tingkat kecemasan dengan kesiapan dokter gigi yang dinyatakan dalam jumlah skrining dan pengaturan pasien dalam menghadapi pandemi Covid-19 di Bali.Kata kunci: Covid-19; dokter gigi; kecemasan


e-GIGI ◽  
2021 ◽  
Vol 9 (2) ◽  
pp. 362
Author(s):  
Juliatri Juliatri ◽  
Pritartha S. Anindita

Abstract: Tooth loss can occur due to various causes including caries and periodontal disease. Dental clerkship students are expected to have a good level of understanding of dental and oral health, therefore, they can prevent tooth loss due to dental and oral diseases such as caries or periodontal disease. This study was aimed to obtain the description of tooth loss among dental clerkship students at Program Studi Pendidikan Dokter Gigi, Faculty of Medicine, Sam Ratulangi University (PSPDG FK Unsrat) Manado. This was a descriptive study with a cross sectional design using total sampling method. Data were collected by means of questionnaires containing the identity and status of respondents with tooth loss, and were analyzed to determine the frequency and distribution of tooth loss. Out of a total of 228 students, 156 students filled in the questionnaires with a response rate of 68.4%. The results showed that 103 or 66% of respondents experienced tooth loss of one or more teeth and the total number of all missing teeth were 240 teeth. Caries was the most prominent cause of tooth loss, as many as 144 teeth or 60%. Of the 240 missing teeth, 202 teeth were not replaced with dentures. In conclusion, the prevalence of tooth loss among dental clerkship students at PSPDG FK Unsrat was 66%. Caries was the most common cause of tooth loss. Most of the missing teeth were not replaced with dentures for various reasons.Keywords: tooth loss; dental student  Abstrak: Kehilangan gigi dapat terjadi akibat berbagai hal di antaranya karies dan penyakit periodontal. Mahasiswa tahap profesi dokter gigi diharapkan memiliki tingkat pemahaman tentang kesehatan gigi dan mulut yang baik sehingga dapat mencegah kehilangan gigi yang disebabkan oleh penyakit gigi dan mulut seperti karies atau penyakit periodontal. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran kehilangan gigi pada mahasiswa tahap profesi dokter gigi di Program Studi Pendidikan Dokter Gigi Fakultas Kedokteran Universitas Sam Ratulangi (PSPDG FK Unsrat) Manado. Jenis penelitian ialah deskriptif dengan desain potong lintang. Penentuan sampel dengan metode total sampling. Data dikumpulkan menggunakan kuesioner yang berisi identitas dan status kehilangan gigi responden, dan dianalisis untuk mengetahui frekuensi dan distribusi kehilangan gigi responden. Dari total 228 mahasiswa, sebanyak 156 mahasiswa mengisi kuesioner dengan response rate sebesar 68,4%. Hasil penelitian menun-jukkan 103 atau 66% responden mengalami kehilangan satu atau lebih gigi dengan jumlah keseluruhan gigi yang hilang 240 gigi. Karies merupakan penyebab kehilangan gigi paling tinggi yaitu sebanyak 144 gigi atau 60%. Dari 240 gigi yang hilang, sebanyak 202 gigi tidak dibuatkan gigi tiruan. Simpulan penelitian ini ialah prevalensi kehilangan gigi pada mahasiswa tahap profesi PSPDG FK Unsrat sebesar 66%. Karies merupakan penyebab kehilangan gigi paling tinggi. Sebagian besar gigi yang hilang tidak dibuatkan gigi tiruan dengan berbagai alasan.Kata kunci: kehilangan gigi; mahasiswa kedokteran gigi


e-GIGI ◽  
2021 ◽  
Vol 9 (2) ◽  
pp. 357
Author(s):  
Adine V. K. Herwanto ◽  
Christy N. Mintjelungan ◽  
Vonny N. S. Wowor

Abstract: Behavior of maintaining denture hygiene is an important factor in the success of denture care. Poor denture hygiene maintenance can cause problems for dental and oral health such as caries, gingivitis, stomatitis, xerostomia, candidiasis, and periodontal disease, especially in users of acrylic-based removable dentures. This study was aimed to obtain the oral hygiene maintenance behavior of denture wearers. This was a literature review study using secondary data sources of the Google Scholar and PubMed databases with keywords, as follows: maintenance behavior, oral hygiene, denture users, acrylic removable partial dentures. Data selection were carried out based on inclusion and exclusion criteria, followed by a critical appraisal. The selection results in six literatures consisting in the form of cross-sectional studies. The results showed that the hygiene behavior of acrylic-based removable dentures in the community was classified as poor. In conclusion, maintenance of oral hygiene behavior of acrylic removable partial denture wearers is classified as poor due to lack of knowledge of most denture wearers to keep their dentures clean.Keywords: maintenance behavior of oral hygiene; denture wearers; acrylic removable partial dentures Abstrak: Perilaku memelihara kebersihan gigi tiruan merupakan faktor penting dalam keberhasilan perawatan gigi tiruan. Pemeliharaan kebersihan gigi tiruan yang kurang baik dapat menimbulkan masalah bagi kesehatan gigi dan mulut seperti karies, gingivitis, stomatitis, xerostomia, kandidiasis, dan penyakit periodontal, terutama pada pengguna gigi tiruan lepasan berbasis akrilik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perilaku pemeliharaan kebersihan mulut pengguna gigi tiruan sebagian lepasan (GTSL) akrilik. Jenis penelitian berbentuk literature review dengan menggunakan sumber data sekunder yang diperoleh melalui pencarian database Google Scholar dan PubMed dengan kata kunci: maintenance behavior, oral hygiene, denture users, acrylic removable partial dentures. Seleksi data dilakukan berdasarkan kriteria inklusi dan eksklusi, dilanjutkan dengan critical appraisal. Hasil seleksi mendapatkan enam literatur berbentuk cross-sectional study. Data hasil kajian menunjukkan bahwa perilaku pemeliharaaan kebersihan gigi tiruan lepasan berbasis akrilik pada masyarakat tergolong kurang baik. Simpulan penelitian ini ialah pemeliharaan kebersihan gigi mulut pengguna gigi tiruan sebagian lepasan akrilik masih tergolong kurang baik karena kurangnya kesadaran dan pengetahuan dari sebagian besar masyarakat mengenai pentingnya menjaga kebersihan gigi tiruan.Kata kunci: perilaku pemeliharaan kebersihan mulut; pengguna gigi tiruan; gigi tiruan sebagian lepasan akrilik


e-GIGI ◽  
2021 ◽  
Vol 9 (2) ◽  
pp. 347
Author(s):  
Glady A. Tetelepta ◽  
Michael A. Leman ◽  
Paulina N. Gunawan

Abstract: Maxillofacial trauma can be caused by various external and internal factors. The intervention to prevent the COVID-19 pandemic has caused changes in community social activities that contributes to the factors causing maxillofacial trauma during the pandemic. This study was aimed to obtain the factors that caused maxillofacial trauma before and during the COVID-19 pandemic. This was a literature review study using three databases, namely Google Scholar, Pubmed, and ClinicalKey, and the keywords "maxillofacial trauma", "etiology factors", and "COVID-19". The literatures were selected by using inclusion and exclusion criteria. A critical assessment was carried out and 11 literatures were obtained consisting of retrospective and cross-sectional studies. The results showed that the factors causing maxillofacial trauma in the period of before and during the pandemic belonged of three categories, as follows: falls, accidents, and violence. They consisted in detail of fall, traffic accident, sports injurie, industrial accident, suicide attempt, interpersonal violence, domestic violence. and animal-bite wound. In conclusion, fall is the most dominant etiology factor before and during the COVID-19 pandemic. Moreover, there is a difference in the factors causing maxillofacial trauma before and during the COVID-19 pandemic which is attempted suicide.Keywords: maxillofacial trauma; etiology; COVID-19 pandemic Abstrak: Trauma maksilofasial dapat disebabkan oleh berbagai faktor eksternal maupun internal. Adanya intervensi pencegahan pandemi COVID-19 menyebabkan perubahan aktifitas sosial masyarakat yang berkontribusi dalam berubahnya faktor penyebab trauma maksilofasial pada saat pandemi. Penelitian ini bertujuan untuk melihat faktor penyebab trauma maksilofasial pada masa sebelum dan saat pandemi COVID-19. Jenis penelitian ialah suatu literature review. Pencarian data melalui tiga database yaitu Google Scholar, Pubmed dan ClinicalKey menggunakan kata kunci trauma maksilofasial, faktor penyebab, dan COVID-19. Literatur diseleksi menggunakan kriteria inklusi dan eksklusi, dilakukan penilaian kelayakan dan diperoleh 11 literatur dengan desain studi retrospektif dan potong lintang. Hasil penelitian mendapatkan factor-faktor penyebab trauma maksilofasial pada masa sebelum dan saat pandemi tergolong atas tiga kategori yaitu: jatuh, kecelakaan, dan kekerasan, yang secara detil terdiri atas jatuh, kecelakaan lalu lintas, cedera olahraga, kecelakaan industri, percobaan bunuh diri, kekerasan interpersonal, kekerasan dalam rumah tangga, dan luka gigitan hewan. Simpulan penelitian ini ialah jatuh merupakan faktor penyebab trauma maksilofasial paling dominan pada masa sebelum dan saat pandemi COVID-19. Perbedaan faktor penyebab trauma maksilofasial pada masa sebelum dan saat pandemi COVID-19 yaitu percobaan bunuh diri.Kata kunci: trauma maksilofasial; etiologi; pandemi COVID-19


e-GIGI ◽  
2021 ◽  
Vol 9 (2) ◽  
pp. 340
Author(s):  
Saskia E. Sekeon ◽  
Paulina N. Gunawan ◽  
Damajanty H. C. Pangemanan

Abstract: Going to a dentist can cause anxiety in children. One of dental treatments that causes anxiety is tooth extraction. This study was aimed to determine children’s anxiety level during tooth extraction. This was a literature review study. Data were collected from the database of Google Scholar by using predefined keywords children’s anxiety level and tooth extraction. Literatures were screened by title, and the inclusion and exclusion criteria. The critical appraisal was performed by using the Joanna Briggs Institute (JBI) critical appraisal and eight literatures weres obtained. The results showed that children’s anxiety level during tooth extraction were anxiety and mild anxiety. Based on age, younger children were more anxious than older children. Based on gender, females were more anxious than males. In conclusion, during tooth extraction, the anxiety levels of most of the children were anxiety and mild anxiety.Keywords: child anxiety level; tooth extraction Abstrak: Pemeriksaan kesehatan gigi dan mulut saat mengunjungi dokter gigi dapat menim-bulkan kecemasan pada anak. Salah satu perawatan yang dapat menimbulkan kecemasan ialah ekstraksi gigi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran tingkat kecemasan anak saat perawatan ekstraksi gigi. Jenis penelitian ialah literature review, Pencarian data pada database Google Scholar dengan menggunakan kata kunci tingkat kecemasan anak dan pencabutan gigi. Hasil pencarian dilakukan skrining berdasarkan judul, kriteria inklusi dan eksklusi, kemudian dilakukan uji kelayakan menggunakan the Joanna Briggs Institute (JBI) critical appraisal dan diperoleh delapan literatur. Hasil penelitian mendapatkan tingkat kecemasan anak saat perawatan ekstraksi gigi ialah cemas dan cemas ringan. Dilihat dari usia, anak lebih muda lebih cemas dibandingkan anak lebih tua. Dilihat dari jenis kelamin, anak perempuan lebih cemas daripada anak laki-laki. Simpulan penelitian ini ialah tingkat kecemasan sebagian besar anak pada saat perawatan ekstraksi gigi ialah cemas dan cemas ringan.Kata kunci: tingkat kecemasan anak; ekstraksi gigi


e-GIGI ◽  
2021 ◽  
Vol 9 (2) ◽  
pp. 334
Author(s):  
Audia N. Hidayat ◽  
Diah A. Purbaningrum ◽  
Sudaryanto Sudaryanto ◽  
Nadia Hardini

Abstract: Enamel is the hardest structure of the tooth which contains 96% inorganic material. The hardness of enamel can be observed through the remineralization cycle. Remineralization can be produced by solution that contains ionic calsium and phosphate, such as milk. This study was aimed to determine the difference between immersed in cow milk and in pure soy milk on enamel hardness. This was an experimental laboratory study with the posttest only control group design. Samples were caries-free mandibular first premolars, obtained by using the simple random sampling. There were 27 specimens of human premolars to be measured for enamel hardness divided into three groups, as follows: immersed in artificial saliva, cow milk, and pure soy milk for 90 minutes (assuming consumption of cow milk/pure soy milk for 3 months). The hardness value was tested by using Vickers Hardness Tester with a load of 1000 grams for 10 seconds. The One Way Anova test showed that there were significant differences in tooth enamel surface among groups (p<0.05). The difference in enamel hardness between the group immersed in cow milk and the one immersed in pure soy milk group was not significant (p>0.05). In conclusion, there was no difference between immersion in cow milk and in soy milk on the enamel hardness. Cow milk and soy milk can become remineralizing agents to increase the enamel hardness.Keywords: pure cow milk; pure soy milk; hardness of tooth enamel Abstrak: Email merupakan struktur terkeras dari gigi yang mengandung 96% bahan anorganik. Kekerasan email dapat diamati melalui siklus remineralisasi. Remineralisasi dapat dihasilkan oleh larutan yang mengandung ion kalsium dan fosfat, salah satunya ialah susu. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan antara perendaman dalam susu sapi dan susu kedelai murni terhadap kekerasan email gigi. Jenis penelitian ialah eksperimental laboratorik dengan the posttest only control group design. Sampel penelitian ialah gigi premolar pertama rahang bawah yang bebas karies, diperoleh dengan simple random sampling. Sejumlah 27 spesimen gigi premolar manusia yang diukur kekerasannya dibagi menjadi tiga kelompok yang direndam dalam saliva buatan, susu sapi, dan susu kedelai murni selama 90 menit (asumsi konsumsi susu sapi/susu kedelai murni selama tiga bulan). Nilai kekerasan diuji menggunakan Vickers Hardness Tester dengan beban 1000 gram selama 10 detik. Hasil uji One Way Anova menunjukkan terdapat perbedaan permu-kaan email gigi yang bermakna (p<0,05). Perbedaan kekerasan email antara kelompok yang direndam dalam susu sapi dan yang direndam dalam susu kedelai murni tidak bermakna (p>0,05). Simpulan penelitian ini ialah tidak terdapat perbedaan bermakna antara perendaman dalam susu sapi dan dalam susu kedelai murni terhadap kekerasan email. Susu sapi dan susu kedelai dapat menjadi agen remineralisasi untuk meningkatkan kekerasan email gigi. Kata kunci: susu sapi murni; susu kedelai murni; kekerasan email gigi


e-GIGI ◽  
2021 ◽  
Vol 9 (2) ◽  
pp. 323
Author(s):  
Putri Rejeki ◽  
I Gde K. Baskara ◽  
Luh Putu S. Ulandari

Abstract: Udayana University (UNUD) School of Dentistry (PSSKGPDG) is one of the dental school in Bali that has problems in analyzing the education cost. Based on previous financial reports, the calculation of the unit cost has been made using the activity based costing (ABC) method for the undergraduate phase. This study was aimed to determine the unit cost and the amount of clinical clerkship education costs that would be proposed using the ABC method. This was a mixed method study using a combination of quantitative and qualitative approaches. The quantitative approach used secondary data of financial statements for the 2019/2020 academic year analyzed by using the ABC method. Meanwhile, the qualitative approach was conducted through in-depth interviews with five informants selected by purposive sampling and then was analyzed thematically. The results showed that the unit cost per semester for PSSKGPDG FK UNUD students was Rp. 61,635,692 which was greater than the unit cost previously calculated by the study program of Rp. 22,319,000. Often the unit costs that had been prepared were not below the budget plan (RAB) due to the lack of detail in budgeting by the study program. In conclusion, although PSSKGPDG prepared RAB by applying the ABC method, in the end its implementation was not fully realized due to urgent activities or budgets that exceeded the ceiling. Periodic training is needed, therefore, employees can be more thorough and detailed in preparing a budget.Keywords: activity based costing method; unit cost; dentist clinical clerkship Abstrak: Program Studi Sarjana Kedokteran Gigi dan Profesi Dokter Gigi (PSSKGPDG) Fakultas Kedokteran (FK) Universitas Udayana (UNUD) merupakan salah satu institusi pendidikan dokter gigi di Bali yang memiliki permasalahan dalam analisis biaya pendidikan. Berdasarkan laporan keuangan sebelumnya, perhitungan satuan biaya pendidikan sudah dibuat dengan metode Activity Based Costing (ABC) untuk fase sarjana. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui besaran biaya satuan (unit cost) dan besaran biaya pendidikan kepaniteraan klinik yang akan diusulkan dengan metode ABC. Penelitian ini menggunakan mixed method yaitu kombinasi pendekatan kuantitatif dan kualitatif. Penelitian kuantitatif menggunakan data sekunder laporan keuangan periode tahun ajaran 2019/2020 yang dianalisis menggunakan metode ABC. Penelitian kualitatif dilakukan melalui wawancara mendalam terhadap lima informan yang dipilih secara purposive sampling dan dianalisis secara tematik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa unit cost per semester mahasiswa PSSKGPDG FK UNUD sebesar Rp. 61.635.692 yang lebih besar dibandingkan unit cost yang telah dihitung sebelumnya oleh prodi sebesar Rp. 22.319.000. Seringkali unit cost yang telah disusun tidak sesuai dengan rencana anggaran biaya (RAB) dikarenakan kurang detailnya prodi membuat anggaran. Simpulan penelitian ini PSSKGPDG menyusun RAB dengan menerapkan prinsip ABC, meskipun pada akhirnya dalam penerapannya tidak terealisasikan dengan sempurna karena adanya kegiatan atau anggaran mendesak yang seringkali melebihi pagu. Pelatihan secara berkala sangat diperlukan sehingga pegawai dapat lebih teliti dan detail dalam menyusun suatu anggaranKata kunci: metode activity based costing; unit cost; kepaniteraan klinik


e-GIGI ◽  
2021 ◽  
Vol 9 (2) ◽  
pp. 317
Author(s):  
Sari Dewiyani ◽  
Ika Puspitasari

Abstract: Dental caries results in destruction of hard structure of teeth that causes demineralization of calcified tissue associated with destruction of organic tissue due to microorganisms and fermented carbohydrates. Dental caries can be treated with tooth resroration. There are different types of materials for dental restorations, as follows: amalgam, composite resins, and glass ionomer cement (GIC). This study was aimed to obtain the usage of restoration materials at Rumah Sakit Gigi dan Mulut Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Prof. Dr. Moestopo (Beragama) [RSGM FKG UPDM (B)] Jakarta from 2014 to 2016. This was a descriptive and retrospective study. Samples were obtained by using random sampling technique. There were 1322 cases categorized based on age, sex, and location of restoration. Amalgam restoration was the most common in patients aged 17-25 years and in females. Most teeth at posterior region were treated with amalgam restoration (72%). In conclusion, the most common cases were amalgam restoration, aged 17-25 years, female, and posterior location of restoration.Keywords: resin composite; glass ionomer cement (GIC); amalgam; dental caries Abstrak: Karies gigi adalah suatu penyakit infeksi yang merusak struktur keras gigi sehingga menyebabkan demineralisasi jaringan terkalsifikasi, disertai kerusakan jaringan organiknya yang disebabkan oleh aksi mikroorganisme dan karbohidrat yang dapat di fermentasi. Salah satu cara penanganan karies gigi ialah dengan cara merestorasi gigi menggunakan bahan restorasi gigi. Bahan restorasi yang sering digunakan saat ini ialah amalgam, resin komposit, dan glass ionomer cement (GIC). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui distribusi frekuensi penggunaan bahan restorasi di Rumah Sakit Gigi dan Mulut Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Prof. Dr. Moestopo (Beragama)/RSGM FKG UPDM (B) Jakarta pada tahun 2014-2016. Jenis penelitian ialah deskriptif dengan pendekatan retrospektif. Pengambilan sampel menggunakan teknik random sampling. Hasil penelitian mendapatkan 1322 kasus yang dikategorikan berdasarkan usia, jenis kelamin, dan lokasi restorasi. Perawatan dengan amalgam lebih sering dilakukan oleh pasien yang berusia 17-25 tahun dan berjenis kelamin perempuan. Regio posterior merupakan regio gigi yang paling banyak mendapatkan restorasi dengan amalgam. Simpulan penelitian ini ialah penggunaan bahan restorasi terbanyak ialah restorasi amalgam dengan kelompok usia terbanyak 17-25 tahun, jenis kelamin perempuan, dan lokasi restorasi pada posterior (72%).Kata kunci: resin komposit; glass ionomer cement (GIC); amalgam; karies gigi


e-GIGI ◽  
2021 ◽  
Vol 9 (2) ◽  
pp. 311
Author(s):  
Ni Lluh S. Desyani ◽  
Pritartha S. Anindita ◽  
Michael A. Leman

Abstract: Malocclusion can trigger various health problems in the oral cavity. The simplest form of malocclusion is individual dental malposition which can be corrected by removable orthodontic appliances with active components T-springs made of 0.5 mm or 0.6 mm wire dimensions. This study was aimed to compare the effectiveness of the T-spring with wire dimensions of 0.5 mm and of 0.6 mm on the correction of individual dental malpositions. This was a pre-experimental study using a one-shot case study design. Study samples were divided into two groups, T-spring with wire dimensions of 0.5 mm and of 0.6 mm on removable orthodontic appliances attached to typodonts. The samples were activated, and the typodonts were immersed in warm water until the individual tooth malpositions were corrected. The number of activations and the average tooth movement each time the activation were calculated and analyzed. The numbers of T-spring activations with 0.5 mm and 0.6 mm wire dimensions were analyzed with the Mann-Whitney test that showed a p-value of 0.042 (p<0.05). The data of the mean tooth movement each time the T-spring was activated were analyzed with the independent sample t-test that obtained a p value of 0.016 (p<0.05). In conclusion, the T-spring with wire dimension of 0.5 mm is more effective in correcting individual dental malpositions than the T-Spring with wire dimensions of 0.6 mm.Keywords: tooth malposition; removable orthodontics; effectiveness of T-spring Abstrak: Maloklusi dapat memicu berbagai masalah kesehatan pada rongga mulut. Bentuk sederhana dari maloklusi yaitu malposisi gigi individual yang dapat dikoreksi dengan alat ortodonti lepasan dengan komponen aktif pegas T (T-spring) yang terbuat dari kawat berdimensi 0,5 mm atau 0,6 mm. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbandingan efektivitas T-spring dengan dimensi kawat 0,5 mm dan 0,6 mm terhadap koreksi malposisi gigi individual. Jenis penelitian yaitu pre-experimental dengan menggunakan one-shot case study design. Sampel penelitian dibagi menjadi dua kelompok yaitu T-spring dengan dimensi kawat 0,5 mm dan 0,6 mm pada alat ortodonti lepasan yang dipasang ke typodont. Sampel diaktivasi dan typodont direndam dalam air hangat hingga malposisi gigi individual terkoreksi. Jumlah aktivasi serta rerata jarak perpindahan gigi setiap kali T-spring diaktivasi dihitung dan dianalisis. Data jumlah aktivasi T-spring dimensi kawat 0,5 mm dan 0,6 mm dianalisis menggunakan uji Mann Whitney yang menunjukkan nilai p=0,042 (p<0,05). Data rerata jarak perpindahan gigi setiap kali T-spring diaktivasi dianalisis menggunakan uji independent sample t-test dan memperoleh nilai p=0,016 (p<0,05). Simpulan penelitian ini ialah T-spring dengan dimensi kawat 0,5 mm lebih efektif dalam mengoreksi malposisi gigi individual dibandingkan T-spring dengan dimensi kawat 0,6 mm.Kata kunci: malposisi gigi; ortodonti lepasan; efektivitas T-spring


Sign in / Sign up

Export Citation Format

Share Document