Jurnal Ilmiah Kesehatan
Latest Publications


TOTAL DOCUMENTS

61
(FIVE YEARS 52)

H-INDEX

0
(FIVE YEARS 0)

Published By Universitas Muhammadiyah Pekajangan Pekalongan

2580-135x, 1978-3167

2021 ◽  
Vol 14 (2) ◽  
pp. 131-138
Author(s):  
Asirotul Marifah ◽  
Naning Puji Suryantini

AbstractBreast milk is indeed important for newborns, but the problem faced by breastfeeding mothers is the lack of milk production. Every woman's body is different in producing milk, some produce a lot of milk, and some also produce little milk on the first day or even a few weeks later. Decreased milk  production during early breastfeeding is a problem for mothers to breastfeed their babies from anearly age. Non-pharmacological alternative treatments to increase milk production are oxytocin massage and breast massage intervention. This study analyzed the effectiveness of postpartum mother's milk production in the group given the intervention of Oxytocin Massage and Breast Massage with the control group. This study was an experimental study with a pretest-posttest control group design that used the Consecutive Sampling technique, the number of respondents in this study amounted to 20 people, the analysis technique used the Wilcoxon sign test with SPSS. The results showed that there was an effect of oxytocin massage on postpartum milk production =0.000, and there was an effect of breast massage on postpartum milk production = 0.000. There was no difference in the effect of oxytocin massage and breast massage on the production of postpartum mother's milk = 0.893. The conclusions of this study are: (1) oxytocin massage can increase the production of postpartum mothers; (2) breast massage increases postpartum maternal production; (3) There is no difference in the effect of oxytocin massage and breast massage in increasing postpartum maternal output in Al-Hikmah RB, Mojokerto Regency.Keywords: Breast milk production; Oxytocin massage; Breast massage. AbstrakASI memang penting untuk bayi baru lahir, namun masalah yang dihadapi ibu menyusui adalah kurangnya produksi ASI. Setiap tubuh wanita berbeda dalam memproduksi ASI, ada yang banyak menghasilkan susu, dan ada juga yang produksi ASInya sedikit pada hari pertama bahkan beberapa minggu kemudian. Penurunan produksi ASI saat pemberian ASI dini merupakan masalah bagi ibu untuk menyusui bayinya sejak dini. Pengobatan alternatif non farmakologis untuk meningkatkan produksi ASI adalah dengan pijat oksitosin dan intervensi pijat payudara. Penelitian ini menganalisis efektifitas produksi ASI ibu postpartum pada kelompok yang diberikan intervensi Oxytocin Massage dan Breast Massage dengan kelompok kontrol. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimental dengan desain pretest-posttest control group design. Dengan menggunakan teknik Consecutive Sampling, responden penelitian ini berjumlah 20 orang, teknik analisis menggunakan uji tanda Wilcoxon dengan spss. Hasil penelitian menunjukkan adanya pengaruh pijat oksitosin terhadap produksi ASI postpartum ρ = 0,000, dan ada pengaruh pijatpayudara terhadap produksi ASI postpartum ρ = 0,000. Tidak ada perbedaan pengaruh antara pijat oksitosin dan pijat payudara terhadap produksi ASI ibu nifas ρ = 0.893. Kesimpulan dari penelitian ini adalah: (1) pijat oksitosin dapat meningkatkan produksi ibu nifas; (2) pijat payudara meningkatkan produksi ibu nifas; (3) Tidak ada perbedaan pengaruh antara pijat oksitosin danpijat payudara dalam meningkatkan output ibu nifas di RB Al-Hikmah Kabupaten Mojokerto. Kata kunci: Produksi ASI, Pijat Oksitosin; Pijat Payudara.


2021 ◽  
Vol 14 (1) ◽  
pp. 33
Author(s):  
H Hastina ◽  
S Suharto ◽  
Muh. Awal

Abstrak. Head control merupakan salah satu penggerak yang terpenting dari sebagian besar dalam penilaian perkembangan bayi. Gangguan head control sering dikutip sebagai faktor resiko awal penundaan perkembangan head control. Penelitian ini merupakan jenis penelitian quasi eksperiment yang bertujuan untuk mengetahui pengaruh massage bayi dengan teknik effleurage  terhadap kemampuan head control extensi pada posisi tengkurap bayi usia 3-4 bulan, dimana responden penelitian dibagi menjadi dua yaitu kelompok perlakuan berjumlah 8 responden dan kelompok control berjumlah 8 responden. Penelitian ini dilaksanakan di puskesmas paccerakkang Makassar. Instrument penelitian dengan menggunakan Test Of  Infant Motor Performance (TIMP) yang digunakan untuk menilai control kepala pada bayi usia 34 minggu sampai dengan 4 bulan. Penelaian ini menilai seberapa lama dan seberapa tinggi bayi dapat mengangkat dan mempertahankan kepala saat posisi tengkurap. Berdasarkan uji mann whitney diperoleh nilai p 0.001 < 0,005 yang berarti bahwa ada pengaruh yang bermakna antra kelompok perlakuan (massage bayi) dengan kelompok kontrol. Untuk melihat hasil yang lebih baik berdasarkan nilai selisih reratanya ternyata kelompok perlakuan lebih tinggi nilai selisih rerata yaitu 18,75 dibanding kelompok kontrol. Kata kunci : Massage Effleurage, head control, bayi usia 3-4 bulan.  Effect of Massage Effleurage on Head Control Ability of Infant 3-4 Month Old Extensions Abstract. Head control is one of the most important drivers of most of the assessment of infant development. Head control disorders are often cited as a risk factor for early delays in head control development. This research is a quasi-experimental research which aims to determine the effect of massage effleurage on the ability of head control extension in the prone position of infants aged 3-4 months, where the research respondents are divided into two, namely the treatment group of 8 respondents and the control group of 8 respondents. This research was conducted at the Puskesmas Paccerakkang Makassar. The research instrument used the Test Of Infant Motor Performance (TIMP) which was used to assess head control in infants aged 34 weeks to 4 months. This study assesses how long and how high the baby can lift and hold the head in a prone position. Based on the Mann Whitney test, the p value was 0.001 <0.005, which means that there was a significant effect between the treatment group (baby massage) and the control group. To see a better result based on the mean difference value, it turns out that the treatment group has a higher mean difference value, namely 18.75 than the control group. Keywords  : massage effleurage, head control,baby aged 3-4 months


2021 ◽  
Vol 14 (1) ◽  
pp. 83
Author(s):  
W Wirasti ◽  
ST Rahmatullah ◽  
Ainun Muthoharoh

Daun Katuk, Daun Kelor dan Jahe merupakan bahan alam dari tanaman yang telah bayak dimanfaat kan oleh masyarakat. Daun Katuk telah diketahui berguna untuk melancarkan air susu ibu, daun Kelor mengandung senyawa-senyawa yang sanygat bermanfaat untuk meningkatkan gizi, sedangkan Jahe dengan kandungan senyawa kimianya terutama gingerol berguna untuk meningkatkan imunitas. Tujuan penelitian ini adalah memformulasi simplisia daun katuk, daun kelor dan jahe menjadi minuman instan yang dapat menyehatkan tubuh. Metode pembuatan simplisia dengan mengeringkan bahan basah di oven pada suhu 50oC dan metode formulasi ketiga simplisia dengan metode granulasi. Parameter penelitian yang digunakan adalah waktu larur, kadar air, warna, aroma, rasa, kemasan, dan khasiat. Hasil dari penelitian ini adalah waktu larut < 2 menit, kadar air simplisia daun katuk, daun kelor dan jahe berturut-turut adalah  3,5%, 3,5% dan 4%, sedangkan kadar air sediaan instannya sebesar 4%. Hasil Uji kesukaan terdiri dari warna hasil menarik, aromanya  harum, rasanya  enak, kemasan sangat menarik dan khasiat baik. Kesimpulan dari formulasi minuman instan  kombinasi daun katuk, daun kelor dan jahe memenuhi syarat SNI dan hasil uji kesukaan (uji hedonik) adalah suka, menarik dan berkhasiat..   Kata kunci; Daun Katuk, Daun Kelor, Jahe, minuman instan, suka   The Combination dosage Formulation of Saurapus Leaf Simplicia, Moringa Leaves, and Ginger as an Instan Drink Sauropus leaves, moringa leaves and ginger are natural ingredients from plants that have been used by many people.Sauropus leaves are known to be useful for breastfeeding, Moringa leaves contain compounds that are very useful for improving nutrition, while ginger with its chemical compounds, especially gingerol, is useful for increasing immunity. The purpose of this study was to formulate the simplicia of sauropus  leaves, moringa leaves and ginger into instant drinks that can nourish the body. The method for making simplicia is by drying the wet material in an oven at 50oC and the third formulation method for simplicia is the granulation method. The research parameters used were elusive time, moisture content, color, aroma, taste, packaging, and properties. The results of this study were the dissolving time < 2 minutes, the water content of the simplicia of sauropus leaves, moringa leaves and ginger were 3.5%, 3.5% and 4%, respectively, while the water content of the instant preparations was 4%. The favorite test results consist of attractive color results, fragrant aroma, good taste, very attractive packaging and good properties. The results of this study were the dissolving time <2 minutes, the water content of the simplicia of sauropus leaves, moringa leaves and ginger were 3.5%, 3.5% and 4%, respectively, while the water content of the instant preparations was 4%. The favorite test results consist of attractive color results, fragrant aroma, good taste, very attractive packaging and good properties. The conclusion from the formulation of instant drink combination of sauropus leaves, moringa leaves and ginger meets SNI requirements and the results of the hedonic test are liking, attractive and efficacious Keywords: Sauropus  leaves, moringa leaves, ginger, instant drinks, like


2021 ◽  
Vol 14 (1) ◽  
pp. 87
Author(s):  
Eka Fitriyani ◽  
Lina Handayani

Abstrak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor determinan perilaku pemeriksaan payudara sendiri (Sadari) pada mahasiswi Kesehatan Masyarakat Ahmad Dahlan. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif dengan menggunakan rancangan cross sectional. Responden penelitian ini merupakan mahasiswi Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Ahmad Dahlan, Yogyakarta. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik cluster sampling yang terdiri dari 142 mahasiswi. Instrumen yang digunakan adalah kuesioner menggunakan Google form. Analisis data menggunakan analisis univariat dengan distribusi frekuensi, analisis bivariat menggunakan uji Chi square, dan analisis multivariat menggunakan uji regresi logistic. Hasil dalam penelitian ini menunjukan bahwa variabel yang ada hubungan dengan perilaku Sadari adalah pengetahuan (p=0,000), sikap (p=0,000), dukungan teman sebaya (p=0,001), dan dukungan keluarga (p=0,000). Variabel yang tidak ada hubungan dengan perilaku Sadari adalah sumber informasi (p=1,000). Faktor determinan yang paling dominan terhadap perilaku Sadari adalah pengetahuan (p=0,000) dan dukungan keluarga (p=0,000). Dapat disimpulkan bahwa ada hubungan yang signifikan antara pengetahuan, sikap, dukungan teman sebaya, dan dukungan keluarga dengan perilaku Sadari. Sumber informasi tidak berhubungan dengan dengan perilaku Sadari. Faktor determinan yang merupakan faktor yang paling berpengaruh terhadap perilaku Sadari adalah pengetahuan dan dukungan keluarga. Kata Kunci: Faktor determinan, Sadari, Perilaku Sadari, mahasiswi Determinants Factors of Breast Self-Examination Behavior among Public Health Students, Universitas Ahmad Dahlan Abstract: This study aimed to investigate determine factors of breast self-examination behaviour among public health students at Faculty of Public Health, Uniersitas Ahmad Dahlan. This research employed quantitative research using cross sectional design. Respondent of this study was female student of Faculty of Public Health, Universitas Ahmad Dahlan, Yogyakarta. The sampling technique used cluster sampling technique which consisted of 142 female students. The instrument used was a questionnaire using Google form. Data analysis used univariate analysis with frequency distribution, bivariate analysis using Chi square test, and multivariate analysis using logistic regression test. The results of this study indicated that the variables that have relationship with breast self-examination behavior are knowledge (p = 0.000), attitude (p = 0.000), peer support (p = 0.001), and family support (p = 0.000). The variable that had no relationship with breast self-examination was the source of information (p = 1,000). The most dominant determinants of breast self-examination behavior were knowledge (p = 0.000) and family support (p = 0.000). It can be concluded that there is a significant relationship between knowledge, attitude, peer support and family support and breast self-examination behavior. There is no significant relationship between source of information and breast self-examination behavior. The determinant factors which are the most influencing factors on breast self-examination behavior are knowledge and family support. Keywords: determinant factors, breast self-examination, breast self-examination behaviour, student


2021 ◽  
Vol 14 (1) ◽  
pp. 18
Author(s):  
J Jumriani ◽  
Nasrum Massi ◽  
Werna Nontji

2021 ◽  
Vol 14 (1) ◽  
pp. 44
Author(s):  
Eka Budiarto

Abstrak. Bunuh diri merupakan respon maladaptif dari rentang respon protektif diri. Bunuh diri terjadi sebagai akibat dari stress dan depresi yang disebabkan faktor psikososial yaitu kepribadian, psikodinamika, kegagalan yang berulang, faktor kognitif, dukungan sosial, pengalaman masa lalu, dan stressor lingkungan. Model adaptasi Roy memandang manusia sebagai makhluk biopsikososial dan memiliki permasalahan yang menuntut manusia beradaptasi dengan masalah tersebut. Tujuan penulisan artikel ini adalah memperoleh penjelasan empiris dan teoris terhadap faktor psikososial kaitannya dengan perilaku resiko bunuh diri. Studi kasus ini menggunakan metode deskriptif pada kasus kelolaan di rumah sakit jiwa. Pengelolaan stress yang adapatif merupakan upaya preventif terhadap perilaku resiko bunuh diri. Perilaku bunuh diri tidak akan terjadi apabila individu dapat menggunakan mekanisme koping adaptif yang didukung oleh sosial support, hubungan interpersonal, dan kemampuan memilih strategi koping sebagai faktor protektor. Perawat dalam mengelola klien dengan riwayat bunuh diri harus melibatkan keluarga dan masyarakat untuk mengoptimalkan penggunaan faktor protektor tersebut.  Kata kunci: Adaptasi Roy, Depresi, Perilaku Bunih Diri, Psikososial, Stress  Behavior Analysis of Suicide Experiment with Roy's Adaptation Model Approach: Case study Abstract. Suicide is a maladaptive response of a range of self-protective responses. Suicide occurs as a result of stress and depression caused by psychosocial factors such as personality, psychodynamics, repetitive failure, cognitive factors, social support, past experiences, and environmental stressors. Roy's adaptation model regards the humans as biopsychosocial beings and has problems that demand the humans to adapt the problem. The purpose of this article is to obtain the empirical and theoretical explanations of psychosocial factors related to suicidal risk behavior. This case study uses descriptive methods in cases of management in a mental hospital. Adapatif stress management is a preventive effort against suicidal risk behavior. Suicidal behavior will not occur if individuals can use adaptive coping mechanisms supported by social support, interpersonal relationships, and ability to choose coping strategies as a protector factor. Nurses in managing clients with a history of suicide should involve families and communities to optimize the use of these protector factors.  Keywords  : Roy's adaptation, Suicide Risk, Depression, Stress, Psychosocial


2021 ◽  
Vol 14 (1) ◽  
pp. 39
Author(s):  
Mariyatul Qiftiyah ◽  
Eva Silviana Rahmawati ◽  
Aris Puji Utami ◽  
Nur Maziyah Hurin’in

Abstrak. ASI memberi semua energi dan nutrisi yang dibutuhkan bayi selama 6 bulan pertama hidup bayi, sehingga dianjurkan untuk enam bulan pertama bayi hanya diberi ASI Ekslusif tanpa tambahan makanan atau minuman lain. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa hubungan frekuensi perawatan payudara dengan kelancaran produksi ASI pada ibu nifas hari ke 4. Metode penelitian yang digunakanan adalah analitik observasional dengan pendekatan cross sectional. Populasi dalam penelitian adalah seluruh ibu nifas hari ke 4 di BPS Asri dan Polindes Permata Bunda Tuban bulan Juli - AgustusTahun 2020, sampel penelitian adalah sebagian ibu nifas hari ke 4 di BPS Asri dan Polindes Permata Bunda Tuban bulan Juli – Agustus Tahun 2020. Teknik sampling yang digunakan dalam penelitian ini adalah simple random sampling. Variabel independen dalam penelitian ini adalah frekuensi perawatan payudara sedangkan variabel dependen dalam penelitian ini kelancaran produksi ASI. Analisis data dalam penelitian menggunakan korelasi Spearman dengan batasan signifikan jika p-value < 0,05. Analisa hasil penelitian menunjukkan p-value = 0,000 yang berarti terdapat hubungan antara frekuensi perawatan payudara dengan kelancaran produksi asi pada ibu nifas hari ke 4. Pentingnya ASI bagi bayi maka ibu nifas diharapkan selalu menjaga kelancaran ASI dengan cara melakukan perawatan payudara secara rutin dan benar.  Kata kunci. Perawatan payudara, ASI, Nifas   The Correlation between The Frequency of Breast Care and The Smooth Production of Breast Milk on Day 4 Postpartum  Abtract.Breastmilk provides all the energy and butrition a baby needs for the first 6 months of baby life. The firts six months only exclusive breastfeeding is provided for babies without any additional food or drink. This study aims to analyze the correlation between the breast care frequency and the smooth production of breastmilk in post-partum mothers on day 4. The research method was observational analytic with a cross-sectional approach. The study population was all-day 4 postpartum mothers and the study sample were some of the fourth days' postpartum mothers at BPS Asri and Polindes Permata Bunda Tuban in March-April 2020. The research sampling was simple random sampling. The independent variable was the frequency of breast care, while the dependent variable was the milk production smoothness. Data analysis used the Spearman correlation with significant limits of p-value <0.05. The analysis of the results showed a p-value=0.000, which means that there was a correlation between the breast care frequency and the breastmilk smooth production in postpartum mothers on day 4. The importance of breastfeeding for babies is that postpartum mothers are expected to always maintain the smooth running of breast milk by doing regular and correct breast care.  Keywords. Breast care, breast milk, postpartum


2021 ◽  
Vol 14 (1) ◽  
pp. 50
Author(s):  
Noor Fitriyani ◽  
Fakhrudin Nasrul Sani

Abstrak. Kasus hipertensi di Indonesia tahun 2018 meningkat 8,3 % dari tahun sebelumnya, disebabkan penderita merasa sudah sehat dan riwayat minum obat tidak rutin. Meningkatnya prevalensi penderita hipertensi setiap tahunnya, penting dilakukan upaya dalam mengontrol tekanan darah. Kombinasi management non farmakologis dengan Deep Breathing Exercise dan Terapi Musik Religi sebagai salah satu upaya yang dapat dilakukan. Tujuan  penelitian  mengetahui pengaruh deep breathing exercise dan terapi musik religi  terhadap tekanan darah Pasien hipertensi. Penelitian ini merupakan quasy eksperiment dengan desain pre test and post test without control. Sampel penelitian sejumlah 20 lansia dengan teknik pengambilan sampel total sampling. Uji normalitas data penelitian dengan menggunakan shapiro wilk dengan hasil data berdistribusi tidak normal sehingga uji korelasi menggunakan uji wilcoxon test. Hasil penelitian didapatkan rata-rata tekanan darah responden sebelum dan sesudah diberikan terapi deep breathing exercise dan terapi musik religi  tekanan darah sistolik 161,00 mmHg menjadi 148,50 mmHg dan diastolik 99,00 mmHg menjadi 89,50 mmHg. Hasil analisa uji korelasi menunjukkan ada pengaruh pemberian deep breathing exercise dan terapi musik religi  terhadap tekanan darah pasien hipertensi, ditunjukkan dengan nilai p-value = 0,000 (p-value < 0,05).  Kata kunci: Deep Breathing Exercise, Musik Religi, Hipertensi   The Effect of Deep Breathing Exercise and Religious Music Therapy on Blood Pressure in Hypertensive Patients  Abstract: Hypertension sufferers in 2018, increased by 8.3% compared to the previous year because of the healthy patient feeling and a history of irregular taking medication. It is important to conduct actions in controlling blood pressure because of the increasing prevalence of hypertension sufferers every year. The combination of non-pharmacological management with a deep breathing exercise and religious music therapy is the effort that can be performed. The research objective was to identify the effect of deep breathing exercise and religious music therapy on blood pressure in hypertensive patients. This research adopted the quasi-experimental research method with pre- and post-test without a control group. A total sampling technique was applied to determine its samples, which consisted of 20 elderly. The normality test of research data applied the Shapiro Wilk with abnormal distribution results therefore the correlation test used the Wilcoxon test. The result revealed that the average blood pressure of respondents in pre and post- Deep Breathing exercise therapy and Religious Music therapy presented a systolic blood pressure of 161.00 mmHg to 148.50 mmHg and diastolic 99.00 mmHg to 89.50 mmHg. The results of the correlation test analysis indicated that there was an effect of deep breathing exercise and religious music therapy on the blood pressure of hypertensive patients as indicated by the p-value = 0,000 (p-value <0.05). There is an effect of providing Deep Breathing Exercise and Religious Music therapy on the blood pressure of hypertensive patients as indicated by a p-value = 0,000 (p-value <0.05).  Keywords: Deep Breathing Exercise, Religious Music, Hypertension.


2021 ◽  
Vol 14 (1) ◽  
pp. 77
Author(s):  
Siti Cholifah ◽  
Paramitha Amelia Kusumawardani ◽  
Miftahul Mushlih ◽  
Siti Nur Azizah

2021 ◽  
Vol 14 (1) ◽  
pp. 67
Author(s):  
Fakhrudin Nasrul Sani ◽  
Noor Fitriyani

Abstrak. Hipertensi merupakan kondisi dimana tekanan darah seseorang melebihi batas normal yang ditetapkan, dimana kondisi tersebut dapat menimbulkan komplikasi berupa penyakit pada organ-organ tubuh lainnya. Pengobatan hipertensi terdiri dari pengobatan farmakologi dan nonfarmakologi. Salah satu pengobatan non farmakologi adalah hidroterapi yaitu rendam kaki air hangat. Penggunaan zat kompelementer dalam hidroterapi misalnya rendam kaki rebusan air jahe merah. Tujuan penelitian untuk mengetahui pengaruh rendam kaki rebusan air jahe merah terhadap penurunan tekanan darah penderita hipertensi di Posyandu Ngudi Rahayu RT 01/ RW 14, Bolon, Colomadu Karanganyar. Penelitian ini merupakan quasi eksperiman dengan rancangan One Group Pretest – Posttest Design. Populasi penelitian adalah lansia yang memiliki penyakit hipertensi primer di Posyandu Ngudi Rahayu RT 01/ RW 14, Bolon, Colomadu Karanganyar. Sampel penelitian sebanyak 42 responden yang ditentukan dengan teknik Purposive Sampling. Analisa data menggunanakan uji Wilxocon  karena setelah dilakukan normalitas data hasilnya tidak normal. Hasil penelitian didapatkan rata-rata tekanan darah responden sebelum dan sesudah diberikan rendam kaki rebusan air jahe merah  tekanan darah sistolik 149,05 mmHg menjadi 135,83 mmHg dan diastolik 78,69 mmHg menjadi 75,95 mmHg. Hasil analisa uji korelasi menunjukkan ada pengaruh pemberian rendam kaki rebusan air jahe merah terhadap tekanan darah penderita hipertensi, ditunjukkan dengan nilai p-value = 0.0001 (p-value < 0,05).  Kata kunci: Hipertensi, Tekanan darah, Rendam kaki rebusan air jahe merah   Soak the foot with red ginger water, it has an effect on reducing blood pressure in hypertensive patients  Abstract. Hypertension is a condition in which a person's blood pressure exceeds the established normal limits, where this condition can cause complications in the form of diseases in other organs of the body. Hypertension treatment consists of pharmacological and non-pharmacological treatments. One of the non-pharmacological treatments is hydrotherapy, which is soaking your feet in warm water. The use of complementary substances in hydrotherapy, for example, soak the foot of red ginger water. The research objective was to determine the effect of foot soaking with red ginger water on blood pressure reduction in hypertensive patients at Posyandu Ngudi Rahayu RT 01 / RW 14, Bolon, Colomadu Karanganyar. This research is a quasi experiment with One Group Pretest - Posttest Design. The study population was the elderly who had primary hypertension at Posyandu Ngudi Rahayu RT 01 / RW 14, Bolon, Colomadu Karanganyar. The research sample consisted of 42 respondents who were determined by purposive sampling technique. Data analysis used the Wilxocon test because after the normality of the data the results were not normal. The results showed that the average blood pressure of the respondents before and after being given the foot soak of boiled red ginger water, the systolic blood pressure of 149.05 mmHg became 135.83 mmHg and the diastolic 78.69 mmHg became 75.95 mmHg. The results of the correlation test analysis showed that there was an effect of giving foot soaking in red ginger water on the blood pressure of hypertensive patients, indicated by the p-value = 0.0001 (p-value <0.05).  Keyword : Hypertension, Blood pressure, Soak the foot of red ginger water


Sign in / Sign up

Export Citation Format

Share Document